4 Tokoh Honkai Star Rail yang Bisa Menghilangkan Debuff dari Rekan Tim

Cocok untuk melawan musuh yang bisa ngasih efek debuff

Natasha dari Honkai: Star Rail. (Dok. HoYoverse/Honkai: Star Rail)

Debuff itu adalah status efek negatif.

Ada sejumlah musuh yang bisa memberi efek debuff merepotkan ke rekan tim kamu di Honkai: Star Rail. Misalkan efek Frozen, dimana karaktermu akan beku lalu setelah pulih karakter tersebut akan skip turn dulu.

Kalau kamu ingin mengatasi musuh secepatnya di konten sulit seperti Memory of Chaos, ini bisa bikin kacau rencanamu. 

Ada juga efek debuff yang lebih nyebelin lagi seperti Dominated, yang bikin rekan tim yang kena menyerang sekutu-sekutunya sendiri dengan basic attack

Saat menghadapi musuh yang bisa bikin efek seperti itu, kamu harus mempersiapkan tokoh Honkai: Star Rail yang bisa menghilangkan debuff dari rekan tim. Siapa saja? Ini yang bisa! 

1. March 7th

March 7thdok. HoYoverse

March 7th adalah karakter yang pasti dimiliki oleh pemain Honkai: Star Rail.

Dia juga salah satu karakter yang bisa diandalkan untuk menghilangkan debuff dari rekan tim. 

Kalau kamu ingin March 7th menghilangkan debuff, kamu harus mempelajari Bonus Ability "Purify" punya dia.

Setelah mempelajari Purify, saat March 7th menggunakan skill-nya, rekan tim yang jadi target bukan hanya akan dapat Shield, mereka juga akan kehilangan 1 efek debuff

Honkai Star Rail - Purify.jpg(Dok. HoYoverse/Honkai: Star Rail)

Baca Juga: 8 Fakta Kafka Honkai: Star Rail, si Perempuan Misterius 

2. Natasha

Natasha dari Honkai: Star Rail. (Dok. HoYoverse/Honkai: Star Rail)Natasha dari Honkai: Star Rail. (Dok. HoYoverse/Honkai: Star Rail)

Natasha ini karakter yang bisa didapatkan secara free

Kalau kamu kurang beruntung sehingga tidak mendapatkan healer bintang lima seperti Luocha dan Bailu, dia juga masih bisa diandalkan. Soalnya dia termasuk tokoh Honkai: Star Rail yang memiliki kemampuan untuk menghilangkan debuff dari rekan tim.

Kalau kamu mau Natasha untuk menghilangkan debuff dari rekan tim, kamu harus mempelajari dulu Bonus Ability "Soothe." 

Jika kamu sudah mempelajari "Soothe," saat Natasha menyembuhkan rekan dengan Skill, dia juga menghilangkan 1 debuff dari karakter yang dia target. 

Natasha Soothe.jpg(Dok. HoYoverse/Honkai: Star Rail)

3. Bronya

Bronya RandHoYoverse/Honkai Star Rail

Untuk Bronya, dia bisa menghilangkan debuff dari rekan dengan menggunakan skill-nya yaitu Combat Redeployment. 

Combat Redeployment ini skill yang memang berguna banget buat tim. Sekutu yang menerima efek skill ini akan langsung kehilangan 1 debuff, bisa langsung beraksi, dan juga memperoleh peningkatan DMG. 

Jadi... kita misalkan ada rekan tim kamu yang kena efek debuff nyebelin seperti Frozen. Bila Bronya mengerahkan Combat Redeployment ke karakter tersebut, bukan hanya debuff-nya lenyap, tokoh itu bisa langsung menyerang juga dengan DMG meningkat pula. 

Kalau kamu bisa dapat Bronya, dia bisa jadi unit pendukung yang mantap. 

Combat Redeployment Bronya.jpg(Dok. HoYoverse/Honkai: Star Rail)

4. Luocha

LuochaHoYoverse/Honkai Star Rail

Luocha memiliki Bonus Ability bernama "Cleansing Revival." 

Kalau Bonus Ability ini sudah kamu pelajari, ketika efek dari Skill si Luocha terpicu, maka sekutu yang ditarget akan kehilangan 1 debuff yang diderita. 

Nah itu empat tokoh Honkai: Star Rail yang bisa menghilangkan debuff dari rekan tim.

Selain mereka sebenarnya Clara pun bisa memiliki kemampuan yang memberi dia kesempatan pulih dari debuff, yaitu Bonus Ability "Kinship." Tapi Kinship ini efeknya hanya untuk Clara sendiri. 

Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Profil Singkat Blade, Luka, Kafka Honkai: Star Rail!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU