Retrospektif Konsol dan Handheld PlayStation, Pemanasan Sebelum PlayStation 4

Sony bakal mengadakan event khusus PlayStation Meeting hari ini, untuk mengkonfirmasikan platform video game generasi delapan, PlayStation 4. Sebelum berlangsung, mereka mengingatkan kita mengenai perjalanan brand PlayStation melalui beberapa video restrospektif.

Retrospektif Konsol dan Handheld PlayStation, Pemanasan Sebelum PlayStation 4

Kita sudah mengetahui jika Sony bakal mengadakan event khusus PlayStation Meeting hari ini (besok waktu setempat), untuk mengonfirmasikan platform video game generasi delapan, PlayStation 4. Sebelum event berlangsung, mereka beberapa kali mengingatkan kita mengenai perjalanan brand PlayStation sejak pertama kali dikenalkan tahun 1994 silam melalui video.

PlayStation dikembangkan Sony Computer Entertainment (SCE), dan tiap serinya masuk ke dalam jajaran konsol generasi lima (PSOne), enam (PS2), tujuh (PS3) dan yang akan datang generasi delapan dengan PS4. Pertama kali dikenalkan pada 3 Desember 1994 di Jepang. Sejauh ini tercatat PSOne menjadi konsol game pertama yang terjual hingga 100 juta unit dalam kurun waktu 9 tahun. Penerusnya PS2 juga menjadi konsol video game terlaris dunia, terjual hingga 150 juta unit hingga 31 Januari 2011. Sedangkan PS3 sejauh ini sudah mencapai angka penjualan 77 juta unit hingga Januari 2013 kemarin.

Selain brand konsol, PlayStation juga merambah kancah handheld dengan lineup PlayStation Portable atau PSP, yang sudah terjual hingga 71.4 juta unit hingga 14 September 2011. Penerusnya, PS Vita yang baru dirilis akhir 2011 lalu, masih harus bergelut dengan persaingan dan hanya mampu terjual 2.2 juta unit hingga pertengahan 2012 lalu. Pencapaian lain SCE dengan brand PlayStation mereka adalah melalui layanan online PlayStation Network, yang mampu merangkul 90 juta user hingga Januari 2012 lalu. Lalu promo terbaru layanan PlayStation Plus dan PlayStation Home pelanggannya mencapai 14 juta user.

Dengan begitu banyak pencapain SCE melalui brand PlayStation mereka, dan besok juga menjadi babak baru mereka mengenalkan PlayStation 4, Sony merasa perlu kembali mengingatkan pada kita apa saja yang sudah dilalui brand PlayStation melalui beberapa video evolusi. Retrospektif konsol dan handheld pertama mereka, dan juga highlight beberapa game terbaiknya, bisa kamu nikmati melalui video berikut.

Evolution of PlayStation: The Beginning

Evolution of PlayStation: Portable Gaming

Evolution of PlayStation: Games

http://youtu.be/AKi7qlDdXxs

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU