Kenali Tipe Tipe E-Commerce di Dunia

ternyata seperti ini ya jenis e-commerce

Kenali Tipe Tipe E-Commerce di Dunia

Kenali Tipe Tipe E-Commerce di Dunia Mayoritas dari kita saat ditanya tentang e-commerce pasti menjawab itu adalah jual beli online. Padahal sebenarnya ecommerce bisa dibedakan sesuai dengan layanan yang diberikan lho. Seperti beberapa nama perusahaan e-commerce besar TokoBagus, Kaskus FJB, hingga Lazada ketiganya memiliki bentuk e-commerce yang berbeda satu dengan yang lain. Detailnya simak ulasan dibawah ini ya. 1. Business-to-Business (B2B) Biasanya tipe ini adalah perusahaan yang menjual barang atau jasa pada perusahaan lain. Tipe ini diprediksi berkembang dengan cepat dari segi volume dan nilai perdagangan. Dalam perkembangannya, B2B perlu dibedakan menjadi, B2B E-Commerce dan B2B Exchange. Keduanya memang menggunakan teknologi internet, namun mempunyai cara dan pasar yang berbeda.B2B E-Commerce, menawarkan penjualan atau pembelian dalam bentuk online tetapi oleh satu perusahaan pada perusahaan lain saja. Jadi tidak terbuka untuk banyak perusahaan agar dapat ikut. Sedangkan B2B Exchange merupakan persamaan dari stock exchange misalnya, dimana transaksi terbuka untuk semua perusahaan yang mau melakukannya. Jadi B2B Exchange adalah suatu jaringan dimana banyak pembeli dan banyak penjual dapat bertemu di ruang perdagangan online. 2. Business-to-Cunsumer (B2C) Disini perusahaan menjual barang atau jasa pada pasar atau publik. Dalam pengembangan bentuk bisnis ini tentunya juga tidak mudah karena memerlukan modal yang sangat besar, ketersediaan pasokan barang serta sistem penjualan semuanya harus dihandle sendiri oleh perusahaan. Contoh misalnya online marketplace paket umroh , ikhram.com yang menyediakan layanan pencarian dan pemesanan online untuk paket umrah dari travel umroh murah dan resmi di seluruh Indonesia. 3. Consumer-to-Consumer (C2C) Tipe ini adalah perorangan yang menjual barang atau jasa kepada perorangan juga. Contohnya adalah eBay Inc , suatu perusahaan yang menyelenggarakan lelang melalui internet. Melalui perusahaan ini, perorangan dapat menjual atau membeli dari perorangan lain melalui internet. 4. Consumer-to-Business (C2B) Pada tipe C2B, perorangan lah yang menjual barang atau jasa kepada perusahaan. Contohnya ialah Priceline , dimana pelanggan menawarkan harga tertentu karenamenginginkan membeli berbagai barang dan jasa, termasuk tiket pesawat terbang dan hotel. Dengan lebih mengenal tipe-tipe dari bisnis ecommerce tersebut, bisa menjadi tambahan informasi terutama bagi kita yang berniat menjadi penjual online. Memilih jenis ecommerce yang tepat akan membantu bisnis yang kita jalankan berkembang lebih pesat dan akhirnya mendatangkan keuntungan yang lebih besar tentunya. Selamat mencoba !

ARTIKEL TERBARU