Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

Ingin nostalgia dengan game-game klasik SNES dan GBA / GBC seperti Final Fantasy III, Donkey Kong, atau Advance Wars? Tidak perlu susah-susah mencari konsolnya di toko barang bekas, karena kamu bisa memainkannya hanya dengan menggunakan gadget Android! Bagaimana caranya?

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

Setelah sebelumnya saya sudah pernah menuliskan artikel dan guide bagaimana mengubah perangkat Android menjadi sebuah PlayStation mini disini, maka dalam kesempatan kali ini saya akan menuliskan guide bagaimana mengubah gadget Android kamu menjadi sebuah konsol Nintendo klasik. Nintendo yang saya maksud disini adalah GBA / GBC dan juga Super Nintendo (SNES) yang sangat jaya di era 90 dulu. Tentu saja, caranya bukan seperti yang ada di artikel ini ya.. hehehe..

Untuk itu, dalam guide ini saya akan memandu kamu untuk kembali bernostalgia dengan game-game GBA / GBC atau SNES dengan menggunakan emulator Gameboid dan SNESoid. Kedua emulator ini saya pilih karena memiliki banyak kelebihan dibandingkan emulator sejenis. Oiya, selain itu karena memang grafis game dari GBA dan SNES tidak semewah PlayStation, tentu saja emulator ini lebih ramah terhadap resource Android kamu, sehingga kamu yang memiliki gadget Android low end pun masih bisa menikmati emulator ini dengan lancar.

Sekarang yuk kita simak guide-nya satu persatu:

Gameboid 

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

Untuk kelas emulator Gameboy dan GBA, Gameboid menjadi pilihan saya karena berbagai kelebihan yang dimilikinya. Beberapa kelebihan yang dimiliki antara lain bisa mengikuti orientasi layar (portrait atau landscape) serta banyaknya opsi yang dimiliki, seperti pilihan refresh rate seperti yang dimiliki oleh PSX4Droid dan juga opsi untuk mengambil screenshot game yang tengah dimainkan. Awalnya, emulator ini tersedia di Android Market secara gratis, namun karena suatu hal, Android Market memutuskan untuk menghapus semua aplikasi emulator dari daftar aplikasi yang disediakannya. Untuk instalasi dan file download-nya ikuti langkah-langkah berikut:

- Download dulu file apk dari Gameboid dan juga file biosnya di http://www.4shared.com/get/MKBVPa4a/Gameboid.html

- Copy file apk Gameboid dan juga file bios-nya ke sembarang folder di SDCard kamu.

- Install aplikasi Gameboid. Tunggu hingga selesai.

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

- Buka aplikasi Gameboid. Kamu akan disuruh untuk mencari dimana lokasi file bios berada. Browse ke folder dimana kamu meletakkan file bios atau lakukan search. Setelah ketemu pilih file tersebut.

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

- Setelah itu, pilih ROM yang akan kamu mainkan. Banyak situs penyedia ROM yang ada di internet, lakukan search di google untuk mendapatkannya, atau kamu bisa mencoba ROM Final Fantasy VI Advance yang bisa di-download disini.

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

- Selamat, sekarang Android kamu sudah “berubah fungsi” menjadi GBA!

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

Snesoid 

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

Untuk emulator SNES, lagi-lagi gelar emulator terbaik saya berikan kepada emulator buatan youngzh ini. Kelebihan yang dimiliki emulator inipun sama dengan Gameboid, antara lain pilihan orientasi layar, save state dan juga pilihan refresh rate yang beragam. Namun lagi-lagi, aplikasi yang awalnya bisa di-download dengan gratis di Android Market ini dihapus karena suatu hal dari market. Oiya, untuk menjalankan emulator SNES ini, kamu tidak membutuhkan file bios seperti Gameboid atau PSX4Droid diatas. Bagaimana menjalankannya? Yuk kita simak bersama.

- Download file apk Snesoid di http://www.4shared.com/rar/Hucekonz/Snesoid.html

- Copy file apk Snesoid ke sembarang folder di SDCard kamu.

- Install aplikasi Snesoid. Tunggu hingga selesai.

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

Tinggal buka aplikasi Snesoid, dan pilih ROM yang akan kamu mainkan! Selamat, Android kamu sudah berubah menjadi SNES mini. Untuk mencobanya, kamu bisa gunakan ROM Final Fantasy IV yang bisa kamu download disini.

Nostalgia Nintendo Klasik dalam Gadget Android!

Ada masalah selama instalasi? Atau menemui error saat download, file corrupt, atau permasalahan lainnya? Feel free to ask in comment!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU