Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13

Daftar urutan versi Android 1 sampai Android 13

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13

Urutan versi Android dapat dihitung dari versi paling lawasnya, yaitu Android 1.1 Astro (Alpha) dan Android 1.1 Bender (Beta). Kedua versi Android pertama itu dikembangkan perusahaan Android Inc pada awal 2000an.

Setelah kemudian diakuisisi Google, Android terus dikembangkan hingga yang terbaru saat ini, Android 11. Jika kalian ingin tahu lebih jelas urutan versi Android, simak rinciannya berikut ini ya!

1. Android 1.0 Astro (Alpha) dan Android 1.1 Bender (Beta)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android 1.0

Urutan versi Android yang pertama ini mungkin terdengar asing. Kedua versi Android ini, yakni 1.0 Astro (Alpha) dan versi 1.1 Bender (Beta), belum resmi diluncurkan secara publik untuk kebutuhan komersil pada saat dirilis.

Walaupun Android saat diluncurkan pertama kalinya belum menggunakan nama makanan yang manis, kedua versi Android ini dapat dikatakan sebagai pionir. Pada tahun 2008, Android 1.0 dan Android 1.1 pertama kalinya digunakan oleh HP HTC Dream.

Baca Juga: 10 Game Anak Perempuan di Smartphone, Meningkatkan Kreativitas Anak

2. Android 1.5 (Cupcake)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Cupcake

Urutan versi Android yang kedua adalah Android 1.5 atau Android Cupcake. Versi ini rilis pada 30 April 2009 dengan memunculkan berbagai fitur pada sebuah perangkat smartphone guna menggantikan featured phone saat itu. Android Cupcake mengawali penggunaan nama makanan yang manis di setiap perluncuran versi berikutnya.

3. Android 1.6 (Donut)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Donut

Android versi 1.6 atau Android Donut merupakan urutan versi Android ketiga yang dirilis pada 15 September 2009, 5 bulan setelah perilisan Android versi 1.5. Jenis Android ini menambahkan beberapa pembaruan khusus untuk mendukung layar smartphone yang besar.

4. Android 2.0 dan Android 2.1 (Eclair)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Eclair

Urutan versi Android berikutnya ialah Android 2.0 dan 2.1 yang diberi nama Android Eclair. Versi ini masih difungsikan untuk menutupi bug yang masih ditemukan pada sistem operasi mobile.

Selain itu, Android Eclair juga menambah berbagai fitur menarik di dalamnya yang dapat digunakan oleh para pengguna smartphone berbasis OS Android. Contohnya adalah fitur bluetooth hingga kamera yang sudah menjadi nilai jual saat itu.

Android versi 2.0 dan 2.1 Éclair juga sudah dipakai pada perangkat seperti HTC Nexus One.

5. Android 2.2 (Froyo)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Froyo

Pada urutan versi Android berikutnya, ada Android 2.2 Froyo atau Frozen Yoghurt yang pertama kali rilis pada 20 Mei 2010. Pada versi ini, Android sudah mulai dikenal luas dan digunakan oleh berbagai brand smartphone. Meskipun begitu, tetap saja OS Android masih kalah bersaing dengan OS Symbian yang sudah mendominasi pasar featured phone saat itu.

Android Froyo telah memberikan peningkatan terhadap kecepatan kerja, fitur USB tethering, WiFi, Hotspot, dan fitur keamanan.

6. Android 2.3 (Gingerbread)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Gingerbread

Belum setahun, Android kembali merilis upgrade pada Desember 2010 dengan berbagai peningkatan yang cukup signifikan. Peningkatan tersebut terlihat pada tampilan tatap muka atau user interface yang digunakan pada Android versi 2.3 atau Android Gingerbread.

Dari versi Android Gingerbread, banyak sekali brand smartphone yang mulai berminat menggunakan sistem operasi Android. Salah satunya adalah Samsung Galaxy Series yang masih populer hingga sekarang.

7. Android 3.0 dan 3.2 (Honeycomb)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Honeycomb

Apakah kalian mengenal versi Android yang satu ini? Mungkin masih banyak yang belum mengetahui bahwa ada versi Android Honeycomb.

Android versi 3.0 dan 3.2 yang memiliki ikon lebah ini hanya dikhususkan ke penggunaan perangkat tablet. Android versi ini resmi diluncurkan pada 10 Mei 2011 dan digunakan Samsung yang juga merilis perangkat tabletnya, yakni Samsung Galaxy Tab Series.

8. Android 4.0 (Ice Cream Sandwich)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Ice Cream Sandwich

Android versi 4.0 ini mulai diluncurkan pada 19 Oktober 2011 dan masih tetap menggunakan nama dessert, yaitu Ice Cream Sandwich. Android versi ini merupakan nama versi yang paling panjang sampai saat ini.

Android Ice Cream Sandwich memberikan banyak pembaruan. Mulai dari tampilan yang semakin bagus, sederhana dan juga mudah digunakan.

9. Android 4.1 dan 4.3 (Jelly Bean)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Jelly Bean

Urutan versi Android berikutnya adalah Android 4.1 dan 4.3 yang bernama Android Jelly Bean. Versi ini resmi dirilis pada Juni 2012 dengan memberikan peningkatan fungsi pada tampilan tatap muka dan teknologi Vysnc yang digunakannya.

10. Android 4.4 (Kitkat)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Kitkat

Android 4.4 atau Android Kitkat pertama kali diluncurkan pada Oktober 2013. Versi Android terbaik pada masanya ini dapat dikatakan sebagai jenis Android terfavorit. Ini karena Android Kitkat mampu mendukung hampir seluruh perangkat smartphone di dunia.

11. Android 5.0 dan 5.1 (Lollipop)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Lollipop

Urutan versi Android ke-11 atau Android Lollipop pertama kali resmi dirilis pada Juni 2014. Android versi 5 ini menjadi pionir dalam pembuatan smartphone flagship dengan spesifikasi yang cukup mumpuni. 

Android 5.0 dan 5.1 telah mendukung spesifikasi smartphone yang sudah menggunakan RAM di atas 3 GB. Salah satunya adalah Asus Zenfone 2 yang saat itu sudah mengusung RAM ukuran 4 GB.

12. Android 6.0 (Marshmallow)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Marshmallow

Android 6.0 atau Android Marshmallow rilis pada Oktober 2015. Urutan versi Android ke-12 ini hadir dengan memberikan peningkatan terhadap sistem keamanan lewat fitur fingerprint sensor sebagai sistem keamanan biometrik.

13. Android 7.0 dan 7.1 (Nougat)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Nougat

Android ke-13 adalah Android Nougat yang merupakan Android 7.0 dan 7.1. Versi ini pertama kali dirilis pada Juni 2016 dengan mengambil perubahan dari segi tampilan antarmuka. Selain itu, Android Nougat juga dilengkapi dengan fitur splitscreen untuk membagi tampilan layar.

14. Android 8.0 dan 8.1 (Oreo)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Oreo

Android Oreo atau versi 8.0 dan 8.1 resmi diluncurkan pada Agustus 2017. Android Oreo menawarkan pengalaman multitasking yang makin sempurna. Terdapat juga project treble yang memungkinkan para penggunanya untuk mendapatkan pembaruan lebih cepat.

15. Android 9.0 (Pie)

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android Pie

Android versi 9.0 atau Android Pie resmi dirilis pada Agustus 2018 dengan memberikan banyak perubahan. Misalnya seperti mulai adanya navigasi gestur yang  dapat menggantikan tombol fisik Home, Back, Recent Apps, dan sebagainya.

16. Android 10

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android 10

Android 10 resmi diliris pada 13 Maret 2019 yang banyak dipasang pada seri smartphone Google, seperti Google Pixel, Google Pixel XL, Google Pixel 2, Google, dan Pixel 2 XL. Selain itu, ada pula fitur terbaru Dark Mode atau mode gelap yang bisa digunakan untuk menghemat penggunaan daya baterai.

17. Android 11

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android 11

Android 11 resmi dirilis pada tahun 2020. Versi ini membawa beberapa perubahan, seperti fitur keamanannnya yang lebih canggih, screen record tanpa memakai aplikasi tambahan, pembaruan fitur notifikasi, hingga pengambilan screenshot dengan ukuran lebih panjang.

18. Android 12

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android 12

Android 12 rilis 18 Mei 2021 dan masih tergolong sebagai salah satu yang terbaru. Android 12 menawarkan berbagai fitur menarik yang belum ada sebelumnya, mulai dari desain Material You yang dapat memudahkan kostumasi smartphone, peningkatan fitur privasi, serta mode satu tangan.

19. Android 13

Urutan Versi Android, dari Android 1 hingga Android 13Android 13

Urutan versi Android yang paling baru adalah Android 13. Android ini baru disempurnakan pada akhir 2022.

Android 13 menghadirkan beberapa fitur yang belum ada pada di Android 12. Misalnya seperti fitur permission pada notifikasi, peningkatan kualitas audio, dan sistem bahasa yang bisa berbeda di setiap aplikasi.

Itulah 19 urutan versi Android yang sudah ada hingga saat ini. Google dikabarkan akan merilis urutan ke-20 atau Android 14 di kuartal ketiga tahun 2023.

Baca Juga: Harga dan Spesifikasi Xiaomi 12T, Smartphone Terbaru Desember 2022

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU