Guide Build Item Lapu Lapu Mobile Legends: Pahlawan Bangsa Filipina!
Pahlawan kebangsaan Filipina siap menghancurkan semua hero di Mobile Legends! Simak guide Build Item Lapu Lapu Mobile Legends disini!
Pahlawan kebangsaan Filipina siap menghancurkan semua hero di Mobile Legends! Simak guide build item Lapu Lapu Mobile Legends disini!
[read_more id="309793"]
Kali ini saya akan membahas guide Build Item Lapu Lapu Mobile Legends. Lapu Lapu sendiri adalah hero yang mempunyai role Fighter dan juga Assassin. Untuk kali ini, saya akan membagikan build item Lapu Lapu untuk menjadi fighter off-tank. Sebelum memasuki penjelasan mengenai build item Lapu Lapu, saya akan membahas tentang kemampuan yang dimiliki oleh hero Lapu Lapu terlebih dahulu.
[duniaku_baca_juga]
Pertama-tama adalah kemampuan passive yang dimiliki oleh Lapu Lapu yaitu Hero's Faith, ia akan mendapatkan shield (ketika menyerang dengan basic attack) ketika bar yang dimilikinya sudah penuh. Cara memenuhkan bar tersebut dengan menyerang musuh menggunakan semua kemampuan yang dimiliki Lapu Lapu sebanyak 5 kali. Kemampuan ini sangat berguna untuk menjadi off-tank dalam tim.
Nah, sekarang memasuki kemampuan aktif yang dimiliki oleh Lapu Lapu. Semua kemampuan aktif Lapu Lapu sendiri mempunyai 2 macam yaitu Light Sword State dan Heavy Sword State. Kemampuan pertama Lapu Lapu adalah Justice Blade, ketika pada Light Sword State, ia akan melempar dua pedang untuk menyerang musuh di depannya. Jika pada Heavy Sword State, ia akan melempar Great Swordnya ke arah depan untuk menyebabkan damage dan efek slow ke musuh.
Kemampuan yang kedua adalah Brave Stance, ketika pada Light Sword State, ia akan melakukan dashing ke arah depan untuk menyerang musuh dan meningkatkan kecepatan berjalannya. Jika pada Heavy Sword State, ia juga akan melakukan dashing ke arah depan, bedanya ia akan mengalami peningkatan pertahanan fisik maupun magic selama 5 detik.
Kemampuan Ultimate-nya adalah Chieftain's Rage, ketika pada Light Sword State, ia akan menjadikan dua pedang tersebut menjadi Great Sword dan mengayunkan pedang tersebut ke arah depan untuk memberikan damage dan efek stun ke semua musuh. Setelah menggunakan kemampuan ini, kamu akan menjadi Heavy Sword State selama 15 detik. Pada Heavy Sword State, ultimate Lapu Lapu akan memutar Great Sword di area sekitarnya untuk memberikan damage yang cukup tinggi.
Selanjutnya saya akan membahas tentang guide build item Lapu Lapu Mobile Legends. Berikut adalah item-item yang cocok digunakan oleh hero Lapu Lapu sebagai off-tank.
Bloodlust Axe
Dikarenakan Lapu Lapu memiliki banyak kemampuan yang memberikan damage yang cukup besar, maka item Bloodlust Axe sangat cocok digunakan olehnya. Selain itu, item ini dapat mempercepat cooldown semua kemampuan yang dimiliki oleh Lapu Lapu. Dengan item ini, kamu dapat menjadi off-tank yang cukup tangguh dengan mengembalikan HP yang cukup besar saat bertarung dengan tim lawan.
Magic Shoes
Lapu Lapu adalah hero yang sangat mengandalkan kemampuan yang dimilikinya, untuk karena itu, item pengurang cooldown sangatlah penting. Maka dari itu, kamu sebaiknya menggunakan sepatu pengurang cooldown yaitu Magic Shoes.
Cursed Helmet
Item selanjutnya pada guide build item Lapu Lapu Mobile Legends adalah Cursed Helmet. Jika kamu memiliki musuh dengan hero magic yang cukup banyak, maka sebaiknya kamu membeli item Cursed Helmet. Dengan item ini, kamu dapat menghasilkan DPS yang cukup besar dan meningkatkan pertahanan magic yang cukup besar juga.
Oracle
Item selanjutnya pada guide build item Lapu Lapu Mobile Legends adalah Oracle. Jika kamu menghadapi dua hero magic di tim musuh atau lebih, maka item selanjutnya sebaiknya adalah Oracle. Item ini tidak hanya menambahkan pertahanan magic saja, tetapi juga dapat mengurangi cooldown semua kemampuan kamu sebesar 10%. Jika musuh hanya memiliki satu hero magic, kamu bisa mengganti item ini dengan Demon's Advent.
Blade Armor
Sebagai off-tank sebaiknya kamu juga mempersiapkan pertahanan fisik. Untuk mendapatkan pertahanan fisik yang maksimal, kamu memerlukan item bernama Blade Armor. Item ini menambah armormu sebesar 90! Item ini juga dapat mengembalikan damage yang terima ke musuh kamu!
Immortality
Item ini sangat berguna jika terdapat hero magic seperti Karina di tim musuh. Dengan item ini, kamu dapat menggagalkan kemampuan ultimate Karina dari reset cooldown. Selain itu, item ini dapat menambah HP dan pertahanan magic yang cukup tinggi. Jika musuh di tim kamu hanya memiliki satu hero magic (bukan Karina) maka kamu bisa menggantinya dengan item penambah armor seperti Dominance Ice atau juga bisa Heart of Steel.
Itulah guide build item Lapu Lapu Mobile Legends kali ini, selamat mencoba! Cek juga guide Mobile Legends dari Duniaku.net lainnya ya!
Diedit oleh Arya W. Wibowo
Konferensi komunitas Game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info >>> http://www.gameprime.asia