Layaknya Hacker, 3 Cara Untuk Melakukan Remote PC

Bisa kerja jarak jauh deh

Layaknya Hacker, 3 Cara Untuk Melakukan Remote PC

Tahukah kamu, bahwa kita bisa mengendalikan sebuah PC tanpa harus menyentuh PC tersebut? Tentu saja bisa! “Jurus” mengendalikan PC dari jarak jauh ini biasa disebut dengan remote PC, di mana kita mengendalikan PC menggunakan perangkat lain tapi dari jarak jauh.

Biasanya hal ini dilakukan oleh para Admin server yang memang bertugas untuk memastikan bahwa server dapat bekerja dengan baik. Seorang hacker, terkadang juga melakukan hal ini setelah membobol sistem pertahanan jaringan, tapi biasanya hacker yang baik tidak akan melakukan hal kriminal setelah melakukan hal tersebut.

Kamu juga bisa lho melakukan hal tersebut. Melakukan remote PC ini sangat berguna semisal kamu lupa meng-copy file skripsi kamu yang dikerjakan di PC, kamu hanya tinggal melakukan remote dan melakukan transfer file.

Kamu juga bisa melakukan auto-grinding untuk game-game RPG dengan cara meninggalkan PC bekerja melakukan grinding. Kamu hanya perlu mengawasi melalui device mobile kamu dengan menggunakan remote.

Lalu bagaimana caranya melakukan remote tersebut? Ini dia 3 cara untuk melakukan remote PC!

Layaknya Hacker, 3 Cara Untuk Melakukan Remote PC

RDP adalah singkatan dari Remote Desktop Protocol. RDP ini adalah fitur remote PC bawaan sistem operasi Windows.

Cara menggunakannya sangat mudah, kamu hanya perlu mengaktifkan RDP di komputer server dengan mengikuti cara di situs ini. Setelah itu kamu bisa langsung membuka aplikasi RDP client di PC.

Kamu juga bisa menggunakan aplikasi RDP client di Android.

Setelah menginstal RDP client di Android, kamu hanya perlu memasukan IP Address tujuan dan klik connect. Jika pengaturan sudah benar, maka voila! Kamu sudah bisa terhubung dengan PC tujuan.

RDP direkomendasikan digunakan jika PC yang dituju adalah PC dengan sistem operasi Windows. Jika PC yang dituju adalah selain Windows, terkadang akan mengalami kendala karena memang tidak stabil dan tidak dikembangkan secara langsung oleh Microsoft.

Layaknya Hacker, 3 Cara Untuk Melakukan Remote PC

TeamViewer adalah sebuah nama software remote PC. Caranya sangat mudah, kamu hanya perlu menginstal TeamViewer di PC server maupun device untuk client. Tentu saja kamu juga bisa instal di Android kamu.

Setelah itu, masukan user id dan password yang muncul di TeamViewer PC server melalui PC client atau Android kamu. Voila! Kamu sudah bisa terhubung ke PC server kamu.

Beberapa hal yang perlu diingat adalah PC server kamu tentu harus terhubung dengan internet atau setidaknya terhubung pada satu jaringan lokal. Jika salah satu tidak terhubung atau PC mati, maka kamu tidak bisa melakukan remote.

Layaknya Hacker, 3 Cara Untuk Melakukan Remote PC Sumber: Kholidfu[/caption]

Nah untuk cara yang ini kamu perlu memiliki pengetahuan lebih mengenai Telnet maupun SSH. Berbeda dengan dua cara di atas, tampilan SSH dan Telnet justru seperti tampilan DOS (CLI), bukan GUI (Graphical User Interface).

SSH (Secure Shell) dan Telnet sudah tidak asing di kuping para ahli jaringan. SSH dan Telnet sendiri adalah protokol jaringan untuk melakukan remote. Berbeda dengan 3 cara di atas, SSH & Telnet tidak menggunakan tampilan grafis, melainkan hanya command lineyang biasa ditemukan pada DOS.

Bagi kamu yang awam tidak direkomendasikan untuk menggunakan ini, karena memang kamu perlu mengetahui berbagai perintah untuk melakukan eksekusi melalui command line. Kamu bisa searching sendiri mengenai bagaimana cara menggunakan SSH atau Telnet melalui mesin pencari.

Lalu SSH dan Telnet sendiri apa bedanya? SSH memiliki sistem enkripsi, sehingga SSH cenderung lebih aman dibanding Telnet.


Main game gratis, cobain board game unik, belanja komik dan mainan dengan harga murah, hingga berfoto bareng cosplay Star Wars, bisa kamu lakukan di BEKRAF Game Prime 2018, 13-15 Juli 2018 di Balai Kartini, Jakarta secara GRATIS! Klik bit.ly/GamePrime18DN untuk menjadi bagian dari event industri game terbesar se-Indonesia.

Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU