Mirosoft Surface Pro Dirilis Januari 2013, Dijual Mulai US $899!
Microsoft sudah merilis tablet Surface RT mereka sejak Oktober lalu. Namun kita juga tahu bahwa Surface RT baru menjalankan Windows RT saja, bukan Windows 8 dan yang Pro. Dan kini Microsoft resmi mengkonfirmasikan kapan Microsoft Surface Pro bakal dirilis.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Microsoft sudah merilis tablet Surface RT mereka sejak 26 Oktober 2012 lalu. Namun kita juga tahu bahwa Surface RT baru menjalankan Windows RT saja, bukan Windows 8 dan yang Pro, karena memang berbasis chipset ARM. Dan akhir bulan lalu Microsoft resmi mengkonfirmasikan kapan Microsoft Surface Pro yang mampu menjalankan kasta tertinggi OS baru Windows tersebut bakal dirilis.
Microsoft Surface Pro bakal diluncurkan mulai Januari 2013 dengan harga mulai US $899. Untuk harga tersebut kamu mendapatkan varian terendahnya yang menggunakan internal storage 64GB. Sedangkan yang internalnya mencapai 128GB harganya meningkat menjadi US $999. Kedua versi tersebut juga dilengkapi dengan stylus, serta racikan hardwarenya identik, namun sayangnya tidak menyertakan Touch/Type Cover, yang bisa kamu tambahkan sendiri dengan mengeluarkan dana tambahan sekitar US $120/$130 untuk yang Type Cover.
Memang harganya lebih mahal sekitar $400 dibandingkan Surface RT (meskipun material casingnya sama - sama menggunakan Dark Titanium VaporMg), dan selain sistem operasi Windows 8 Pro full version yang fasilitasnya lebih lengkap, kamu juga mendapatkan layar ClearType dengan resolusi yang lebih tinggi (10.6-inchi pada aspect ratio 16:9 pada resolusi 1920x1080-pixel), prosesor Core i5, GPU Intel HD Graphics 4000, hingga RAM yang mencapai 4GB.
Dengan perbaikan di sisi spesifikasi hardware tersebut, dipastikan Surface Pro ini juga makin rakus daya baterai, dan diperkirakan hanya bertahan sekitar separuh dari kekuatan baterai Surface RT -- sekitar 4.5 jam saja! Tapi hei, ini kan sebuah desktop berbentuk tablet, yang juga bisa menjalankan semua aplikasi Windows 7 (Surface RT hanya menjalankan aplikasi yang disediakan di Windows Store saja), wajarlah ketahanan baterainya tidak sepanjang sistem operasi atau konfigurasi hardware yang fokus mobile seperti Surface RT.
Berikut perbandingan antara Surface RT dan Surface Pro (klik gambar untuk memperbesar):
Sumber: Microsoft