Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts

Seperti yang kita ketahui, Google punya gawe mulai hari ini, melalui Google I/O 2013. Event tersebut menawarkan banyak update untuk layanan mereka. Mulai Play Music, Play Games, Google Map, hingga menawarkan Galaxy S4 edisi khusus Google!

Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts

Seperti yang kita ketahui, Google punya gawe mulai hari ini (atau tanggal 15 waktu setempat) di San Fransisco, melalui Google I/O 2013. Event konferensi tahunan tersebut terfokus untuk developer, yang memaparkan apa saja fitur baru dari layanan atau produk Google. Melalui bocornya aplikasi Play Games beberapa hari lalu, banyak yang menduga Google I/O kali ini akan banyak mengajukan update dengan tema "game." Benarkah demikian? Berikut rangkuman kami apa saja yang terjadi atau mengiringi selama Google I/O hari pertama berlangsung. Untuk ulasan hari pertama lainnya, buka saja artikel ini.

Google+ Dapatkan Overhaul, Tampilannya Menjadi Makin Padat 

Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts Tampilan lama Google Plus.[/caption]

Layanan Google lainnya yang mendapatkan pembaruan cukup banyak adalah Google+ stream (semacam news feed di Facebook). Kini interfacenya lebih mirip seperti apa yang biasa kita lihat di layar smartphone dan tablet, dengan update yang muncul berbentuk kartu (agar sejalan dengan interface Google Now), dan kini untuk desktop, kamu bebas memilih menampilkan kartu-kartu tersebut dalam layout satu atau dua kolom, dan setiap kartu bisa kamu balikkkan tampilan setiap kartu itu (klik di sebelah kotak coment) untuk memunculkan lebih banyak opsi dan informasi lainnya di balik kartu (seperti siapa saja yang sudah memberi +1 berita di kartu-kartu tadi). Ketika kamu membalikkan setiap kartu tadi, dihiasi dengan animasi yang sepertinya bida membuat kita betah melihat tampilan stream Google+ yang makin dinamis tersebut.

Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts

Google juga memperbaiki fungsi search dan tag layanan mereka tersebut, dan mereka bakal menganalisa tag yang sudah kamu berikan, dengan feedback memberikan hashtag yang sesuai untuk memperbaiki kemungkinan orang lain menemukan kata kunci yang dimaksud. Walaupun kamu tidak memberikan tag tersebut, Google mengklaim bisa menduga apa yang ingin kamu cari. Misalnya, ketika Google melihat kamu meng-upload foto Eiffel Tower, maka otomatis akan memberikan tag #eiffeltower.

Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts

Fitur lainnya yang juga baru untuk Google+ adalah Hangouts. Inilah layanan yang beberapa waktu lalu dirumorkan menjadi bagian dari usaha Google mengakuisisi WhatsApp, dan dijuluki  Babel. Ternyata Google memoles instant messaging mereka sendiri, yaitu Google Talks dan Google+ Messenger, dan kini layanan tersebut mampu menyatukan beberapa fungsi menjadi satu, yaitu pesan teks, foto, dan video chat di Android, iOS, serta desktop. Hanya saja sayang, penulis malah tidak bisa menemukan bagaimana cara mengetahui seseorang yang ada dalam kontak itu sedang online atau tidak, karena tidak ada tanda yang jelas mereka availabler, offline, atau mungkin busy!

Namun yang menarik adalah kemampuan Hangouts untuk menyimpan data  conversation, sampai kamu sendiri memutuskan mau menghapusnya atau tidak, atau mematikan saja keseluruhan history-nya. Aplikasi ini juga bisa dengan mudah melihat apakah ketika kita chatting ada user lain yang tiba-tiba masuk saat dia dalam kondisi off (tentunya dari awal dia sudah diundang ke dalam chat), atau ketika selama chat dan mereka sedang menulis (atau membaca pesan yang kamu kirimkan), akan terlihat ikon yang menandai aktivitas tersebut. Google Hangouts juga memungkinkan kita melakukan panggilan group video secara gratis.

Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts

Saat ini Hangouts juga sudah tersedia melalui iOS, web browser dan Google Play, dan menurut Google akan meng-update Google Talk. Mungkin kamu belum mendapatkan notifikasi update-nya, ditunggu saja, karena memang Google mem-push secara berkala. Sayangnya baru Google Talk saja yang digantikan (dengan logonya pun masih sama Google Talk, bukan logo Hangouts), sedangkan Google+ Messenger masih ada di sana. Kamu juga bisa men-downloadnya melalui link alternatif kami di sini jika sudah tidak sabar mencobanya.

Google Map Baru Dengan Interface Baru dan Sinkronisasi Google+

Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts

Google berusaha membuat semua layanan mereka terhubung dengan Google+. Selain untuk meningkatkan user jejaring sosial mereka itu, juga mempermudah kita dalam menikmati semua layanan Google dalam satu akun. Selain Play Games, Google juga memberikan opsi sinkronisasi akun Google+ pada Google Map. Mereka mengkonfirmasikan selama Google I/O jika Google Maps versi baru dengan perbaikan antar mukan bakal segera hadir untuk iOS dan Android pertengahan tahun ini.

Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts

Perubahan itu terlihat pada 2D street map yang kini lebih nyaman dilihat dengan informasi point of interest lebih mudah kita baca. Kemudian ada fungsi saran dari teman, dimana Maps kini akan menunjukkan lokasi yang sudah mendapat status like oleh temanmu (di Google+), dan lokasi tersebut masuk dalam kriteria ketika kamu melakukan pencarian. Google juga menyiapkan interface khusus untuk tablet, seperti yang mereka berikan untuk Hangouts (walaupun sampai saat ini Nexus 7 penulis belum mendapatkan updatenya).

Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts

Antar muka baru Maps berubah cukup drastis. Namun dari presentasi yang mereka berikan, terlihat fitur yang dinamis seperti pilihan menata ulang rute berdasarkan kondisi trafik. Seandainya Maps menemukan rute alternatif yang lebih lancar, maka akan segera ditampilkan pada layar, lengkap dengan berapa lama kamu bakal mencapai tujuan melalui rute baru. Navigasi Maps baru ini juga akan segera mengabarkan jika terjadi kecelakaan agar kamu bisa segera memutuskan untuk memilih rute lainnya.

Sayangnya, Maps ini baru hadir dalam 1 - 2 bulan ke depan. Dan semua fitur navigasi keren tadi tentu saja belum eksis di Indonesia, mengingat pemetaan street view di Indonesia saja baru berjalan mulai November 2012 lalu. Sementara kamu bisa melihat presentasi video fitur baru Google Maps desktop, yang interface-nya juga akan kamu temui di versi mobile nantinya.

Meet the new Google Maps

Beberapa bagian presentasi hari pertama Google selama Google I/O 2013 memang tidak semenarik apa yang sudah penulis ungkapkan dalam beberapa artikel sebelumnya. Namun tetap menarik disimak apa saja usaha Google dalam mempermudah pengguna layanan mereka. Seperti berikut ini:

  • Kini kamu  bisa mengirim uang ke kontak Gmail melalui attachment, yang akan memberi opsi untuk menyertakan dalam email tersebut sejumlah uang yang diambil dari akun Google Wallet-mu (yang tentu saja sudah di-set terikat dengan kartu kredit tertentu). Sementara ini baru bisa dilakukan di US saja. Jelasnya, lihat video di bawah:

  • Masih berhubungan dengan Google Wallet, berikut update barunya melalui Google Wallet Instant Buy, yang memungkinkan pengguna Wallet ketika mau bertransaksi di Android, untuk melakukan check out dengan cepat.

Google I/O 2013: Google+ Menjadi Lebih Dinamis dengan (Pengganti GTalk) Hangouts

  •  Aplikasi search Google untuk Android, Google Now juga mendapat perbaikan melalui fitur voice reminder - kini kamu bisa mengatakan "remind me to buy milk this evening" atau "remind me to take out the trash when I get home." Untuk membuat aplikasi tersebut mengingatkan kita ketika sore hari, atau sudah berada di rumah, dengan pesan yang sudah kita buat sebelumnya. Kemudian suggested content ketika kamu melakukan pencarian melalui Google Now juga diperbanyak, kini mencakup upcoming books, music, TV, dan video games. Berikut detail changelog-nya:

- Reminders (e.g. say "remind me to buy milk this evening", "remind me to take out the trash when I get home")

- Upcoming books, music albums, tv shows and video games you may like

- Real time public transit updates (select cities)

- Last train home (Japan only)

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU