Teori: 8 Karakter yang Bisa Jadi Anggota Baru Avengers di MCU
Mereka bisa jadi Avengers generasi baru
Kalau misalnya Avengers versi film Marvel aktif lagi, mereka mungkin butuh anggota baru.
Nah, dari seri dan film baru, serta seri dan film yang akan datang, ada beberapa karakter yang saya rasa bisa jadi anggota baru Avengers.
Siapa saja? Ini delapan di antaranya!
1. Yelena Belova
Posisi Black Widow di Avengers kosong setelah kematian Natasha Romanoff.
Yelena dengan kemampuannya bisa mengisi kekosongan tersebut dengan sempurna.
2. Kate Bishop
Kalau misalnya Clint Barton tidak lagi ingin berurusan dengan dunia superhero dan ingin fokus ke keluarganya, dia bisa saja mewariskan nama Hawkeye ke Kate Bishop.
Clint soalnya sudah mengakui juga kemampuan Kate Bishop di seri Hawkeye.
Nah, jika Kate Bishop memperoleh nama Hawkeye, ia mungkin bisa juga sekalian mewarisi posisi Hawkeye di Avengers.
Baca Juga: Daftar Kekuatan Shang-Chi di Film Marvel
3. Shang-Chi
Shang-Chi sudah masuk perhatian Bruce Banner, Wong, dan Captain Marvel di mid-credits Shang-Chi.
Bisa jadi setelah mid-credits itu, Shang-Chi hanya tinggal dilantik resmi untuk jadi anggota Avengers.
4. Vision Putih
Vision Putih adalah tubuh Vision lama yang diutak-atik oleh S.W.O.R.D. lalu dibangkitkan dengan residu Chaos Magic.
Awalnya, Vision Putih jadi mesin pembunuh tanpa perasaan untuk memburu Wanda. Namun kemudian setelah berurusan dengan Vision ciptaan sihir Wanda, Vision Putih tampaknya mengingat lagi memori Vision lama.
Setelah situasi itu, mungkin Vision Putih pun bisa menjadi anggota Avengers baru nanti.
5. She-Hulk
Kalau She-Hulk ini, serinya direncanakan akan tayang di tahun 2022. Jennifer Walters, sang She-Hulk, akan diperankan aktris Tatiana Maslany.
Cedera yang diderita Bruce Banner karena Nano Gauntlet tampak belum juga pulih hingga mid-credits Shang-Chi.
Bila cedera Hulk memang permanen, She-Hulk bisa saja dapat menggantikan posisinya sebagai tukang pukul, sementara Bruce Banner fokus ke support dari belakang layar.
She-Hulk ini di komik juga memang pernah jadi Avengers.
Tapi tentu saja, kita mungkin harus melihat dulu gimana kekuatan dan kepribadian She-Hulk versi MCU ini nanti.
6. Sersi
Kalau misalnya setelah kejadian di Eternals pertama para Eternal memutuskan untuk lebih aktif membantu manusia, Sersi termasuk yang terasa paling mungkin gabung di Avengers.
Pertama, ada faktor di komik Sersi termasuk Eternal yang pernah gabung Avengers. Kemudian dari segi sifatnya yang baik, Sersi terasa yang paling bakal gabung Avengers jika ada situasi berbahaya.
Yang jadi masalah adalah Sersi, Kingo, dan Phastos diambil oleh Arishem di akhir Eternals. Jadi Sersi mungkin gak akan gabung kelompok apapun sampai dia diselamatkan.
7. Loki (varian L1130)
Kang the Conqueror bisa menjadi masalah besar untuk film Marvel.
Nah, sejauh ini yang sudah berjumpa dengan varian Kang (He Who Remains) adalah Loki dan Sylvie.
Loki varian L1130 ini bisa jadi adalah sosok yang paling siap dan tahu banyak soal Kang. Dia juga harusnya yang memahami soal masalah ancaman multisemesta yang sedang terjadi.
Memang bakal unik kalau seorang Loki gabung Avengers, tapi situasi saat ini bisa jadi memungkinkan akan terjadinya hal tersebut.
Terutama karena Loki varian ini sepertinya sudah jadi lebih baik dibanding varian-varian lainnya.
8. Jane Foster
Marvel sendiri sudah mengumumkan kalau karakter Jane Foster akan menjadi Mighty Thor di Thor: Love and Thunder. Mengikuti Jane Foster komik yang pernah jadi Mighty Thor.
Bila kita akan memperoleh Thor baru setelah Love and Thunder, bakal unik kalau dia juga akan menggantikan posisi Thor Odinson di Avengers.
Meski begitu tentu saja, untuk yang ini tampaknya kita harus melihat dulu apa yang akan terjadi di Thor: Love and Thunder.
Nah, itu 8 karakter yang bisa jadi anggota baru Avengers di film Marvel.
Kalau menurutmu gimana? Siapa yang kamu rasa pasti bakal gabung? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: 11 Penyihir Terkuat di Film Marvel! Siapa Saja Nih?