Update Baru Google+, Beri Opsi Interaksi Langsung Dari Aplikasi Mobile

Google termasuk paling setia dalam mendengarkan saran para pengguna aplikasi mereka. Seperti hari ini mereka meng-update aplikasi Google+ dengan beberapa fitur baru untuk iOS dan Android.

Update Baru Google+, Beri Opsi Interaksi Langsung Dari Aplikasi Mobile

Google termasuk paling setia dalam mendengarkan saran para pengguna aplikasi mereka. Seperti hari ini mereka meng-update aplikasi Google+ dengan beberapa fitur baru untuk iOS dan Android.

Jika kamu lumayan aktif menggunakan jejaring sosial dari Google, update hari ini termasuk yang terbesar mereka berikan. Apa yang banyak diminta user Google+ sebelumnya, seperti opsi untuk melihat, post dan comment langsung dari aplikasinya diberikan dalam update ini yang ditujukan baik untuk iOS dan Android. Fitur utama lain untuk iOS tidak lain dukungan untuk iPhone 5 dan iOS 6.

Update Baru Google+, Beri Opsi Interaksi Langsung Dari Aplikasi Mobile

Selain itu di iOS kamu bisa mengedit post, menyimpan foto ke camera roll dan mencari user dan post melalui lebih mudah iPad. Untuk Android, selain opsi mereka pemilik akun untuk melihat, membuat post dan comment dari aplikasinya langsung, juga ada opsi ‘Find People’ untuk mencari user lain dan topik dengan lebih mudah, mengakses foto dari sebuah post dengan satu sentuhan, serta pilihan widget baru untuk homescreen.

Langsung saja download versi baru ini melalui App Store untuk iOS dan Play Store di Android.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU