Empat Video Promonya Bocor, Dapatkan Tutorial Dini Operasikan Windows 8

Microsoft memang belum merilis satupun video promo Windows 8, namun kurang 16 hari sebelum dirilis sudah bertebaran video promo yang berisi banyak pengenalan fitur nya.

Empat Video Promonya Bocor, Dapatkan Tutorial Dini Operasikan Windows 8

Microsoft memang belum merilis satupun video promo Windows 8, namun kurang 16 hari sebelum dirilis sudah bertebaran video promo yang berisi banyak pengenalan fitur nya.

Namun hari ini dikabarkan sebuah web dari Israel, Techit.co.il berhasil mendapatkan bocoran video tersebut. Semua video berdurasi kira - kira 1 menit, dan dijalankan melalui sebuah tablet. Selain desktop, Windows 8 juga menarget pengguna tablet dan smartphone, yang mengutamakan pengendalian melalui sentuhan. Serta dengan Microsoft yang melihat perkembangan industri ini semakin pesat, mereka pun memutuskan merilis brand tablet sendiri yang disebut Surface.

Empat Video Promonya Bocor, Dapatkan Tutorial Dini Operasikan Windows 8

Video promo tersebut menunjukkan fitur dan aplikasi baru yang dimiliki Windows 8, seperti switching gesture (termasuk aplikasi yang berada di dock), begitu fleksibelnya OS yang bisa dioperasikan di tablet dan desktop (juga ditunjukkan mode pengoperasian khusus ketika berada di desktop) serta integrasi layanan cloud Microsoft SkyDrive.

Belum diketahui apakah video ini dibuat oleh Microsoft atau tidak, namun terlihat begitu asli, dan siap disiarkan melalui media elektronik. Microsoft juga belum memberi tanggapan, namun jika benar video ini bocor, sepertinya tidak lama mereka bakal tampil ke publik.

Windows 8 - Work Hard, Play Hard

Windows 8 - Make It Yours

Windows 8 - All About Apps

Meet Windows 8

Sumber: TechIT

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU