ASUS ROG GL704, Laptop Gaming Layar Besar Plus Bezel Tipis Bagi Para Pecinta FPS!
Laptop ini layarnya mencapai 17 inci, tapi ukurannya cuma 15 inci! Kok bisa? Cari tahu di sini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Setelah memperkenalkan GL504, rupanya ASUS belum puas untuk mengejutkan pasar gaming dunia. Kini turut muncul ASUS ROG GL704, laptop gaming dengan layar yang lebih besar, namun dibekali bezel tipis. Laptop itupun akan menjadi pilihan tepat para pecinta FPS.
Bersamaan dengan diperkenalkannya ROG Zephyrus S GX531, ASUS turut memperkenalkan produk terbarunya yang lain, yakni ROG GL704. ASUS ROG GL704 pun menjadi laptop yang melanjuti ketenaran dari Scar edition, sebuah laptop gaming yang ditujukan khusus bagi para gamer FPS.
Panda Pan, ROG Global Technical Marketing[/caption]
ASUS ROG GL704 hadir dengan penampilan yang hampir serupa dengan GL504 Scar II. Laptop itupun mengemban edisi Scar II sebagai penguat identitasnya di jajaran laptop gaming para pecinta game First Person Shooter.
“Scar adalah salah satu edisi laptop yang mendapat perhatian khusus dari para gamer. ASUS berhasil menciptakan kesan yang lebih mendalam dari sebuah laptop gaming, melalui Scar yang memiliki desain serta kemampuan eksklusif bagi pecinta game FPS,” tutur Panda Pan, ROG Global Marketing.
ASUS ROG GL704 hadir dengan ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan GL504, yang baru diluncurkan di Indonesia beberapa waktu lalu. Ukurannya yang lebih besar tersebut tak membuat ASUS lupa untuk menciptakan kesan yang berbeda dan lebih khas lagi, agar pengguna meraih apa yang mereka inginkan.
Selain memiliki ukuran layar yang lebih besar, laptop gaming FPS dari ASUS itupun dibekali dengan kualitas layar yang lebih baik. Sehingga, layar dari perangkat tersebut tidak hanya dikelilingi oleh bezel yang tipis, namun juga kualitas yang akan memanjakan para penggunanya.
Selain itu, layar produk dari vendor asal Taiwan tersebut juga memiliki sederet kemampuan yang bakal bikin para pemain FPS makin mabuk kepayang. Penasaran sama deretan kemampuan dari ASUS ROG GL704?
Silahkan baca selengkapnya tentang ROG GL704 di sini.
Diedit oleh Doni Jaelani