Luminous Engine yang Mempesona
Square Enix telah mengadakan Square Enix Open Conference 2012 mereka pada tanggal 23-24 November 2012 lalu di Tokyo. Dalam acara tersebut, mereka memfokuskan diri pada Agni’s Philosophy yang memperlihatkan kekuatan Luminous Engine.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Square Enix telah mengadakan Square Enix Open Conference 2012 mereka pada tanggal 23-24 November 2012 lalu di Tokyo. Dalam acara tersebut, mereka memfokuskan diri pada Agni’s Philosophy yang memperlihatkan kekuatan Luminous Engine, meskipun juga ada pembicaraan tentang perilisan ulang Final Fantasy XIV, yang di-reboot menjadi Final Fantasy XIV: A Realm Reborn. Seperti yang kita tahu, Agni’s Philosophy pertama kali diperlihatkan ke khalayak publik pada event E3 2012 lalu.
Agni’s Philosophy sendiri adalah real-time tech demo yang menunjukkan kekuatan engine terbaru Square Enix, Luminous Engine. Video tersebut tidak lagi pre-rendered maupun FMV yang sebelumnya direkam. Tapi semuanya dihasilkan secara langsung oleh engine tersebut. Square Enix sekali lagi mempertunjukkan Luminous Engine yang memang mempesona dalam hari pertama acara Square Enix Open Conference 2012 lalu itu.
Hari pertama (tanggal 23 November) dimulai dengan presentasi selama 30 menit yang menjelaskan apa itu Agni’s Philosophy. Kemudian Square Enix menjelaskan proyek tersebut dengan memperlihatkan konsep-konsepnya selama satu jam, diikuti dengan workshop mengenai alur kerja real time dua jam berikutnya.
Di hari kedua (tanggal 24 November), workshop alur kerja real time dilanjutkan yang diikuti dengan dua jam sesi penjelasan seni grafis realtime. Satu jam berikutnya diisi dengan seminar mengenai manajemen pengembangan proyek tersebut. 30 menit selanjutnya Square Enix menjelaskan jalur server Final Fantasy XIV: A Realm Reborn. Dan acara ini diakhir dengan seminar mengenai arsitektur AI dalam game masa mendatang.
Jalan cerita Agni’s Philosophy sendiri masih berputar pada suasana serial Final Fantasy, dengan adanya unsur kristal, sihir, dan beragam makhluk magis lainnya. Tapi tujuan utama Agni’s Philosophy adalah menunjukkan kemampuan sesungguhnya dari Luminous Engine. Video tech demo dibuka dengan sebuah truk yang melintasi dua binatang berambut. Sepertinya tidak spesial sebelum kamu menyadari bahwa masing-masing rambut di tubuh kedua binatang tersebut di-render secara real time, dan bergerak sesuai dengan arah angin yang menerpa serta gerakan mereka.
Selain itu, kamu juga bisa melihat bayangan kedua binatang itu di genangan air, gambaran real-time dari wajah binatang dan berubah-ubah tergantung dari kedalaman serta riak dari air itu sendiri. Tapi yang paling mempesona adalah selain di-render secara real time, semua itu bisa langsung berubah drastis hanya dengan mengklik bagian-bagian tertentu untuk mengubah parameternya.
Bola mata ini terlihat nyata karena bisa memantulkan obyek di depannya[/caption]
Efek serangga kuning yang menyala[/caption]
[ Sumber : Kotaku, Siliconera, Square Enix official website ]