Begini Cara Mudah Mengubah Smartphone Jadi Lightsaber Star Wars!
Cara mudah untuk mengubah smartphone-mu jadi lightsaber! Hiburan nih sambil menunggu Star Wars The Force Awakens besok!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Ingin mengubah smartphone jadi lightsaber ala Star Wars? Bisa dilakukan dengan menggunakan game yang dibuat Google ini!
[read_more id="234471"]
Tinggal menghitung jam lagi sebelum penayangan perdana Star Wars The Force Awakens di berbagai belahan dunia termasuk Indonesia. Saat ini para fans Star Wars dan juga penikmat film secara umum tentu merasakan hype yang luar biasa dari film yang disutradarai oleh J.J Abrams ini. Untuk semakin meningkatkan hype para penggemar, Google pun kembali membuat sebuah eksperimen menarik yang bisa mengubah smartphone jadi Lightsaber ala Star Wars. Lho bagaimana caranya?
Melalui sebuah game yang dibuat Google untuk Chrome berjudul [outbound_link text="Lightsaber Escape" link="https://developers.google.com/web/showcase/case-study/lightsaber?hl=en"] jawabannya!
Yap, Google kembali memanjakan para penggemar Star Wars dengan menghadirkan Lightsaber Escape yang bisa dimainkan dengan kombinasi smartphone dan laptop atau PC. Dalam game ini, kamu diharuskan melarikan diri dari serangan para stormtrooper menggunakan lightsaber, alias dengan mengayunkan smartphone yang ada di genggamanmu!
Kamu bisa mengakses game ini melalui PC atau laptop dengan [outbound_link text="mengunjungi tautan ini" link="https://lightsaber.withgoogle.com/"]. Setelah kamu mengunjungi halaman tersebut, kamu tinggal mengetikkan URL yang tampil di browser smartphone-mu. Setelah itu, kamu tinggal melakukan kalibrasi sebelum smartphone-mu bisa berubah menjadi lightsaber. Setelah melakukan kalibrasi, maka smartphone dan laptop/PC-mu akan "pairing" dan layar smartphone-mu akan berubah menjadi gagang lightsaber. Sedangkan layar laptop/PC akan berubah menjadi area permainan yang akan dipenuhi stormtrooper yang menembakimu dengan menggunakan blaster-nya.
Nyalakan lightsaber yang ada di smartphone-mu dengan menekan tombolnya, dan lightsaber di layar laptop/PC akan menyala! Kamu bisa mulai menangkis tembakan blaster dengan mengayunkan lightsaber -eh smartphone-mu ke kiri dan ke kanan dengan sudut pandang first person. Jangan sampai terlalu banyak terkena tembakan, atau permainanmu akan game over. Di awal-awal, mungkin kamu akan merasa susah untuk menangkis tembakan blaster yang datang dari berbagai arah. Namun dengan latihan yang keras, tentu kamu bisa menjadi Jedi yang hebat. Hehe..
Game yang dikembangkan oleh Google bekerja sama dengan LucasFilm ini pun menjadi satu diantara sekian banyak gimmick yang diberikan Google menyambut penayangan Star Wars The Force Awakens. Sebelum ini, Google juga memberikan gimmick untuk berbagai aplikasi mereka, seperti Gmail dan YouTube yang berubah menjadi tema Star Wars, hingga plugin khusus Chrome.
May the force be with you!