Huawei Ascend P2 Menampakkan Diri, Ketebalannya Hanya 7-milimeter

Sebulan sebelum rencana konfirmasi resminya, penerus Huawei Ascend P1 menampakkan dirinya. Melanjutkan ciri khas tubuh tipisnya, Ascend P2 ketebalannya kurang dari 7-milimeter.

Huawei Ascend P2 Menampakkan Diri, Ketebalannya Hanya 7-milimeter

Huawei menjadi salah satu vendor asal China yang makin agresif akhir-akhir ini. Mereka punya Android dan juga Windows Phone. Salah satu yang cukup worthed dirilis di pasaran Indonesia, adalah Huawei Ascend P1. Profil tipis dan desain yang menarik, menjadi keunggulan smartphone dual-core yang masih dijual di Indonesia pada kisaran Rp. 3,4 jutaan. Hampir setahun Acend P1 eksis dipasaran, dan Huawei dikabarkan sudah menyiapkan penerusnya, yang diduga dikonfirmasikan selama Mobile World Congress 2013 pada 25 Februari mendatang di Barcelona.

Sebelum peluncuran resminya bulan depan, sudah muncul penampakan fisiknya. Dan Huawei kembali melanjutkan ciri khas Ascend P1 yang dikenal tipis, dengan Ascend P2 yang ketebalannya nanti hanya 6.99-mm. Layarnya meningkat dari 4.3-inchi pada Ascend P1 menjadi 4.5-inchi dengan resolusi full-HD 1920×1080-pixel. Bisa dibayangkan pixel sebesar itu dimampatkan ke dalam layar 4.5-inchi, pasti terlihat begitu rapat.

Huawei Ascend P2 Menampakkan Diri, Ketebalannya Hanya 7-milimeter Rumor sebelumnya, menggunakan layar 5-inchi dengan resolusi 720p, alias 1280x720-pixel.[/caption]

Rumor sebelumnya menyebutkan Ascend P2 bakal mengajukan layar 5-inchi, namun sepertinya Huawei punya rencana lain. Selain itu yang sudah terungkap, seperti prosesor quad-core dengan kecepatan tiap intinya 1.8GHz melalui chipset HiSilicon K3V2 (dibangun dari arsitektur Cortex A9), 2GB RAM, 8GB internal storage (yang sejauh ini disebutkan tidak bisa ditambah lagi), kamera 13-megapixel untuk yang utama, dan 1.3-megapixel untuk kamera depan, Android 4.1 Jelly Bean serta baterai berkapasitas lega 3,000-mAh.

Huawei Ascend P2 Key Spec:

  • 5-inch 720p HD capacitive multi-touch IPS display
  • 1.8 GHz quad-core Hisilicon K3V2 processor
  • 2 GB RAM
  • 8GB internal storage
  • 13-megapixel rear camera,1080p video recording
  • 1.3-megapixel front camera
  • Android 4.1 Jelly Bean
  • 3,000mAh Li-on battery

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU