7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item Counternya

Hero Fighter/Assassin yang kuat di early hingga mid game

7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item Counternya

Arlott the Lone Lancer adalah hero role ganda yang bisa mengisi peran Fighter sekaligus Assassing. Ia rilis pada kuartal pertama tahun 2023, tepatnya pada 14 Februari.

Arlott tergolong hero OP yang merepotkan, sebab ia cukup kuat pada early hingga mid game. Bahkan, setelah dikenai nerf pada patch terbaru MLBB, Arlott masih saja sulit untuk ditaklukkan selama team fight.

Keunggulan Arlott terutama terletak pada mobilitas serta durabilitasnya yang tinggi. Tak hanya itu, ia juga diperkuat dengan beberapa skill yang memberikan efek Crowd Control (CC). Lalu, Arlott juga diakui sebagai ancaman yang nyata bagi sejumlah hero berkat serangan kejutannya.

Meski begitu, kelebihan yang Arlott miliki sebenarnya menjadi jawaban pasti mengenai celah-celah yang ada padanya. Misalnya, karena ia tergolong tangguh selama early dan mid game, maka saat memasuki late game, Arlott akan menjadi terasa 'lembek'.

Selain itu, karena beberapa skill-nya punya efek CC, maka secara otomatis Arlott dipaksa bergantung pada kelebihan itu. Belum lagi cooldown skill yang lama, serta fakta bahwa Arlott cukup lemah jika dikenai burst damage.

Nah, berikut ini disajikan sejumlah rekomendasi counter hero Arlott Mobile Legends beserta item counter yang bisa kamu terapkan selama bermain.

1. Chou

7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item Counternyadok. Moonton/ Mobile Legends

Pertama, kamu bisa menggunakan hero tipe Fighter yang satu ini, yaitu Chou si Kung Fu Boy.

Sama halnya dengan Arlott, Chou juga diperkuat dengan mobilitas dan durabilitasnya yang tinggi serta skill CC yang mematikan. Dengan kata lain, Chou cukup kebal terhadap efek CC yang mungkin diarahkan Arlott padanya.

Di samping itu, Chou juga dikenal karena kemampuannya untuk melarikan diri dari sergapan musuh. Jangan lupakan pula Skill Ultimate-nya yang sangat ampuh untuk membuat Arlott mati langkah, yakni The Way of Dragon.

2. Kaja

7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item CounternyaKaja (dok. Moonton/ Mobile Legends)

Karena Arlott cukup tangguh sejak permainan dimulai, maka ia harus dihadapkan dengan hero lain yang juga kuat saat early game, dan itu adalah Kaja.

Kaja dikenal sebagai salah satu hero dengan skill CC yang merepotkan, yang dalam hal ini ialah Suppress. Efek tersebut dapat diperoleh melalui penggunaan Skill Ultimate miliknya, yaitu Divine Judgement.

Melalui Divine Judgement, Kaja bisa hero musuh yang berada dalam jangkauan areanya. Jika lawannya adalah Arlott yang tergolong petarung jarak pendek, maka dipastikan Kaja bisa dengan mudah menjebaknya.

3. Martis

7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item CounternyaHero Martis (dok. Moonton/Mobile Legends)

Kemudian, kamu bisa menghentikan pergerakan Arlott dengan menggunakan Martis yang dikenal sebagai salah satu hero dengan mobilitas tinggi. 

Martis dipastikan akan menjadi lawan yang menyebalkan bagi Arlott, mengingat Martis punya kemampuan anti CC yang membuatnya mampu terbebas dari berbagai skill Arlott yang rata-rata meninggalkan efek CC berupa stun.

Lalu, kamu bisa memanfaatkan Skill 2 Martis untuk melakukan knockback ke arah Martis. Jangan lupa untuk combo semua skill, terutama dengan Ultimate yang dijamin ampuh memberikan damage menyakitkan kepada targetnya.

4. Minsitthar

7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item CounternyaMinsitthar (dok. Moonton/ Mobile Legends)

Disebut sebagai Ultimate karena skill tersebut disebut-sebut sebagai kemampuan paling jitu yang dimiliki seorang hero, dan inilah yang membuat Minsitthar bisa menjadi salah satu hero yang berbahaya bagi Arlott.

Menggunakan Skill Ultimate-nya, Minsitthar bisa menghasilkan serangan area di mana ia akan memanggil 4 Royal Guard yang membentuk formasi melingkar. Keempatnya nantinya akan menyerang siapa pun yang berada dalam jangkauan serangnya.

Bisa dikatakan, Minsitthar merupakan salah satu hero yang merepotkan bagi Arlott dan hero lain yang perlu mendekatkan diri kepada musuh incarannya.

5. Phoveus

7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item CounternyaPhoveus (dok. Moonton/Mobile Legends)

Hero counter terbaik yang bisa mengalahkan Arlott di Land of Dawn selanjutnya ialah Phoveus.

Hero role Fighter ini diunggulkan berkat skill yang memberikan efek blink serta meningkatkan movement speed-nya dalam skala besar. Ini memberikan kemudahan ketika Phoveus terpaksa mundur dari peperangan.

Di samping itu, Phoveus juga tergolong kuat ketika early game, menjadikan dirinya lawan yang sesuai bagi Arlott. Skill milik Phoveus pun tergolong memiliki durasi cooldown yang singkat. Bahkan, Skill Ultimate-nya dapat digunakan secara terus-menerus.

Baca Juga: 7 Hero Counter Edith Mobile Legends Terbaru 2024 Terampuh!

6. Saber

7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item CounternyaMobile Legends Saber (dok. Moonton/Mobile Legends)

Meski tergolong lawas, tetapi ketangguhan Saber sebagai Assassin seakan tak pernah tertinggal dari hero sejenis lainnya.

Dikenal sebagai hero yang lincah, Saber memiliki daya serang yang mampu memberikan damage besar ke arah musuhnya. Ditambah lagi, jangkauan serangannya tergolong luas, sehingga sulit bagi hero lawan untuk mendekatinya.

Apalagi, fakta bahwa Saber ini termasuk mudah untuk digunakan bahkan oleh pemula sekali pun, membuatnya menjadi salah satu hero yang bisa meng-counter banyak hero, termasuk Arlott.

7. Thamuz

7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item Counternyadok. Moonton/Mobile Legends

Terakhir, ada Thamuz, hero yang dikenal akan tingkat durabilitasnya yang tinggi. Kemampuan ini membuatnya tahan terhadap berbagai serangan musuh untuk durasi waktu tertentu.

Tak sampai di situ, Thamuz juga punya skill yang mampu menambah HP-nya dalam skala besar, yakni dengan Skill Ultimate-nya. Ulti ini tak hanya memberikan tambahan darah, tetapi juga meningkatkan attack speed serta physical damage yang ia keluarkan.

8. Item counter Arlott Mobile Legends

7 Counter Hero Arlott Mobile Legends dan Item Counternyadok. Moonton/ Mobile Legends

Untuk meningkatkan persentase kemenanganmu atas Arlott, kamu bisa menerapkan sejumlah item counter Arlott berikut ini.

  1. Antique Cuirass
  2. Guardian Helmet
  3. Dominance Ice
  4. Winter Truncheon
  5. Necklace of Durance
  6. Sea Halberd
  7. Twilight Armor

Itulah beberapa rekomendasi counter hero Arlott Mobile Legends: Bang Bang beserta item counter-nya. Selamat mencoba!

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 7 Hero Counter Wanwan di Mobile Legends Terbaru 2023

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU