Lima Software Pilihan Pelindung Komputer
Salah satu antisipasi kita sebagai gamer ataupun sebagai pengguna internet untuk menangkal materi negatif adalah dengan meng-install software pengaman di komputer kita. Untuk itu penulis pilihkan 5 software yang dapat kalian gunakan dan aman untuk di-Instal.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Salah satu antisipasi kita sebagai gamer ataupun sebagai pengguna internet untuk menangkal materi negatif adalah dengan meng-install software pengaman di komputer kita. Namun perlu juga perlu kita ketahui bersama ada banyak sekali software yang tersedia tidak mampu menggantikan peran orang tua, guru, ataupun komunitas untuk memberikan keamanan dan kenyaman dalam ber-internet ataupun bermain game. Terlepas dari itu semua, software adalah hanya alat bantu yang bisa kita gunakan untuk membantu kita sebagai orang tua, teman, ataupun anggota komunitas untuk menjaga keluarga yang kita sayangi.
Untuk itu saya berikan 5 software pilihan yang dapat kalian gunakan untuk membantu melindungi komputer kalian dari berbagai materi negatif yang tidak diinginkan.
- Software parental (Filter, monitoring dan penjadwalan)
Software ini dapat kalian gunakan untuk menjaga adik, saudara ataupun keponakan kalian yang masih kecil untuk tidak sengaja membuka atau melihat berbagai gambar yang tidak layak seperti pornografi, sadism, dan lainnya. Fungsi lain dari software ini adalah untuk membatasi jumlah / durasi waktu bermain komputer anak, termasuk untuk pengaturan hari dan jam tertentu sehingga computer tidak dapat digunakan sesuai dengan jadwal yang telah diberikan. (www.k9webprotection.com)
- Software Broser anak
Browser sebagai perantara untuk menjebatani antara user dan internet menjadi sangat penting terlebih lagi jika adik kita sedang berinternet ria. Browser untuk anak secara umum berfungsi untuk mempermudah anak untuk mengakses informasi di Internet sekaligus didisain untuk mencegah anak mencari sesuatu yang tidak layak di Internet. (www.kidrocket.org)
- Software Firewall
Firewall menjadi sangat penting terlebih lagi saat ini makin banyak hacker yang dengan sengaja mengirimkan konten berisikan gambar ataupun link yang membuat computer terjangkiti virus. Namun yang lebih berbahaya lagi jika hacker tersebut mampu menembus computer kita dan mencuri semua data yang ada saat terhubung dengan internet. (www.zonealarm.com)
- Software Anti-Spyware
Software ini secara khusus berfungsi untuk mendeteksi adanya program ataupun malware yang masuk ke dalam computer kita dan merusak semua data yang ada, untuk itu kita perlu untuk melindungi computer dan keluarga kita dari bahaya tersebut. (www.lavasoft.de)
- Software Anti-virus
Untuk software yang satu ini tidak perlu dijelaskan lagi, karena fungsinya seperti namanya sebagai anti virus untuk mencegah berbagai worm, virus dan Trojan yang mengancam computer kita, gunakan untuk melindungi data dan yang paling penting computer dari serangan yang tidak diinginkan tersebut. (www.grisoft.com)