Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Perkuat deck Magnet Warrior dengan bantuan kartu-kartu ini! Simak selengkapnya di Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior bagian 2!

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Perkuat deck Magnet Warrior dengan bantuan kartu-kartu ini! Simak selengkapnya di Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior bagian 2!

Saya akan melanjutkan Guide YuGiOh Duel Links mengenai deck Magnet Warrior. Kali ini saya akan membahas tentang kartu lain, kartu tambahan, dan kartu pengganti yang bisa kamu gunakan dalam deck Magnet Warrior. Kamu bisa menambahkan sebagian kartu, mengganti beberapa kartu, atau bahkan me-remake dan merancang sendiri deck yang telah saya rekomendasikan pada Guide YuGiOh Duel Links mengenai Deck Magnet Warrior bagian pertama.

[read_more id="329745"]

Tentu saja terdapat beberapa kartu penting yang tidak saya rekomendasikan untuk menggantinya. Kartu pertama yang tidak saya rekomendasikan untuk kamu ganti tentu saja adalah Valkyrion the Magna Warrior sendiri. Hal ini karena kartu tersebut adalah kartu utama dan dasar pembetukkan dari deck kali ini.

Kartu-kartu lain yang tidak saya rekomendasikan untuk kamu ganti adalah Delta the Magnet Warrior dan semua Magnet Warrior yang dibutuhkan untuk memanggil Valkyrion the Magna Warrior. Hal ini karena, semua kartu tersebut sangatlah penting dan merupakan syarat pemanggilan Valkyrion the Magna Warrior sendiri. Jika kamu ingin mengganti kartu-kartu penting tersebut, gantilah dengan kartu yang bernilai sama atau worth untuk menggantikannya.

[duniaku_baca_juga]

Mengenai kemampuan karakter, tidak ada pilihan lain/rekomendasi lain selain kemampuan karakter milik Joey yaitu Last Gamble. Kemampuan karakter ini sangat berjalan lurus dengan kartu yang ada dalam deck Magnet Warrior ini, apalagi di-combo-kan dengan efek kartu Delta the Magnet Warrior! Kamu dapat dengan mudah sekali memanggil Valkyrion the Magna Warrior setelah mengaktifkan kemampuan Last Gamble dan efek kartu monster Delta the Magnet Warrior.

Langsung saja, untuk dapat mengetahui kartu lain, kartu tambahan, dan kartu pengganti yang bisa kamu gunakan dalam deck Magnet Warrior ini, simak kartu-kartu berserta penjelasannya di bawah ini:

DUCKER Mobile Cannon

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Kartu monster efek yang memiliki flip effect sebagai berikut: target satu kartu monster berlevel bintang 4 di graveyard, lalu ambil kartu yang telah kamu pilih/target tersebut ke tanganmu. Bila kamu ingin special summon Valkyrion the Magna Warrior dengan menggunakan efeknya (bukan melalui Delta the Magnet Warrior), maka kamu membutuhkan efek kartu monster ini. Kamu dapat menambahkan/mengambil kartu monster Magnet Warrior yang sudah dihancurkan monster musuh menggunakan efek ini.

Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui gatcha Chaotic Compliance Pack.

Magnet Reverse

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Kartu Spell yang mempunyai efek sebagai berikut: target/pilih satu kartu monster bertipe Machine/Rock yang tidak dapat di-normal summon/set dan berada di-graveyard atau yang telah ter-banish, lalu special summon monster yang telah kamu target/pilih tersebut ke field. Kamu bisa menghidupkan Valkyrion the Magna Warrior menggunakan efek dari kartu ini!

Cocok sekali digunakan dalam deck-mu, apalagi kamu hanya mempunyai satu Valkyrion the Magna Warrior di dalam deck-mu. Kamu bisa menggunakan kartu ini setelah mengaktifkan efek Valkyrion the Magna Warrior lho! Ya, kamu bisa mengaktifkan efek dan mengubah Valkyrion the Magna Warrior menjadi 3 Magnet Warrior, lalu menghidupkan Valkyrion the Magna Warrior kembali ke field-mu.

Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui level up reward Yugi Muto pada level 38.

Wasteland

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Kartu Field Spell yang memiliki efek sebagai berikut: Meningkatkan ATK semua kartu monster bertipe Dinosaur, Zombie, dan Rock sebesar 200. Kartu ini merupakan satu-satunya kartu support yang bisa kamu gunakan untuk men-support kartu monster bertipe Rock dalam game YuGiOh Duel Links. Dikarenakan susahnya mencari kartu support untuk kartu monster bertipe Rock, maka ada baiknya kamu membawa kartu ini ke dalam deckmu.

Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui level up reward Rex level 16 dan mengalahkan Rex pada semua level.

Heart of the Underdog

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Kartu Continuous Spell yang memiliki efek sebagai berikut: pada saat draw phase, jika kamu mendapatkan Normal Monster, kamu dapat memperlihatkan kartu tersebut ke musuhmu lalu draw satu kartu lagi.

Dikarenakan hampir semua kartu dalam deck Magnet Warrior ini adalah Normal Monster, maka sangat baik jika kamu menggunakan efek dari kartu ini. Dengan efek ini, kamu akan mudah sekali mengumpulkan ketiga Magnet Warrior yang dibutuhkan untuk special summon Valkyrion the Magna Warrior!

Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui level up reward Joey level 25.

Raging Earth

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Kartu monster berlevel 7 dan memiliki efek sebagai berikut: ketika kartu monster ini hancur oleh karena battle dan terkirim ke graveyard, hancurkan semua kartu monster face-down dan non-Earth.

Dikarenakan semua monster yang kamu miliki di dalam deck Magnet Warrior adalah kartu monster ber-Attribute Earth, maka mereka semua tidak akan terkena efek ini (Harus posisi face-up). Cocok sekali digunakan untuk meng-wipe/menghabisi seluruh monster musuh yang berada di field tanpa harus menghancurkan monstermu sendiri.

Sorcerous Spell Wall

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Kartu Field Spell yang memiliki efek sebagai berikut: tingkatkan ATK semua monstermu di field sebesar 300 poin selama turn-mu saja, lalu tingkatkan DEF semua monstermu di field sebesar 300 poin selama turn musuh. Cukup baik digunakan untuk mem-boost ATK-mu ketika ingin menyerang dan mem-boost DEF-mu ketika diserang oleh monster musuh. Bisa menjadi pilihan kedua jika kamu tidak mempunyai kartu Field Spell Wasteland.

Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui gatcha Chaotic Compliance Pack.

Spiritual Earth Art - Kurogane

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Kartu Trap yang memiliki efek sebagai berikut: tribute satu kartu monster ber-Attribute Earth di field-mu untuk dapat special summon satu monster berlevel bintang 4 atau ke bawah ber-Attribute Earth di graveyard-mu (kecuali Tribute Monster). Kamu bisa mengkorbankan satu Magnet Warrior untuk memanggil kartu monster Magnet Warrior lain yang kamu butuhkan sebagai syarat pemanggilan Valkyrion the Magna Warrior!

Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui level up reward Rex level 35.

Painful Escape

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Kartu Trap yang memiliki efek sebagai berikut: tribute satu kartu monster, lalu tambahkan satu kartu monster yang memiliki persamaan Original Type, Attribute, dan Level tetapi memiliki perbedaan original name dari deck atau graveyard ke tanganmu. Intinya, dengan menggunakan kartu ini, kamu bisa mendapatkan kartu Magnet Warrior yang berbeda untuk memenuhi syarat pemanggilan Valkyrion the Magna Warrior dengan mengkorbankan monster Magnet Warrior lain di field.

Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui gatcha Neo-Impact Pack.

Regretful Rebirth

Guide YuGiOh Duel Links: Deck Magnet Warrior (Bagian 2)

Kartu Trap yang memiliki efek sebagai berikut: ketika monster yang kamu kontrol dihancurkan oleh musuh dengan battle dan terkirim ke graveyard, kamu dapat target monster tersebut lalu special summon ke field dengan posisi face-up defense position. Perlu diketahui monster tersebut akan hancur ketika kamu sudah memasuki End Phase-mu.

Bisa kamu gunakan ketika monster Magnet Warrior-mu dihancurkan oleh musuh untuk mempertahankan monster tersebut sampai turn-mu selesai. Hal ini akan berguna ketika kamu sudah mengumpulkan ketiga syarat pemanggilan Valkyrion the Magna Warrior. Kamu juga bisa gunakan ketika Delta the Magnet Warrior-mu hancur, karena kartu tersebut akan mengaktifkan efeknya saat berhasil di-special summon.

Kartu ini bisa kamu dapatkan melalui gatcha Neo-Impact Pack.

[duniaku_adsense]

Itulah Guide YuGiOh Duel Links mengenai deck Magnet Warrior bagian 2! Selamat mencoba!

Diedit oleh Snow

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU