Nih 10 Karakter Captain Tsubasa Paling Kuat, Tapi Tsubasa Bukan Nomor 1 Guys!
Berjuanglah, Misugi, pahlawan kita!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak karakter di Captain Tsubasa yang mempunyai kemampuan unik dan juga mengagumkan, tapi siapa sajakah sebenarnya karakter Captain Tsubasa paling kuat?
Sejak kecil sampai dewasa Tsubasa Ozora sudah bertemu dengan berbagai figur pesepakbola yang memiliki kemampuan berbeda.
Tsubasa juga sudah melawan beragam pemain dari berbagai posisi mulai dari kiper sampai striker, hal ini jelas membuat penasaran siapa sajakah karakter Captain Tsubasa paling kuat?
Tentu saja karakter-karakter yang termasuk terkuat ini didasari dari sesulit apa Tsubasa menaklukkan atau mengalahkan mereka di pertandingan resmi, karena Captain Tsubasa sendiri genrenya adalah olahraga dan membicarakan sepakbola!
Bicara sepakbola, Piala Dunia 2018 sudah memasuki babak final dan akan mempertemukan Prancis melawan Kroasia, sanggupkah Prancis kembali menjadi juara setelah 20 tahun? Demam Piala Dunia juga terjadi di dunia maya khususnya game online loh guys!
Arena of Valor adalah salah satu game yang membawa demam sepakbola ke dalam permainannya, salah satu bentuknya adalah mode Football Mode yang sangat inovatif, serta adanya skin untuk hero dengan tema Sepakbola.
Salah satu skin AoV yang keren banget yaitu Iron Defender Xeniel! Hero Xeniel sendiri yang seorang tanker mendapatkan skin yang menjadikan dia seolah pemain belakang kokoh yang siap menghadang lawan yang akan mencoba untuk menjebol gawangnya.
Simak video berikut untuk lebih jelasnya:
Kembali bicara tentang Tsubasa, lalu sebenarnya, siapa sajakah karakter Captain Tsubasa paling kuat? Apakah ada idolamu diantara salah satunya? Penulis merangkum 10 karakter yang dianggap paling kuat, ini dia:
Genzo Wakabayashi adalah karakter kiper terkuat di Captain Tsubasa, tidak hanya tangguh, Wakabayashi juga memiliki visi membaca permainan yang baik. Satu satunya kelemahan dia adalah, topinya (2018 kiper udah gak ada yang pakai topi).
Matsuyama Hikaru adalah salah satu rival masa kecil Tsubasa yang akhirnya menjadi rekan satu timnya. Matsuyama bisa dikatakan seorang wakil kapten di Timnas Jepang.
Pengalaman bermain dan visinya, serta kemampuan bertahan dan menyerangnya sudah tidak diragukan lagi.
Matsuyama beberapa kali menyelamatkan Jepang saat kondisi genting ketika Tsubasa sedang tidak ikut bermain, atau Jepang dalam posisi ketinggalan atau menghadapi lawan yang sangat tangguh.
Hyuga selamanya akan menjadi rival Tsubasa. Karakter yang satu ini baru menyadari kalau Tsubasa adalah lawan yang paling tangguh ketika mereka bertemu di final kejuaraan SMP dimana Nankatsu tampil pincang, namun bisa menahan Toho!
Kojiro Hyuga memiliki kekuatan di kakinya, baik kiri atau kanan bekerja sama baiknya. Tendangan Raiju serta Straight Line Dribble menjadi senjata tersendiri di setiap pertandingan.
Santana menunjukkan tajinya ketika masih menjadi "cyborg sepakbola." Tsubasa yang hanya bermodal "Bola adalah teman" hampir takluk di tangannya. Santana memiliki teknik dribble dan tendangan jarak jauh yang sangat efektif, selain itu kecepatannya juga susah ditandingi.
Siapa lagi karakter Captain Tsubasa paling kuat yang akan hadir? Simak halaman berikutnya!
Natureza akan menjadi momok menakutkan bagi Tsubasa baik di klub atau di timnas. Pemain yang dijuluki Supernatural Child (tapi bukan karena kemampuan melihat makhluk halus) ini ditemukan oleh Roberto Hongo di hutan Amazon.
Penampakan pertama Natureza adalah saat final kejuaraan World Youth. Brazil tertinggal dan ketika dia masuk langsung membalikkan keadaan dan membuat Wakabayashi terdiam!
Diaz jika sendirian akan sangat mudah ditaklukkan, namun duetkan dengan Pascal maka Golden Duo Jepang pun harus bekerja keras untuk mengalahkan mereka! Diaz dasarnya adalah seorang jenius seperti Tsubasa, berkemampuan komplit yang serba bisa.
Kemampuan dribble yang licin dan tendangan keras dimiliki oleh karakter yang jika di dunia nyata mungkin serupa Maradona atau Juan Pablo Aimar. Diaz bertemu Tsubasa 3 kali dan semuanya membuat repot sang tokoh utama!
Seorang aristokrat asal Prancis ini hanya kalah oleh keegoisannya. Kemampuannya saat di kejuaraan dunia bahkan bisa membuat seorang Makoto Soda terkena kartu merah! Dribble dan kerjasamannya bersama Napoleon sungguh tiada tanding.
Pierre memiliki kejeniusan yang sama dengan Misaki, namun di timnas peran Pierre lebih sentral dan bisa mengatur permainan layaknya maestro sebuah orkestra. Pierre hanya kalah lewat adu pinalti setelah main imbang 3-3 dengan Tsubasa.
Sang Kaisar dari Jerman, kemampuannya tiada tanding! Memimpin timnas Jerman senior dalam usia muda, dan menunjukkan tajinya di klub Bayern Munchen yang bertabur bintang, Schneider adalah contoh dari pesepakbola sukses baik di klub ataupun timnas selain Tsubasa.
Tendangan Api dari Schneider sudah bisa dibilang sebanding dengan Raiju Shot, bahkan seorang Gino Hernandez harus bertekuk lutut di tangannya. Sayangnya Schneider di timnas harus tertahan karena jarang ada yang selevel dengannya.
Tokoh utama dan tokoh sentral, bisa dibilang tokoh dengan kemampuan magis paling kuat. Kenapa magis? Secara ajaib Tsubasa bisa menirukan semua gerakan yang dimiliki oleh lawannya. Layaknya Hatake Kakashi sang Copy Ninja.
Tsubasa kuat dalam menyerang dan membaca permainan, tendangan kaki kiri dan kanannya sama tangguhnya, yang membuat dia hebat adalah semangat pantang menyerah yang dia miliki.
Tsubasa menjadi salah satu pemain Jepang yang bisa main di kasta tertinggi di klub Liga Eropa, selain Hyuga dan Shingo, serta Wakabayashi.
Kiprahnya yang selalu menjadi penyelamat kadang menjadi agak membosankan dan mudah ditebak di dalam alur cerita kisahnya!
Jun Misugi adalah karakter Captain Tsubasa paling kuat yang nomor satu. Misugi adalah perwujudan Tsubasa yang mempunyai satu kelemahan, namun kelemahan itu ada pada fisik bukan pada kemampuannya.
Jun Misugi mempunyai skill yang hampir mirip Tsubasa, posisinya yang bisa ditempatkan dimana saja menjadi bukti bahwa dia adalah salah satu protagonis utama di dalam tim!
Misugi juga bisa melakukan Drive Shoot layaknya Tsubasa Ozora, yang membedakan hanya kurva lintasan Tsubasa lebih tajam. Selain itu, Misugi juga memiliki pengaturan strategi yang lebih lihai dari Tsubasa, hanya saja jantungnya membuat dirinya terbatasi.
Misugi di manga yang dewasa sudah tidak memiliki masalah dengan jantungnya, dan kita masih menunggu kelanjutan kiprahnya nanti di anime Captain Tsubasa 2018.
Itulah deretan karakter Captain Tsubasa paling kuat yang pernah ada! Siapa jagoanmu yang tidak masuk? Komentar ya!