Samsung Galaxy S III Bisa Dipinang Dengan Mahar Rp. 6,499,000
Hari ini Galaxy S III kembali menjadi trending "perkicauan" dan yang paling banyak di-hit. Karena memang bertepatan dengan perilisannya di sebagian besar negara - negara Eropa. Di Indonesia sendiri bakal meluncur 2 Juni nanti... Apa saja bonus yang bakal kamu dapatkan?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Hari ini Samsung Galaxy S III kembali menjadi trending "perkicauan" dan yang paling banyak di-hit di seluruh dunia. Karena memang bertepatan dengan perilisannya di sebagian besar negara - negara Eropa. Di Indonesia juga demikian, iklan koran (mulai hari ini) dan bilboard besar (mulai Sabtu lalu) bisa ditemui di beberapa kota besar yang menjadi target peluncurannya nanti pada 2 Juni 2012. Efek rencana peluncurannya di Indonesia, dari pantauan saya harga Galaxy Note yang simple pack terkoreksi menjadi Rp. 5,8 - 5,9 jutaan dengan harga resmi di Rp. 5,999,000. Sedangkan yang full pack termasuk premium book cover menjadi Rp. 6,1 - 6,2 jutaan.
Sedangkan Galaxy S II sendiri yang ajaib, menghilang dari pasaran. Barunya sendiri hanya bisa didapatkan melalui lapak - lapak online yang tidak resmi, itu pun sangat terbatas. Sedangkan di luar sana, masih banyak yang menjual Galaxy S II. Ada apa nih? Apa karena banyak juga yang masih merekomendasikan Galaxy S II dibandingkan Galaxy S III, karena beberapa faktor, seperti RAM yang setara, kinerjanya yang ternyata tidak meningkat drastis, dan banyak aplikasinya yang di-port dan jalan lancar di Galaxy S II? Entah apakah alasan dibalik "menghilangnya" barang baru Galaxy S II dari pasaran, namun Galaxy S III dipastikan kembali melanjutkan sukses smartphone terbaik 2012 yang dipegang oleh Galaxy S II. Untuk mengetahui lebih jauh mengenai flagship terbaru Samsung tersebut, bisa kamu buka kembali ulasan kami sebelumnya berikut ini:
- Samsung Galaxy S III, Bukan Sekadar Smartphone, Ini Adalah Superphone!
- Samsung Galaxy S III Bakal Menjadi Smartphone Droid Terkencang di Bumi
- Samsung Pamerkan Aksesoris Orisinal Galaxy S III
Kemarin memang khusus Eropa saja. Detailnya, 28 negara sudah memastikan menjadi ladang Samsung menebarkan benih Galaxy S III mereka ini. Jadi pada 29 Mei 2012 di Uni Eropa. Kemudian US pada Juni 2012 (sementara dikabarkan bakal muncul 20 Juni di Kanada), lalu India dan Malaysia pada 31 Mei 2012 besok. Taiwan sendiri menerimanya pada 1 Juni. Dan negara kita Indonesia, pada 2 Juni 2012 serentak di empat kota besar Indonesia, yaitu di Central Park — Jakarta, Bandung Supermal — Bandung, Grand City — Surabaya, serta Plaza Medan Fair — Medan.
[/caption]
Menurut info yang kami dapatkan dari iklan di harian Kompas, tanggal 29 Mei 2012 dan juga bilboard iklan yang sudah banyak bertebaran di masing - masing kota dimana penjualan perdana dilakukan, pada penjualan Sabtu 2 Juni 2012 itu nanti harga Samsung Galaxy S III akan mendapatkan potongan hingga Rp. 500,000 dari harga normalnya Rp. 6.999,000. Sehingga kamu berkesempatan mendapatkannya hanya dengan Rp. 6,499,000. Namun ada syarat dan ketentuan berlakunya, sebagai berikut:
- Harga promo tersebut hanya untuk penjualan 1 hari itu saja
- Persediaan terbatas (limited quantity)
- Hanya untuk 1x pembelian untuk setiap orang (valid for one time purchase)
- Berlaku hanya untuk pemegang kartu kredit BNI dan CitiBank dengan hanya menukarkan 20.000 point reward. *term and conditions apply* (silahkan hubungi bank terkait untuk syarat dan ketentuan penukaran point reward-nya)
Selain itu, kerjasama dengan pihak bank dan suplier memungkinkanmu membeli Galaxy SIII dengan cara kredit, mencicilnya hingga 6x (enam bulan) atau 12x (satu tahun) pembayaran, dengan bunga 0% installment. Selain itu, seperti promo kerjasama HTC dengan DropBox yang mempaket HTC One mereka dengan jatah storage 25GB, kamu yang membeli Droid super ini juga bakal mendapatkan tambahan bonus space di awan dari DropBox. Tidak tanggung - tanggung, di sini kamu bisa mengakses brankas di awan dengan kapasitas 50GB, yang bisa kamu manfaatkan selama 2 tahun -- atau dua kali dari apa yang ditawarkan HTC. Selain itu, kamu juga bakal mendapatkan gratis paket berlangganan 1 tahun 5 majalah digital dari media group MRA, dengan mengaksesnya melalui aplikasi e-Reading.
Hmmm, dengan harga promo yang ditawarkan yang setara dengan harga HTC One X, satu - satunya rival quad-core Galaxy S III di Indonesia, jelas Samsung paham lawan mereka di sini. Namun penulis pribadi melihat desain dan material polycarbonate pada One X terlihat (dan terasa) lebih berkelas dibandingkan -- sekadar masalah selera sih, sedangkan kinerjanya sendiri bisa kamu cek di sini, hasil benchmark menunjukkan Galaxy S III unggul di beberapa bagian daripada One X.
Bagaimana jika dibandingkan dengan kakaknya yang masih memegang mahkota smartphone terbaik 2012, Galaxy S II? Akan kami berikan penilaiannya melalui opini pribadi para kontributor Duniaku.net melalui artikel lainnya... Plus, ada bonus menarik bagimu dalam artikel selanjutnya, yang mungkin ingin menjadikan Galaxy S II menjadi "sedikit-mendekati" Galaxy S III. So, stay tuned ya... !!
httpv://youtu.be/OsP-S2nETCc
Sumber: Samsung Indonesia