#TGS2014 Serasinya Cloud dan Tifa Duet Dalam Final Fantasy VII G-Bike

Selain Nintendo, Square Enix ternyata juga jago untuk urusan fan service...

#TGS2014 Serasinya Cloud dan Tifa Duet Dalam Final Fantasy VII G-Bike

#TGS2014 Serasinya Cloud dan Tifa Duet Dalam Final Fantasy VII G-Bike

Juni 2014 lalu, Square Enix mengungkapkan sebuah game mobile yang awalnya sekadar menjadi guyonan kami sebelumnya. Masih ingat dengan mini-game G-Bike yang pertama kali kalian rasakan ketika kabur dari markas Shin-Ra dalam Final Fantasy VII, yang kemudian bisa diakses melalui salah satu mesin mainan di Gold Saucer? Awalnya kami berpikir, keren jika ada game yang diadaptasi mini-game tersebut. Dan diluar dugaan terwujud melalui Final Fantasy VII G-Bike. Selama TGS 2014, Square Enix membawa satu trailer baru untuk memuaskan rasa nostaslgic kalian akan aksi heroic Cloud Strife di jalanan Midgar tersebut.

Final Fantasy VII G-Bike TGS 2014 Special Trailer

[youtube id="B9An7rhOpm8"]

Fan service? Ya, jelas, dan Square Enix banyak memasukkan unsur yang satu ini dalam banyak game baru mereka. Yang pasti dalam Final Fantasy VII G-Bike yang berjenis endless runner ini, kalian sebagai Cloud Strife bisa memilih satu diantara beberapa motor untuk dipacu di jalanan Midgar yang kini terlihat makin modern desain 3D-nya, serta ada sedikit unsur kustomisasi Materia untuk memperkuat kendaraanmu.

#TGS2014 Serasinya Cloud dan Tifa Duet Dalam Final Fantasy VII G-Bike Kangen dengan mini-game ini?[/caption]

Dibandingkan G-Bike aslinya, ada beberapa manuver baru yang dimasukkan developer, seperti melompat dan meluncur sambil memiringkan motor di atas aspal, yang mana tidak kalian temui dalam mini-game aslinya. Manuver ekstrem tersebut dimasukkan karena memang seperti tipikal endless runner akan ada rintangan untuk dihindari, selain juga musuh, pertarungan boss dan seperti yang kami sebutkan sebelumnya, kustomisasi senjata. Dalam salah satu trailer Tifa juga terlihat muncul melancarkan Limit Break ke arah boss. Belum diketahui apakah dia juga akan menjadi karakter playable, atau sekadar menjadi bagian IAP dimana kalian bisa men-summon-nya dan membantu pertarungan.

#TGS2014 Serasinya Cloud dan Tifa Duet Dalam Final Fantasy VII G-Bike

Final Fantasy VII G-Bike dikembangkan bersama-sama Square Enix dengan CyberConnect2 (selaku developer). Di sini Tetsuya Nomura bertindak sebagai Creative Producer dan menjadi pengawas desain karakternya, sedangkan Ichiro Hazama duduk sebagai Producer, bersama Yoshinori Kitase sebagai Executive Producer.

#TGS2014 Serasinya Cloud dan Tifa Duet Dalam Final Fantasy VII G-Bike

Final Fantasy VII G-Bike akan dirilis akhir tahun nanti di Jepang untuk iOS dan Android, sebagai game free-to-play, tentunya dengan banyak IAP. Selain mini-game ini, Square Enix juga sudah memiliki rencana mengubah mini-game lainnya di Gold Saucer dalam bentuk game mobile.

Duniaku Network adalah media partner #TokyoGamesShow untuk Indonesia.

Sumber: Square Enix

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU