OPPO Reno6 Series 5G Resmi Datang ke Indonesia, Ini Spesifikasinya!
Hadir dalam dua versi, lho!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
OPPO Reno6 Series 5G hadir ke Indonesia dengan OPPO Reno6 5G dibanderol dengan harga Rp 7.999.000 dan OPPO Reno6 Pro 5G dengan harga Rp 10.999.000. Seperti apa spesifikasinya? Cek di sini!
1. Sekilas spesifikasi!
Reno6 5G memiliki layar AMOLED 6,4 inci dengan 90Hz refresh rate dan 180Hz touch sampling rate untuk tampilan lebih mulus dan tajam. Versi Pro juga hadir dengan layar 3D curved display 6,5 inci, 90Hz refresh rate dan 180Hz touch sampling rate. Seri ini juga telah tersertifikasi HDR10+ untuk tampilan visual yang lebih jelas dan berkualitas tinggi
Dalam versi Reno6 5G, ia menggunakan MediaTek Dimensity 900 5G, berkapasitas RAM 8 GB dan penyimpanan 128 GB, serta baterai 4300 mAh 65W SuperVOOC 2.0. Sementara itu, versi Pro dibekali dengan Snapdragon 870 5G, berkapasitas RAM 12 GB dan penyimpanan 256 GB, serta baterai 4500 mAh 65W SuperVOOC 2.0!
2. Desain Reno Glow kembali!
Bicara desain, Reno6 Series 5G meneruskan warisan desain ikonik Reno Glow yang ramping dan ringan. Ia menghadirkan desain retro ultra-slim dengan ketebalan 7,59 mm dan berat 182 gram melalui dua warna cantik Aurora dan Stellar Black. Sedangkan versi Pro hadir dengan warna Lunar Grey setebal 7,99 mm dan berat 188 gram!
Daniel Mananta, Brand Ambassador OPPO Indonesia, mengungkapkan, “Smartphone telah menjadi prioritas dalam kehidupan kita, terlebih dengan kondisi saat ini yang sangat memanfaatkan kecanggihan fitur-fiturnya mulai untuk mengambil foto, kelancaran saat eksplorasi aplikasi untuk kebutuhan kerja, hingga gaming yang membutuhkan performa luar biasa.
Baca Juga: Bingung? Ini Dia Service Center Oppo di Indonesia yang Bisa Kamu Cari!
3. Kamera dan upgrade terbaik di kelasnya!
Kamera Reno6 5G dibekali dengan 64MP AI Triple Camera di belakang dan 32MP Selfie Camera di depan. Lalu, versi Pro memiliki 50MP AI Quad Camera di belakang dan 32MP Selfie Camera di depan, yang diperkuat oleh sensor Sony IMX766. Kedua seri dilengkapi fitur peningkatan pencitraan seperti Bokeh Flare Portrait Video, AI Highlight Video, Focus Tracking, Flash Snapshot, dan AI Palette!
Edwin Chia, CEO dan Founder Bigetron Esports, mengutarakan, “Bigetron dan OPPO Reno6 Series memiliki visi yang sama yaitu untuk meningkatkan industri e-sport di Indonesia. OPPO Reno6 Series 5G menyediakan fitur-fitur yang mendukung pemain e-sport semakin berprestasi antara lain unggulan seperti ketahanan baterai, performa chipset dengan kapasitas besar, fitur pendingin, Quick Startup, Game Focus Mode, dan masih banyak lagi."
Apa pendapatmu sendiri dengan OPPO Reno6 Series 5G dan juga versi Pro yang resmi diluncurkan ke Indonesia ini? Sampaikan opinimu terhadap kedua produk tersebut melalui kolom komentar di bawah, ya!
Baca Juga: OPPO Find X3 Pro 5G Raih Smartphone of The Year Selular Award 2021!