LG Umumkan L Series III Melalui L90, L70 dan L40
Beberapa hari setelah LG mengkonfirmasikan LG G Pro 2, mereka kembali mengenalkan Android baru untuk lineup kelas bawah dan menengah melalui L Series terbaru, yaitu LG L40, LG L70 dan LG L90.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Beberapa hari setelah LG mengkonfirmasikan LG G Pro 2, mereka kembali mengenalkan Android baru yang juga akan memulai debutnya selama Mobile World Congress 2014 pada 24 Februari 2014 mendatang. Jika G Pro 2 masuk ke kelas atas, plus juga pilihan smartphone berlayar lebar dari LG, maka kali ini mereka ingin menunjukkan penerus untuk lineup kelas bawah dan menengah melalui L Series terbaru.
L Series III ini kini diwakili oleh L90, L70, dan L40, yang menyasar untuk pasar menengah hingga bawah. Dan meskipun mungkin untuk seri-seri berikut ini LG tidak akan banyak mempromosikannya secara besar-besaran, namun perlakuan terakhir LG untuk L Series kedua yang sudah mendapatkan update Android terbaru serta fitur menarik dari LG G2, yaitu Knock On, juga menunjukkan jika L Series terbaru ini kini akan mendapat dukungan yang lebih intens dari LG. Dan tidak tanggung-tanggu, OS-nya langsung menjalankan Android 4.4 KitKat.
Diantara Le Series 3 yang mereka umumkan, L90 menjadi yang terbaik, dengan bidang layar 4.7-inchi, namun resolusinya masih saja qHD seperti sebelumnya, atau 540 x 960-pixel, prosesor quad-core 1.2Ghz, 1GB RAM, 8GB internal storage, dan kamera utama 8-megapixel. Spesifikasi tersebut sudah kamu temui di mayoritas smartphone lain yang eksis sejak setahunan lalu. Namun LG masih melanjutkan satu daya tarik L Series, yaitu ketahanan baterainya yang diklaim di atas rata-rata. Untuk L90 ini, LG memilih 2,540mAh yang bisa bebas dibongkar-pasang.
Kemudian untuk L70 yang lebih kecil, dengan bidang 4.5-inchi, resolusi 400 x 800-pixel, 4GB internal storage, dan kamera utama 8.0 atau 5.0-megapixel (bergantung pada wilayah pemasarannya), namun dengan prosesor dan jatah RAM yang sama seperti L90. Sedangkan baterainya diturunkan menjadi 2,100mAh. Dan untuk kelas terendah, ada L40 dengan dimensi layar 3.5-inchi, resolusi 320 x 480-pixel, prosesor dual-core, dan RAM yang hanya 512MB. Untunglah Google sudah menurunkan syarat memory untuk Android terbarunya, sehingga L40 ini masih layak menjalankan software stabdar Android 4.4 KitKat. Untuk kelas terendah ini, LG juga menawarkannya dengan dua pilihan, entah itu dengan baterai 1540mAh atau 1700mAh. Kamera utamanya yang hanya 3-megapixel itu pun juga menunjukkan kelasnya.
Sementara ini LG baru mengumumkan ketiganya hanya bisa dioperasikan dengan single-SIM saja, belum ada informasi apakah mereka juga akan merilis versi dual-SIM-nya, seperti sebagian L Series II sebelumnya. Ketigaya juga sudah mendukung koneksi data 3G GSM, namun ada perbedaan kecepatan maksimal. Seperti L40 dengan HSDPA+ 14.4Mbps, dan L70 serta L90 mencapai HSPA+ 21Mbps. Kemudian yang menarik dari ketiganya, LG membuat desainnya senada dengan flagship kelas atasnya (terutama G Pro 2), yang masih menyertakan tombol fisik / Home utama yang diapit oleh dua tombol capacitive. Kemudian seperti G Pro 2 juga, panel belakangnya dibuat bertekstur untuk mendukung genggaman agar tidak mudah selip.
Kita tunggu saja kelanjutan konfirmasi LG selama MWC 2014 nanti, karena kami masih belum mendapatkan kepastian kapan akan dirilis, berapa harganya dan apa chipset yang digunakan LG untuk ketiga KitKat barunya tersebut.
L90 Key Specifications:
- Processor: 1.2 GHz Quad-Core
- Display: 4.7-inch IPS (960 x 540) qHD
- Memory: 8GB / 1GB RAM
- Camera: 8.0MP / 1.3MP
- Battery: 2,540mAh (removable)
- Operating System: Android 4.4 KitKat
- Size: 131.6 x 66.0 x 9.7mm
- Network: 3G (HSPA+21Mbps)
L70 Key Specifications:
- Processor: 1.2 GHz Dual-Core
- Display: 4.5-inch IPS (800 x 400)
- Memory: 4GB / 1GB RAM
- Camera: 8.0MP or 5.0MP / VGA ? depends on market
- Battery: 2,100mAh (removable)
- Operating System: Android 4.4 KitKat
- Size: 127.2 x 66.8 x 9.5mm
- Network: 3G (HSPA+21Mbps)
L40 Key Specifications:
- Processor: 1.2 GHz Dual-Core
- Display: 3.5-inch (480 x 320)
- Memory: 4GB / 512MB RAM
- Camera: 3.0MP
- Battery: 1,700mAh or 1,540mAh (removable) ? depends on market
- Operating System: Android 4.4 KitKat
- Size: 109.4 x 59.0 x 11.9mm
- Network: 3G (HSDPA+14.4Mbps)
[youtube id="aYsjqaO6jnw"]
[cb type="company"]LG[/cb]
Sumber: LG