Inikah wujud iPad Pro Tahun 2020? Mirip iPhone 11 Pro!
Mbok kok dimiripin kayak bazooka belakangnya?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Selain iPhone, tiap tahunnya Apple juga memperkenalkan produk andalannya yang lain, yakni iPad. Sejak 2018, seri Pro diperkenalkan dari jajaran tabletnya. iPad Pro di tahun 2020 pun telah bocor wujudnya, namun mirip dengan iPhone 11 Pro.
Apa yang membuatnya mirip? Lalu, apa saja yang akan ditawarkan oleh produk tersebut?
1. Menampilkan 3 kamera di belakang
Hal pertama yang dapat dilihat dari bocoran iPad Pro tahun 2020 adalah 3 kamera yang menempel di bagian belakangnya. Hal ini membuat perangkat tersebut mirip dengan iPhone 11 Pro.
Walaupun mendapatkan banyak cibiran dari netizen dunia, namun Apple nampaknya tak akan goyah untuk menghadirkan perangkat dengan 3 kamera belakang dengan layout menggelitik di tahun depan. Salah satu buktinya adalah iPad Pro.
Baca Juga: Kejar Mythic dengan 5 Hero Mobile Legends untuk Solo Ranked Match ini!
2. Ditenagai dengan Chipset A13 Bionic yang ditingkatkan
Hal selanjutnya yang dapat kita ketahui dari iPad Pro tahun 2020 adalah penggunaan chipset A13 Bionic. Namun, itu bukanlah chipset yang ada di dalam iPhone 11 dan iPhone 11 Pro.
Pasalnya, A13 Bionic yang akan tersemat di iPad Pro tahun depat tersebut adalah versi yang telah ditingkatkan kembali. Hal itu mungkin saja dilakukan, karena memang iPad Pro telah menjadi perangkat yang penggunaannya lebih berat lagi.
3. Hadir dalam dua versi
Kabar terakhir dari iPad Pro tahun 2020 yang bisa penulis suguhkan kepada kamu adalah mengenai dua varian yang akan hadir. iPad Pro di tahun depan akan hadir dengan pilihan 11 inci dan 12,9 inci.
Pilihan varian tersebut akan dapat disesuaikan sendiri oleh penggunanya. Dengan demikian, nantinya pengguna ataupun netizen tidak lagi menghina produk tersebut dengan alasan terlalu besar atau terlalu kecil.
Jika kamu tertarik untuk memiliki iPad Pro 2020, maka kamu harus sedikit bersabar. Pasalnya, perangkat ini baru akan diperkenalkan pada kuartal pertama tahun depan.
Untuk harganya, hingga saat ini belum ada kabar valid yang bisa penulis informasikan.
Baca Juga: Sedih, Inilah 5 Hero Mobile Legends Paling Tidak Laku di 2019