Yulgang M Diumumkan! Kini Kisah Han Bi Kwang dan Hwa Rin Bisa Kamu Mainkan di Hape
Nexon umumkan Yulgang M, game action RPG ala Korea Selatan yang menampilkan kisah petualangan Han Bi Kwang dan Dam Hwa Rin dari the Ruler of the Land!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Nexon umumkan Yulgang M, game action RPG ala Korea Selatan yang menampilkan kisah petualangan Han Bi Kwang dan Dam Hwa Rin dari the Ruler of the Land!
Tampaknya seri manhwa The Ruler of the Land kini semakin naik daun. Setelah awal tahun lalu, sebuah game mobile berjudul Yulgang Mobile dikenalkan, kini Nexon juga mengumumkan game adaptasi The Ruler of the Land lain yang berjudul Yulgang M. Seri game baru ini menampilkan aksi pertempuran ala game mobile yang sangat seru dan menegangkan! [duniaku_baca_juga] Yulgang Mobile merupakan sekuel spiritual dari Yulgang Online, sebuah game yang bertema perang antar dua kubu yaitu White Force dan Black Force. Sedangkan Yulgang M, memperkenalkan secara langsung para pahlawan yang terlibat di manhwa The Ruler of the Land. Jadi pemain akan lebih dimanjakan dengan kisah RPG yang penuh aksi, dibandingkan hanya melakukan grinding dan character development saja. [duniaku_adsense] Game ini nantinya akan menampilkan kisah yang sesuai dengan seri manhwa orisinalnya. Game adaptasi yang dikerjakan oleh Studio Actfive ini sudah memasuki masa Close Beta di Korea Selatan. Berikut ini merupakan cuplikan permainan dari game tersebut.
Dari cuplikan permainan Yulgang M diatas, kita akan berperan sebagai tokoh utama dari serial The Ruler of the Land. Mereka akan memiliki senjata dan gaya pertarungan yang berbeda-beda. Sistem combo juga ditampilkan dalam game ini, memungkinkan pemain untuk bisa menggunakan jurus-jurus yang dikenalkan dalam kisah aslinya. Untuk permainannya akan dibagi menjadi beberapa chapter, jadi pemain bisa menyusuri ceritanya secara bertahap. Ketika bertarung, pemain akan diberikan beberapa pilihan aksi. Totalnya ada dua serangan dasar yang bisa kamu pakai untuk menyerang musuh, yaitu: light strike dan heavy strike. Kedua jenis serangan ini bisa kamu kombinasikan untuk membentuk suatu serangan baru yang mematikan! Selain itu, kamu juga bisa menentukan jenis serangan lain yang berguna untuk membasmi musuhmu. Misalnya saja beberapa serangan yang membuat musuhmu terpental di udara, sehingga kamu bisa memberikan kombinasi serangan aerial. Ada juga tombol yang membuat kamu bisa melakukan dodge, pergerakan cepat untuk menghindari serangan lawan. Juga ada sistem skill yang bisa kamu gunakan hanya dengan melakukan swipe di layar smartphone! Manhwa The Ruler of the Land menceritakan tentang petualangan Han Bi Kwang dan Dam Hwa Rin. Keduanya merupakan murid dari ketua dua kubu yang berbeda, White Force dan Black Force. Han Bi Kwang merupakan murid kesayangan dari Cheon Ma Sin Gun, pemimpin golongan hitam. Sedangkan Dam Hwa Rin adalah cucu dari Geum-Hwang sang Sword Emperor (Kaisar Pedang), pemimpin golongan putih. Suatu hari Dam Hwa Rin yang sedang memutuskan untuk pergi mencari kakeknya yang hilang. Berbekal pedang pemberian kakeknya serta gaya bertarung Jang Baek, ia nekad memasuki daerah Black Force, yang dikenal membenci orang dari White Force. Tanpa disengaja, ia bertemu dengan Han Bi Kwang, murid Cheon Ma Sin Gun, penguasa Black Force. Keduanya pun mulai berpetualang bersama. Dalam petualangan mereka, Han Bi Kwang dan Dam Hwa Rin pun akhirnya saling menyukai satu sama lain. Setiap masalah, selalu bisa mereka selesaikan bersama. Keduanya pun memutuskan untuk bertumbuh kuat bersama. Selama perjalanan, mereka juga menemukan sahabat-sahabat baru yang ternyata juga memiliki senjata kuat, Kedelapan Senjata Murim.
Bagi kamu yang penasaran dengan game ini, bisa cek di halaman selanjutnya ya!
Di lihat dari cuplikan permainannya, game ini akan menampilkan empat tokoh utama yang bisa dimainkan. Keempat tokoh utama itu memiliki senjata Murim berbeda, sehingga membuat mereka bisa bertarung dengan sangat hebatnya di medan pertempuran. Beberapa tokoh yang bisa kamu mainkan tersebut antara lain adalah:
Han Bi Kwang
Murid keenam dari Cheon Ma Sin Gun yang mendapatkan mandat untuk menerima senjata Murim bernama Flame Dragon Blade. Ia merupakan sosok cabul yang awalnya tidak memiliki kemampuan bela diri yang baik. Namun, ia menguasai ilmu meringankan tubuh yang sangat baik serta pandai meniru jurus. Dalam game ini terlihat ia memiliki banyak jurus dari gurunya Cheon Ma Sin Gun. Dengan menggunakan Flame Dragon Blade, ia mampu memberikan kombinasi tebasan mematikan kepada pasukan musuh! Salah satu jurus andalannya yang terlihat adalah memberikan serangan tebasan aura Naga.
Dam Hwa Rin
Cucu dari Sword Emperor ini menguasai ilmu pedang Jang Baek yang sangat kuat. Berbekal senjata murim Ma Ryong Sword, Hwa Rin mampu mengalahkan banyak musuh dengan tebasan dan tusukan pedangnya. Jika dilihat, pedang ini lebih ringan dibanding Flame Dragon Blade, hanya saja efek kerusakannya juga lebih kecil. Dam Hwa Rin mampu memberikan kombinasi serangan tebasan yang sangat kuat dalam pertarungan jarak dekat. Beberapa serangan yang terlihat adalah putara pedang dan kombinasi serangan aerial yang menukik. Tentu saja hal itu membuatnya mudah mengalahkan banyak musuh sekaligus.
Me Yujin
Ia adalah salah satu ksatria dari White Force yang menggunakan senjata Murim jenis panah, bernama Hyonmu Heavenly Bow. Dengan busur panah ini, ia mampu menembak musuh dari jauh, membuat dirinya mampu untuk membunuh musuh sebelum mereka mendekat. Namun nampaknya di awal permainan, kamu belum bisa memakai karakter ini. Jadi kamu harus menyelesaikan beberapa misi terlebih dahulu untuk membukanya.
Noho
Pria yang memiliki sifat keras kepala ini juga akan menjadi karakter playable di game ini, hal ini terlihat cuplikannya saat kamu memilih karakter pertama kali. Ia merupakan seorang pria yang memiiliki senjata murim Lima Tombak Chu Heun. Karena memiliki senjata legenda itu, Noho diceritakan juga merupakan karakter yang sangat kuat! Bahkan ia mampu menandingi ksatria kuat dari negeri Shinji (organisasi dibalik layar yang ingin menguasai dunia persilatan). [duniaku_adsense] Yulgang M tidak membatasi karakter yang bisa kamu dapatkan loh! Nantinya akan ada banyak karakter lain yang bisa kamu dapatkan dan mainkan. Game ini juga menghadirkan sistem Gacha untuk mendapatkan kostum dan equipment. Masing-masing dari kostum akan menambah status dari karakter terkait. Tentu saja mereka akan semakin kuat jika kamu memakai kostum tertentu. Kamu juga bisa melakukan upgrade terhadap equipment yang kamu miliki untuk memberikan tambahan status yang lebih kuat lagi. Ketika kamu sudah merasa siap, kamu bisa bertanding dengan pemain lain dalam mode permainan Player versus Player. Hingga saat ini pihak Nexon belum memberitahukan apakah game ini juga akan dirilis untuk server Global. Namun mengingat seri Yulgang Online atau Scion of Fate pernah menjadi game MMORPG yang dilirik banyak orang, hal itu bisa menjadi pertimbangan. Yulgang M merupakan game adaptasi dari serial manhwa The Ruler of The Land. Cerita Wuxia ini ditulis oleh Jeon Geuk-jin dan digambar oleh Yang Jae Hyun. Cerita ini dirilis pada tahun 1994 lalu, menjadi salah satu manhwa andalan Korea Selatan yang hingga kini masih berlanjut! Diedit oleh Snow