Enak di Mata, Begini Cara Gampang Nyalain YouTube Dark Mode!
Cuma dua langkah gampang!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
YouTube dark mode berguna banget bagi kamu yang nggak tahan melihat layar lama-lama dengan warna terang putih cerah dan membuat kamu semakin fokus dengan konten videonya. Nah, ini dia cara mengaktifkannya lewat langkah-langkah enteng ini!
1. Update dulu sebelum masuk!
Sebelumnya, pastikan YouTube kamu sudah di-update hingga versi terbaru sebelum pede menyalakan dark mode. Sudah? Nah, buka aplikasimu dan pilih akunmu (Apapun gambar yang kamu pakai di sudut kanan layar. Gambar anime di atas misalnya).
Sudah? Setelah tampak menu seperti gambar di atas kamu pilih settings atau menu pengaturan dalam bahasa ponsel yang kamu pakai, yang dalam hal ini adalah bahasa Inggris!
2. Nah, sampai di sini gampang!
Dari menu settings, kamu juga bisa langsung berlangganan YouTube Premium melalui pilihan paid memberships, tapi tentunya bukan itu bahasan kita untuk hari ini jadi pilih saja General atau pengaturan umum.
Nah, pilihan dark theme sudah langsung terlihat di depan mata, di baris kedua dari atas. Cukup kamu pilih itu, dan indikator ke kanan menandakan bahwa pengaturan dark mode kamu resmi menyala!
Baca Juga: Untuk Kamu yang Penasaran, Begini Cara Upload Video TikTok!
3. Masih gak percaya?
Kalau kamu tidak yakin bahwa pengaturan tersebut berlaku untuk seantero menu YouTube, kamu coba buka kembali menu utama di home dan pastikan layar kamu segelap gambar di atas, ya!
Nah, pengaturan ini tidak hanya aktif dalam video biasa, namun juga waiting list maupun saat siaran stream langsung. Jadi, dalam hal ini semoga pengalaman menontonmu bisa semakin nyaman berkat dark mode!
Apa pendapatmu tentang YouTube dark mode? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: Bingung? Ini Cara Gampang Pindah Foto Facebook ke Album Lain!