Xperia Z3 Menjadi Android Dual SIM Pertama yang Aman Untuk Fotografi Bawah Air

Ya, bisa jadi Indonesia kebagian varian dual SIM-nya!

Xperia Z3 Menjadi Android Dual SIM Pertama yang Aman Untuk Fotografi Bawah Air

Xperia Z3 Menjadi Android Dual SIM Pertama yang Aman Untuk Fotografi Bawah Air

Sebuah gadget baru dirilis, biasanya dibarengi dengan banyaknya bermunculan video unboxing-nya, untuk membantu kita melihat lebih jelas apa saja isi dari paket penjualan sebuah gadget. Seperti Galaxy Note 4, yang juga mendapatkan video unboxing pertamanya dari Samsung di sini: Galaxy Note 4 Dijual Rp. 4 Saja, dan Ini Hanya Terjadi di Indonesia!!. Video yang standar, dan sudah biasa kita lihat dari banyak video unboxing lainnya. Mau yang beda? Lihat saja video unboxing Sony Xperia Z3 di bawah ini!

[youtube id="uIf9GdCzY_Y"]

Berkat fitur anti airnya, Carphone Warehouse melakukan unboxing yang unit, yaitu di dalam air, dan menjadikan cara unboxing ini sebagai yang pertama di dunia. Bukanya duduk di balik meja dan mulai membuka dus serta memperlihatkan ke kita apa saja yang ada dalam paket penjualan Xperia Z3, untuk yang satu ini sepertinya bagian kardus dan beberapa manualnya tidak akan dibicarakan lebih lanjut, karena memang mereka tidak dibuat anti air. Kita juga bisa mengukur seberapa handal flagship baru Sony ini ketika diajak berenang di dalam air, karena sang host bahkan sempat menggunakannya untuk memotret, serta melakukan selfie di dalam air.

Xperia Z3 Menjadi Android Dual SIM Pertama yang Aman Untuk Fotografi Bawah Air

Sony Mobile Indonesia memastikan jika Xperia Z3 akan segera dijual di Indonesia. Pengajuan sertifikasi di Ditjen Postel pun sudah dikantongi sejak pertengahan September lalu. Yang terdaftar dalam pantauan kami yang berkode Sony D6653, atau Xperia Z3. Namun di website Sony Mobile, kami juga melihat ada halaman khusus untuk versi dual SIM-nya, Sony Xperia Z3 D6633 di sana. Seandainya Sony Mobile Indonesia juga memasukkan tipe dual SIM ini, jelas bisa menjadi penawaran menarik, mengingat para pesaing terdekatnya dengan prosesor yang setara seperti Samsung Galaxy S5, LG G3, dan Oppo Find 7 semuanya tidak menyediakan varian dual SIM, atau jika tidak ada pun, tidak masuk ke Indonesia. Lebih jelasnya mengenai fitus dan spesifikasi Xperia Z3, bisa kalian baca artikel kami sebelumnya: Xperia Z3 Kini Lebih Langsing, Dan Sanggup Kendalikan PS4 Secara Mobile.

Xperia Z3 Menjadi Android Dual SIM Pertama yang Aman Untuk Fotografi Bawah Air

Mengenai harga, besar kemungkinan Xperia Z3 akan ditawarkan dengan harga awal Rp. 8,5 juta, atau setara seperti ketika Xperia Z2 muncul di Indonesia. Dan jika benar Xperia Z3 dual juga ikutan terseret, bisa jadi harganya akan melambung lebih mahal 1 jutaan. Sejauh ini, penulis baru menemui Xperia Z3 Compact saja yang ditawarkan secara tidak resmi dengan harga Rp 7. juta! Seharusnya tidak lama lagi, keluarga Xperia Z3 yang memiliki kemampuan memainkan game PlayStation 4 ini (baca: Selangkah Lagi Untuk Bisa Mainkan Game PlayStation 4 Dimana Saja!) hadir di Indonesia.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU