Bikin Selfie Semudah Kepalkan Tangan Hanya dengan LG K Series

Dengan kamera depan 8-megapixel plus lampu LED flash di sisi depan, hasil foto selfie kalian bisa sekeren mbak cantik ini!

Bikin Selfie Semudah Kepalkan Tangan Hanya dengan LG K Series

Bikin Selfie Semudah Kepalkan Tangan Hanya dengan LG K Series

Event Consumer Electronics Show 2016 (CES 2016) mulai berlangsung besok, 6 Januari hingga 9 Januari 2016. Banyak pabrikan elektronik dunia yang mengkonfirmasikan produk terbaru mereka yang bakal dipasarkan di sepanjang tahun 2016 ini. Salah satunya LG yang mengkonfirmasikan keluarga terbaru smartphone kelas menengah, menggantikan L-Series mereka yang sepertinya sudah perlu diperbarui dari segi hardware, melalui LG K Series.

Kok K Series ya? Logikanya setelah L, seharusnya kita dapatkan M. Yah, mungkin agar tidak membuat konsumen bingung dengan Android M alias Marshmallow, mengingat jajaran K Series ini pun masih mengajukan OS Android 5.1 Lollipop saja, namun yang pasti ada beberapa hal baru yang pasti disambut para penggemar smartphone kelas menengah LG. Khususnya, fitur kamera advance dari seri G Series mereka, dan juga antar muka LG UX yang terbaru. Dua anggota K Series yang menyapa lebih awal adalah K10 dan K7, yang mulai bisa dilihat langsung pengunjung CES 2016 di Las Vegas.

Jajaran LG K Series bakal menjadi yang pertama menggunakan bahasa desain baru LG, yang disebut "glossy pebble." Bisa dikenali melalui permukaan punggungnya yang modern, stylish, serta mengkurva, cocok untuk pengguna usia muda. Desain glossy pebble ini sendiri juga dihiasi dengan ciri khas 2.5D Arc Glass untuk sekeliling layarnya, yang bakal terasa lembut di tangan, seakan tanpa adanya bezel, dan itu bisa dicapai berkat pengembangan konsep minim tombol pada semua sisi LG K Series ini. Sekilas, kalian bisa melihat desain kedua seri K ini berkelas dan mahal.

Bikin Selfie Semudah Kepalkan Tangan Hanya dengan LG K Series Namun yang paling menggoda mata justru cover belakangnya yang berpola. Sekilas seperti motif anyaman, dan memberi kesan kuat ketika kita menggenggamnya, sekalipun sambil bergerak. Dan sejalan juga dengan target pasar LG untuk K Series ini, anak muda yang stylish, dan biasanya mereka memang aktif bergerak. Selain itu LG K Series juga diciptakan untuk mendukung fungsi multimedia, entah itu membuat dan mengonsumsi konten multimedia. Mendukungnya, ada kamera utama 13MP di belakang, dan 8MP di sisi depan, khsususnya pada spesifikasi LG K10. Konfigurasi tersebut juga kalian temukan pada G Series mereka saat ini, LG G4.

Tidak ketinggalan fitur advance kamera G Series, seperti Gesture Shot dan Gesture Interval Shot, yang terbukti mempermudah selama mengambil foto selfie -- cukup lambaikan tangan di depan kamera depan, atau menutup tangan dan tergenggam dua kali untuk mengaktifkan Gesture Interval Shot, menghasilkan 4 foto berukutan. Kemudian yang baru diantara Android LG lainnya, ada lampu LED flash di sisi depan, membantu kalian menghasilkan foto selfie yang lebih jelas, bahkan di tengah suasana gelap sekalipun.

Bikin Selfie Semudah Kepalkan Tangan Hanya dengan LG K Series

Spesifikasi LG K Series (LG K10)

  • Display: 5.3-inch HD In-cell Touch
  • Chipset: Versi LTE: 1.2GHz atau 1.3GHz Quad-Core / 1.14GHz Octa-Core. Untuk versi 3G: 1.3GHz Quad-Core
  • Kamera: Versi LTE: Belakang 13MP / Depan 8MP atau 5MP. Untuk versi 3G: Belakang 8MP / Depan 8MP atau 5MP
  • Memory: RAM: 2GB / 1.5GB / 1GB. Untuk ROM: 16GB / 8GB
  • Baterai: 2,300mAh
  • Operating System: Android 5.1 Lollipop
  • Dimensi: 146.6 x 74.8 x 8.8mm
  • Jaringan: LTE / 3G
  • Pilihan Warna: White / Indigo / Gold
  • Fitur lain: 2.5D Arc Glass / Gesture Shot / Tap and Shot / Gesture Interval Shot

Bikin Selfie Semudah Kepalkan Tangan Hanya dengan LG K Series

Spesifikasi LG K Series (LG K7)

  • Display: 5.0-inch FWVGA In-cell Touch (LTE) / On-cell Touch (3G)
  • Chipset: Versi LTE: 1.1GHz Quad-Core. Untuk versi 3G: 1.3GHz Quad-Core
  • Kamera: Belakang 8MP atau 5MP / Depan 5MP
  • Memory: RAM: 1.5GB / 1GB. ROM: 16GB / 8GB
  • Baterai: 2,125mAh
  • Operating System: Android 5.1 Lollipop 
  • Dimensi: Versi LTE: 143.6 x 72.5 x 8.9mm. Untuk versi 3G: 143.6 x 72.5 x 9.05mm
  • Jaringan: LTE / 3G
  • Warna: Versi LTE: Titan. Untuk versi 3G: White / Black / Gold
  • Fitur lainnya: 2.5D Arc Glass / Gesture Shot / Gesture Interval Shot / Tap and Shot

Sumber

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU