Apa Itu OnlyFans? Ini Dia Gunanya Platform Kreator Tersebut!
Mulanya untuk berbagai ragam kreator klip dan gambar!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kamu sering mendengar OnlyFans, tapi mungkin kamu belum tahu apa itu OnlyFans. Penasaran seperti apa sebenarnya platform kreator tersebut? Cari tahu jawabannya di sini!
1. Awal lahirnya!
OnlyFans diluncurkan di tahun 2016 sebagai platform para kreator untuk memberikan klip video dan foto dengan sistem langganan bulanan. Perusahaan induknya semula adalah Fenix International Ltd.
2. Berbagai kepemilikan di tahun 2019!
Dua tahun kemudian, pemilik MyFreeCams Leonid Radvinsky mengakuisisi 75% kepemilikan Fenix dan menjadi direkturnya. Per tahun 2019, situs tersebut mendapatkan lebih dari 24 juta pengguna terdaftar dan mengklaim telah menggelontorkan US$725 jutas untuk 450,000 kreator kontennya!
3. Persyaratan masuk!
Untuk mendaftar, calon penggunanya harus berusia setidaknya 18 tahun, terlepas dari konten apapun yang dikonsumsi. Di awal pandemi COVID-19 di bulan Maret 2020, platform ini mendapatkan lonjakan jumlah kreator sebesar 40%!
Baca Juga: 10 Fakta Tadanobu Asano, Aktor Raiden Mortal Kombat!
4. Pemegang rekor donasi!
Selebriti internet Bhad Bhabie kini menjadi pemegang rekor pendapatan tercepat di awal debutnya dalam platform tersebut dengan menerima lebih dari US$1 juta dalam enam jam pertama di bulan April 2021, melampaui artis Bella Thorne.
5. Terjangkit masalah runyam
Pada bulan Mei 2021 BBC melaporkan bahwa OnlyFans "gagal mencegah pengguna di bawah umur untuk menjual maupun muncul dalam video eksplisit," setelah sebuah penyelidikan termasuk laporan dari kepolisian, sekolah dan layanan anak Inggris Raya.
Apa kamu punya pendapat sendiri tentang apa itu OnlyFans? Sampaikan opinimu terhadap platform kreator tersebut melalui kolom komentar di bawah ini!
Baca Juga: Ini Dia 7 Fakta Zeus, Raja di Atas Segala Dewa Olympus!