Apa Sih Arti Kode V di Laptop Gaming ASUS? Ternyata Ini Jawabannya!

Yuk, kenali arti kode V pada lini laptop gaming ASUS!

Apa Sih Arti Kode V di Laptop Gaming ASUS? Ternyata Ini Jawabannya!

Laptop gaming ASUS bisa dibilang sebagai gadget khusus para gamer yang paling banyak dicari oleh masyarakat Indonesia. Setiap rangkaian yang dihadirkan tentu memiliki perbedaan melalui susunan alfabet yang tertera. Lalu, apa arti kode V di laptop gaming ASUS?

Bersamaan dengan acara peluncuran empat produk terbarunya di SCBD, Jakarta (2/2/18), salah satu perwakilan dari ASUS Indonesia pun bersedia untuk membeberkan rahasia di balik kode yang tersirat pada lini laptop gaming ASUS.

Mungkin beberapa dari kalian akan sedikit kebingungan atas apa yang dimaksud dari topik kali ini. Tenang, akan kami jelaskan, kok!

Setiap produk laptop dari ASUS memiliki kodenya tersendiri, yang berbeda-beda satu dengan yang lain. Salah satu contohnya seperti Strix GL503. Nah, GL503 merupakan kode yang diberikan kepada ASUS kepada seri Strix terbarunya.

Nantinya saat kamu mengunjungi pasar offline ataupun online para calon pembeli akan menemukan dua huruf tambahan. Contohnya saja, saat ini kamu bisa menemukan Strix GL503 yang memiliki kode tambahan VD. Kode yang diawali dengan V itu lah yang ingin kami bahas dan beberkan artinya.

Pada lini gaming mereka, terutama ROG dan Strix, ASUS sudah pasti menyematkan dua kode tambahan di belakang kode utamanya. Kode tambahan tersebut rupanya membantu pengguna untuk menyadari komponen paling penting di dalamnya, yakni kartu grafis.

ASUS memudahkan pengguna untuk menyesuaikan kebutuhan mereka saat memiliki laptop gaming besutannya. Nah, tidak hanya VD yang menjadi kode tambahan dari rangkaian perangkat laptop ROG dan Strix buatannya.

Apa Sih Arti Kode V di Laptop Gaming ASUS? Ternyata Ini Jawabannya! Strix GL503 Hero Edition, Sumber: Teknosaurus.com[/caption]

Selain VD, masih ada 3 kode lainnya yang bisa kita temukan pada rangkaian ROG dan Strix. Ketiga kode lainnya yang dimaksud tersebut adalah VE, VM, dan VS.

Jika VD memiliki arti laptop terkait dibekali dengan kartu grafis NVIDIA GTX 1050, maka VE, VM, dan VS memiliki arti lain. Tentu arti dari kode tersebut membedakan kartu grafis yang disematkan ASUS ke dalam laptop gaming besutannya.

Laptop ROG dengan kode VE berarti laptop tersebut dibekali dengan kartu grafis NVIDIA GTX 1050Ti. Sementara, kode VM mengindikasikan jenis kartu grafis yang digunakan di dalam laptop terkait adalah NVIDIA GTX 1060. Tidak lupa, laptop ROG atau Strix dengan kode VS di belakangnya ditenagai dengan GTX 1070 yang tangguh.

Itulah arti dari beberapa kode yang disematkan ASUS ke belakang nama produk laptop ROG dan Strix miliknya.

Diedit oleh Fachrul Razi

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU