Menjelang Peluncuran Sony PlayStation 4, Kenali Dulu Konsol Ini Melalui FAQ Resminya
Peluncuran Sony PlayStation 4 pertama kali di Amerika Utara dan Kanada tinggal menghitung hari. Sony pun bersiap dengan membangun antusias gamer terhadap konsol tersebut, seperti dengan merilis FAQ yang sangat lengkap.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Peluncuran Sony PlayStation 4 pertama kali di Amerika Utara dan Kanada tinggal menghitung hari saja. Sony pun sudah bersiap dengan membangun antusias gamer terhadap konsol tersebut melalui beragam kampanye, salah satunya seperti melalui trailer iklan. Dan kami pun tahu dengan banyaknya artikel Duniaku yang mengulas konsol tersebut, mungkin kamu sudah memutuskan untuk membelinya. Seandainya kamu masih ragu dengan keputusan tersebut, jangan kuatir, karena Sony berusaha meyakinkannya dengan merilis sebuah halaman khusus di website resmi mereka yang berisi banyak jawaban dari pertanyaanmu yang mungkin belum terjawab. Melalui FAQ yang sangat lengkap tersebut kamu bisa menemukan detail lain, atau penjelasan dari sisi Sony dari apa yang juga sudah Duniaku ulas sejak konsol itu diperkenalkan awal tahun ini. Kamu bisa membawa sendiri isi FAQ tersebut, namun berikut beberapa bagiannya yang menurut kami penting untuk kamu ketahui.
- PS4 dirilis di Amerika Utara dan Kanada pada 15 November dengan harga $399.99 untuk konsol dengan 500GB hard drive, satu kontroler DUALSHOCK 4, mono headset, kabel USB charging, kabel HDMI dan kabel power. PlayStation camera atau tambahan kontroler DUALSHOCK 4 bisa dibeli terpisah dengan harga US $59.99.
- Hard drive-nya bebas giganti, seperti pada PS3, selama ukurannya standar 2.5-inch dan kapasitas di atas 160GB. Kamu tidak bisa menggunakan external drive dengan PS4.
- PS4 memiliki HDMI out, optical audio out, Ethernet, dua port USB 3.0 dan port auxiliary untuk PlayStation camera. Tidak ada analog audio/video out seperti pada PS3.
- PS4 mendukung 802.11b/g/n W-Fi dan Bluetooth 2.1.
- PS4 mendukungvideo output untuk game dan media lain hingga 1080p pada 60fps. secara teknis konsol ini mendukung resolusi 4k, namun tidak bisa kamu akses dari awal, dan akan ditambahkan nantinya untuk gambar dan video. PS4 tidak mendukung game dengan resolusi 4k.
- PS4 menggunakan drive Blu-ray yang lebih cepat dibandingkan PS3. Disc Blu-ray akan digunakan untuk game dan movie.
- Untuk bisa memutar keping Blu-ray atau DVD, kamu perlu menaikkan versi PS4 dengan update 1.5 yang dirilis di hari pertama. Seandainya kamu tidak bisa menghubungkannya ke internet, update masih bisa didunduh terpisah dan melakukan update melalui drive USB.
- PS4 tidak mendukung audio CD atau format MP3.
- PS4 bisa mengunduh game dan update konsol di background, bagkan dalam mode standby. Juga bisa mengisi daya kontroler DUALSHOCK 4 dalam mode standby, tidak seperti PS3 yang mana perlu terus dinyalakan untuk mengisi daya baterainya.
- Sony Wireless Stereo Headsets yang eksis saat ini tidak kompatibel dengan PS4.
- Kamu bisa menemui saluran audio out melalui 3.5mm jack pada kontroler DUALSHOCK 4.
- PS4 tidak backward compatible dengan PS3, PS2 atau PSone. Namun kau bisa mendapatkan game lama dari konsol tersebut yang sudah disesuaikan dengan kemampuan PS4 dalam versi digital online game PS3 untuk PS4, dan jika kamu membeli Call of Duty: Ghosts, Assassin’s Creed IV Black Flag, dan Battlefield 4 untuk PS3, kamu secara digital bisa upgrade dan mengunduh game versi PS4-nya dengan hanya menambah US $9.99.
- PS4 mendukung permainan game bekas, dan tidak memerlukan koneksi internet konstan.
- Keanggotaan layanan PlayStation Plus diperlukan untuk bermain online, kecuali untuk beberapa game yang memang dirilis secara free to play.
PlayStation 4 | The Best Place to Play
[youtube id="jQvggeBG-KE"]
Award Winning Digital Games Coming to PS4
[youtube id="BV2czqEt1pc"]
For The Players Since 1995
[youtube id="wZkMdi3XBhw"]
Sumber: Sony