Review ASUS Zenbook S13, Laptop Stylish Isi AMD Ryzen 7 6000 Series!

Laptop keras nan portabel!

Review ASUS Zenbook S13, Laptop Stylish Isi AMD Ryzen 7 6000 Series!

ASUS Zenbook S13 yang didukung dengan AMD Ryzen 7 6000 Series merupakan pilihan ultrabook yang bertenaga besar dalam ukuran kecilnya! Penasaran dengan kapabilitasnya? Cek di sini!

1. Layar yang mumpuni!

Review ASUS Zenbook S13, Laptop Stylish Isi AMD Ryzen 7 6000 Series!

Layar OLED ultrabook ini telah mendukung resolusi hingga 2K dengan touch response 0.2 yang membuat navigasi mulus, baik dalam colokan power maupun ketika dibawa-bawa. Jangkauan gamut warna 100% DCPI-3 juga menjanjikan reproduksi warna yang lebih akurat untuk pekerjaan desain.

2. Layout keyboard praktis!

Review ASUS Zenbook S13, Laptop Stylish Isi AMD Ryzen 7 6000 Series!

Layout keyboard S13 OLED yang lumayan kecil lantas tidak membuat penggunaannya sulit, karena tombol arah dipadukan dengan Page Up dan Page Down setidaknya mempermudah navigasi halaman.

3. Opsi charger thunderbolt?

Review ASUS Zenbook S13, Laptop Stylish Isi AMD Ryzen 7 6000 Series!

Tiga port USB Type-C termasuk power dengan satu combo jack mungkin merupakan pilihan desain yang diambil sebagai jawaban dalam colokan portabel serbaguna, dengan konsekuensi colokan USB-A yang bakal banyak bergantung pada OTG pula. 

Baca Juga: ASUS dan Blizzard Luncurkan ROG Phone 6 Edisi Diablo Immortal!

4. Kapabilitasnya dalam gaming

Review ASUS Zenbook S13, Laptop Stylish Isi AMD Ryzen 7 6000 Series!

Prosesor AMD Ryzen 7 6800U di dalam S 13 OLED tidak berdiri sendirian karena telah dibekali dengan chip grafis terintegrasi AMD Radeon 680M. Ketika dipadukan dengan memori 16GB di dalamnya, permainan Valorant dalam sesi deathmatch menghasilkan rata-rata 132 FPS dengan frame rate maksimum menyentuh 162 FPS

5. Trackpad pintar!

Review ASUS Zenbook S13, Laptop Stylish Isi AMD Ryzen 7 6000 Series!

Ukuran trackpad yang luas dan bisa sekaligus berubah menjadi number pad responsif dengan satu tombol di sudut trackpad juga menjadi opsi yang pintar untuk menggunakan ultrabook ini dalam pekerjaan ringan!

Apa pendapatmu sendiri tentang ASUS Zenbook S13? Sampaikan melalui kolom komentar di bawah ini!

Baca Juga: ASUS Vivobook S 14 Flip OLED TN3402, Laptop Konvertibel Serba Bisa!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU