Huawei Konfirmasikan MediaPad 7 Vogue, Tab 7-inchi Quad-Core yang Bisa Telepon!
Pertengahan tahun lalu Huawei mengkonfirmasikan tablet 7-inchi yang cukup affordable melalui MediaPad 7 Lite. Tablet tersebut dikenal melalui casing aluminium unibody-nya. Kini mereka berniat merilis penerusnya melalui MediaPad 7 Vogue.
Pertengahan tahun lalu Huawei mengkonfirmasikan tablet 7-inchi yang cukup affordable dengan spec yang lumayan melalui MediaPad 7 Lite. Tablet dengan casing aluminium itu dirilis akhir tahun lalu, sedangkan di Indonesia sendiri masih menunggu kepastian, apakah jadi masuk ke pasar nasional. Belum juga tablet yang menarik berkat casing unibody-nya itu dirilis, penerusnya sudah dikonfirmasikan.
Akan disebut sebagai MediaPad 7 Vogue. Peningkatan fiturnya pun tidak tanggung-tanggung. Vogue langsung diperkuat dengan chopset quad-core Huawei K3V2 (sebelumnya hanya single core), yang juga digunakan Huawei untuk Ascend P6. Namun untuk menyesuaikan dengan kelasnya yang masuk ke tingkat menengah, Huawei pun menurunkan clock-speednya menjadi hanya 1.2 GHz saja untuk tablet 7-inchi Vogue ini.
Selain itu, Vogue identik dengan kakaknya, seperti resolusi layar yang sama, 600 x 1024-pixel (ya, orientasinya juga masih portrait). Saya juga heran kenapa untuk versi Lite yang mau masuk ke Indonesia, ditulis layarnya Full HD ya! Selain itu Vogue juga dilengkapi internal storage 8GB, 1GB RAM, kamera utama 3-megapixel dan kamera depan VGA. Bahkan kapasitas baterainya pun sama, 4100-mAh, yang oleh Huawei diklaim mampu memberi waktu playback empat jam untuk video HD, atau hingga 20 jam waktu bicara di telepon (yup, ada fungsi telepon langsung).
Huawei mulai merilis Vogue Juni ini di China, dan untuk pasar lain mungkin akhir tahun ini. Sedangkan di Indonesia, sepertinya akan menunggu lama, karena yang Lite saja juga belum muncul, setidaknya secara resmi di Indonesia. Dari beberapa sumber kami, yang Lite akan muncul awal Juli besok, dengan harga 2 jutaan rupiah. Semoga saja benar.
[cb type="company"]Huawei[/cb]
Sumber: Huawei