Kini Dua Centang Biru di WhatsApp Messenger Bisa Dinonaktifkan!
Dan kalian bisa kembali bebas ngeles "pesan ga diterima"...
Dua tanda centang warna biru membuat heboh pengguna WhatsApp Messenger minggu lalu. Aplikasi instant messaging tersebut mendapatkan update, dan salah satu pembaruan di dalamnya adalah kini ada fitur dua tanda centang warna biru yang menandai jika sebuah pesan telah dibaca lawan bicara kita. Dua tanda cendang biru itu melengkapi notifikasi sebelumnya. Satu tanda checkmark warna putih yang berarti pesan berhasil dikirim ke server WhatsApp, dan dua tanda centang putih yang menandakan pesan sampai ke WhatsApp / ponsel lawan bicara.
Seharusnya fitur ini cukup membantu kita untuk mengetahui apakah lawan bicara memang sudah mengetahui isi pesan, fitur yang sama seperti yang juga sudah ditawarkan instant messaging lain seperti BBM dan juga LINE. Namun agaknya banyak juga yang merasa privasinya terganggu, dan tidak bisa segera membalas sebuah pesan (dengan alasan apa pun) yang memang seharusnya segera dibalas. Karena itulah, dalam versi barunya, WhatsApp memberikan opsi kita untuk mematikan fitur "Read receipts" yang memicu munculnya dua tanda centang biru tersebut.
Ya, kalian yang biasa mencari-cari alasan, mengelak, atau sengaja melupakan adanya pesan masuk yang selama ini dengan dua tanda centang sebenarnya masih berarti pesan itu masuk saja namun belum terbaca, masih bisa bernafas lega. Karena WhatsApp memberi opsi untuk mematikan dua tanda centang biru, dan lawan bicara tidak akan tahu apakah pesan itu sudah dibaca atau belum.
Sebelum WhatsApp implementasikan dua tanda checkmark biru tersebut, mereka memiliki dua penanda visual apakah pesan sudah terkirim. Satu centang putih, pesan yang kita kirim sukses masuk server WhatsApp. Dua centang putih, ketika pesan itu sukses mencapai ponsel orang lain. Namun tidak seperti BBM (atau instant messaging lainnya, seperti LINE), kalian tidak akan tahu apakah lawan chat benar-benar sudah membaca pesan tersebut. Kalian hanya bisa spekulasi berdasarkan waktu "last seen" yang muncul di bawah namanya. Namun itu pun tidak bisa dijadikan sebagai bukti, karena last seen juga termasuk menandai jika orang tersebut masuk ke WhatsApp saja, bukan membaca pesan. Update yang diberikan WhatsApp pekan lalu merubah dua tanda checkmark menjadi biru, yang menandai lawan bicara sudah membuka aplikasi ini dan membacanya.
Tanda dua centang biru ini pun juga dipengaruhi faktor lain, seperti lawan chat juga harus sudah meng-update aplikasi mereka ke versi yang baru. Jika tidak, ya sama saja mendapatkan tanda visual dua tanda checkmark putih saja.
Kini dengan WhatsApp memberi opsi mematikan fitur Read receipts tersebut, sepertinya ada banyak yang merasa terganggu privasinya dengan dua centang biru. Sejauh ini, aplikasi dengan versi 2.11.44 ini baru eksis di laman resmi WhatsApp saja, yang bisa kalian akses di tautan ini. Unduh, install .apk-nya, dan kemudian masuk ke Settings, Privacy. Di sana ada opsi untuk mengaktifkan atau mematikan Read receipts. Opsi tersebut akan mencegah orang lain tahu jika kalian sudah membaca pesan yang mereka kirimkan, dan juga mencegahmu melihat orang lain yang kalian kirim pesan tahu apakah pesanmu sudah dibaca. Namun ini tidak mempengaruhi chat Groups, karena peserta chat kelompok akan tetap tahu ketika kalian sudah membaca pesannya.
Jika kalian malas mengunduh manual melalui lamam WhatsApp, tinggal menunggu saja di Store masing-masing, seharusnya akan segera muncul melalui update.
Dan WhatsApp gak perlu sampe begini![/caption]
Sumber: WhatsApp