Kode Redeem Game Undawn, Cocok untuk yang Baru Main 

Cocok buat yang main di hari launching game-nya ini

Kode Redeem Game Undawn, Cocok untuk yang Baru Main 

Game Undawn sudah resmi diluncurkan pada Kamis (29/6/2023).

Untuk kamu-kamu yang baru mencoba game open world ini, ada kode redeem game Undawn yang bisa dicoba.

Simak di bawah ini! 

1. Kode Redeem

Kode Redeem Game Undawn, Cocok untuk yang Baru Main (Dok. Garena/Undawn)

Dua kode Redeem yang tersedia sekarang adalah:

-MAINUNDAWN
-HADIAHSHERRY

Baca Juga: Server Undawn Indonesia Dibuka 29 Juni 2023

2. Cara redeem di game Undawn

Kode Redeem Game Undawn, Cocok untuk yang Baru Main (Dok. Garena/Undawn)

Untuk cara redeem di game Undawn, pertama-tama kamu harus mencapai level 10.

Jangan khawatir, kamu bisa mencapai level ini dengan cepat. Kerjakan saja misi-misi di awal game.

Begitu mencapai level 10,  saat kamu di dalam game, klik "Perks" yang bergambar kotak hadiah pada barisan atas layar.

-Klik "Klaim Hadiah."

-Klik "Redeem."

-Masukkan kode kamu.

-Hadiah akan otomatis masuk ke Inbox. 

Kalau kamu tidak tahu, Inbox itu yang dilingkari di sini. 

Kode Redeem Game Undawn, Cocok untuk yang Baru Main (Dok. Garena/Undawn)

Kamu pun akan melihat berbagai hadiah yang bisa kamu ambil. 

Kode Redeem Game Undawn, Cocok untuk yang Baru Main (Dok. Garena/Undawn)

3. Tentang game Undawn

Kode Redeem Game Undawn, Cocok untuk yang Baru Main (Dok. Garena/Undawn)

Undawn adalah game open world survival shooter, dengan latar belakang dunia post-apocalyptic.

Kamu akan bertualang di dunia yang diisi ancaman seperti zombi, dan bahaya-bahaya lain. 

Game ini juga terbilang cross-platformUndawn tersedia untuk PC, Android, dan iOS. Kamu bisa saja memainkan Undawn di PC saat kamu di rumah, lalu ketika kamu dalam perjalanan lanjut memainkannya di Android atau iOS. 

Nah itu kabar soal kode redeem game Undawn.

Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: Kesan Mencoba Garena Undawn, Game Post-Apocalypse Imersif 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU