Galaxy Note 4 Patut Waspada, LG Siapkan Phablet G3 Stylus

LG diduga juga akan mengenalkan varian phablet mereka sendiri, menjadi salah satu keluarga LG G3, dengan tambahan stylush build in dalam tubuhnya untuk berinteraksi dengan digitizer aktif di layar, yaitu LG G3 Stylus.

Galaxy Note 4 Patut Waspada, LG Siapkan Phablet G3 Stylus

Sementara itu, meskipun event IFA 2014 masih berlangsung bulan depan, kami juga mendengar beberapa rumor lainnya. LG diduga juga akan mengenalkan varian phablet mereka sendiri, menjadi salah satu keluarga LG G3, dengan tambahan stylush build in dalam tubuhnya untuk berinteraksi dengan lapisan digitizer aktif di layar, yaitu LG G3 Stylus.

Memang belum ada pernyataan resmi dari LG, namun LG sepertinya teledor, dan video teaser phablet tersebut muncul lebih awal (baca: bocor!) melalui channel YouTube mereka, sehingga kami sudah mendapatkan gambaran seperti apa bentuknya. Kalian lihat saja cerita lengkapnya melalui video di bawah ini, yang sebenarnya menampilkan LG G3 Beat, salah satu varian LG G3 lainnya yang baru dikonfirmasikan pertengahan Juli kemarin oleh LG.

[youtube id="n01hDTJHh4U"]

Galaxy Note 4 Patut Waspada, LG Siapkan Phablet G3 Stylus

Kami memang sudah mengetahui banyak mengenai LG G3 Beat. Namun untuk G3 Stylus, sepertinya masih perlu menunggu sampai press conference LG selama IFA 2014 nanti. Membawa label G3, G3 Stylus memiliki bentuk yang identik seperti flagship LG tersebut. Namun ukurannya jelas lebih besar, dengan bidang layar yang lebih lebar, dan juga stylush yang tersembunyi di sisi belakang tubuhnya. Membandingkannya dengan G3 dan G3 Beat, kami menduga dimensi layar G3 Stylus antara 5.7-6.0-inchi, dan ukuran tersebut jelas dipilih untuk mengganggu Samsung yang berniat mengkonfirmasikan Galaxy Note 4.

Galaxy Note 4 Patut Waspada, LG Siapkan Phablet G3 Stylus

Hadirnya G3 Stylus ini sebenarnya juga mengherankan, karena baru beberapa bulan lalu kita mendapatkan LG G Pro 2, yang sampai saat ini masih dijual, dan dari pantauan penulis di pasaran lokal, sepertinya kesulitan menghadapi Galaxy Note 3 dan penjualannya pun juga tidak terlalu menggembirakan (harga barunya pun sudah terkerek turun di bawah Rp. 7 juta hanya dalam waktu 3 bulan dari pertama kali diumumkan dengan harga mencapai Rp. 7,5 jutaan). Namun bisa saja G Pro 2 tetap dipertahankan, dan G3 Stylus akan menjadi versi premium dari G Pro 2.

Sumber: LG"> YouTube

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU