Review Guardians of Fantasy: Klon Tree of Savior untuk Android Berfitur Auto Battle
Akhirnya Guardians of Fantasy, klon Tree of Savior untuk android sudah dirilis! Banyak fitur yang ditawarkan game ini, simak review game tersebut disini.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Akhirnya Guardians of Fantasy, game klon Tree of Savior untuk Android sudah dirilis! Banyak fitur menarik yang ditawarkan game ini, simak review game tersebut di sini.
[read_more id="281567"]
Tree of Savior merupakan salah satu MMORPG paling ditunggu tahun 2013 lalu. Menjadi penerus spiritual dari Ragnarok Online, game ini akhirnya dirilis tahun 2015 di beberapa negara, termasuk Indonesia. Karena banyak peminatnya, akhirnya game tersebut sempat ditiru oleh banyak pengembang game lain. Salah satunya adalah Guardians of Fantasy yang baru saja dirilis pada 20 Maret 2017 ini.
[duniaku_baca_juga]
Guardians of Fantasy sendiri dirilis oleh Game Dreamer Limited, sebelumnya game ini dikenal dengan nama The Tale of Lost City di Cina. Namun tampaknya untuk versi global, pihak penerbit mengubah judulnya menjadi lebih mudah diingat pemain. Game ini sendiri dikembangkan oleh Ledo Interactive. Kami juga sudah pernah memberikan preview singkat mengenai game tersebut.
Saya sendiri juga sudah mencoba Guardians of Fantasy. Menariknya memainkan game mobile ini memang berasa memainkan Tree of Savior di genggaman kita. Namun ternyata game ini masih memiliki unsur orisinalitas, hal itu dibuktikan dengan banyaknya fitur menarik ala mobile. Misalnya saja fitur auto path dan juga auto battle, keduanya akan mempermudah pemain dalam bermain.
Lebih dalam Tentang Tampilan Permainan In-Game
Untuk grafis, jangan ditanya lagi. Game ini menampilkan grafis high definition (HD), dengan tekstur dan animasi keren. Bahkan data yang dibutuhkan untuk menyimpan game ini mendekati 1GB, jadi saya sarankan untuk mempersiapkan memori internal yang cukup di smartphone milikmu. Tentu saja karena game ini merupakan MMORPG, maka kamu juga membutuhkan koneksi internet yang stabil.
Sedangkan untuk temanya sendiri, mirip sekali dengan atmosfer Tree of Savior. Pemain dapat membuat karakter mereka sendiri, memilih class diawal, berbicara dengan NPC yang mampu berinteraksi dengan emoticon, hingga menikmati petualangan bersama pemain lain secara Open World!
Untuk kontrol permainan, mirip dengan game action mobile lainnya. Pemain bisa menavigasikan karakter secara manual dengan virtual pad di kiri bawah layar. Sedangkan untuk menyerang, pemain bisa menggunakan virtual pad di kanan bawah layar, lengkap dengan tombol shortcut penggunaan skill karakter. Hanya saja, pemain bisa mengatur untuk melakukan auto path dan auto battle, seperti yang sudah saya bahas sebelumnya.
[duniaku_adsense]
Tampilkan fitur utama Quest dan Instance Dungeon
Fitur utama game ini adalah Quest, yang memungkinkan pemain untuk menyusuri cerita utama dari Guardians of Fantasy. Beberapa Quest yang tersedia antara lain adalah menghajar monster yang diminta NPC, mencari barang yang berada di suatu tempat, dan sebagainya. Setiap Quest akan memberikan EXP dan Gold yang besar, sehingga memudahkanmu untuk meningkatkan level.
Sedangkan untuk Instance Dungeon sendiri masih terbagi menjadi empat macam yaitu Solo, Bonus, Wonderland dan Team. Untuk Instance Dungeon Solo, bisa kamu selesaikan sendirian, biasanya akan ada boss yang harus kamu lawan di akhir dungeon. Fitur ini memungkinkanmu untuk mendapatkan equipment langka yang bisa memperkuat karaktermu. Setiap Instance Dungeon memiliki dua item langka yang bisa kamu kumpulkan!
Oh ya, untuk berpetualang dan grinding, game ini memang tidak memiliki sistem stamina atau energi yang membatasi permainanmu. Namun untuk Instance Dungeon, pemain akan dibatasi oleh stamina. Selama melakukan Instance Dungeon, pemain bisa mendapatkan Raid Coupon. Dengan kupon tersebut, pemain bisa menyelesaikan suatu misi Instance Dungeon tanpa harus mengunjunginya secara manual.
Mau lebih tahu tentang Guardians of Fantasy lebih jauh? Jangan lupa baca halaman berikutnya yah!
Tiga pilihan class dengan masing-masing dua pilihan cabang class
Sebagai MMORPG, Guardians of Fantasy juga menampilkan pilihan class yang menentukan senjata dan skill yang mereka miliki. Tentunya hal itu juga akan menentukan peran mereka dalam permainan, baik sebagai single-hitter, AoE, atau tanker. Hingga saat ini game ini belum menampilkan class pendukung. Nah untuk lebih jelasnya saya akan bahas satu per satu dari masing-masing class yang tersedia:
[page_break no="1" title="Warrior"]
Dengan senjata dan armor berat, mereka merupakan class yang selalu berada di posisi terdepan. Didukung dengan HP tinggi, Warrior mampu mengalahkan musuh-musuhnya dengan efektif dari jarak dekat. Selain itu daya serang dan pertahanan fisik mereka juga sangat tinggi.
Lancer
Seperti namanya, pengguna tombak ini memiliki damage output yang lebih besar dibandingkan Sword Knight. Hal itu dikarenakan Lancer didukung oleh dewa kekuatan! Lancer juga memiliki kombo skill mematikan yang cocok digunakan untuk penyerangan bertubi-tubi. Ia juga memiliki dua skill disable yaitu knock down dan stun.
Sword Knight
Mereka lebih lambat dari Lancer, tetapi memiliki pertahanan lebih tinggi. Mereka dilindungi oleh para malaikat, sehingga banyak serangannya berbasis cahaya. Perisai yang ia kenakan pun juga dapat digunakannya sebagai senjata untuk memberikan stun kepada musuhnya!
[page_break no="2" title="Mage"]
Pengendali sihir yang mampu menghancurkan segala sesuatu yang mengganggunya dari jarak jauh. Mampu memanipulasi alam dan elemen untuk menyerang musuh. Hanya saja mereka juga memiliki pertahanan paling lemah di antara class lainnya.
Elementalist
Mereka didukung oleh Balrog sehingga mampu menggunakan kemampuan sihir elemen api. Mereka memiliki empat skill AoE mematikan yang berelemen api. Selain menyemburkan api, mereka juga mampu mendatangkan meteor bahkan lautan api sekalipun untuk membakar seluruh musuhnya.
Dark Elementalist
Jika Elementalist didukung Balrog, maka Dark Elementalist justru merupakan pendukung ilmu kegelapan yang berbahaya. Mereka menguasai elemen gelap dan petir, yang membuat musuhnya mati dalam ketakutan. Mereka memiliki damage output di atas Elementalist!
[page_break no="3" title="Shooter"]
Bisa dibilang merupakan pembunuh lincah yang mampu melumpuhkan lawan dari jauh dalam satu kali tembakan! Meskipun demikian, mereka sangat lemah dalam pertarungan jarak dekat. Untuk itulah mereka selalu menjaga jarak ketika bertempur melawan musuh.
Crossbowman
Mereka menggunakan crossbow yang mampu menembakan laser untuk mendominasi medan pertempuran! Meskipun lebih lamban, damage yang mereka berikan sangat tinggi kepada musuh-musuhnya.
Archer
Mereka didukung dewa halilintar dalam bertarung. Memiliki banyak serangan AoE yang mematikan dan juga mampu menambakan banyak anak panah sekaligus! Juga dilengkapi skill disable yang mampu membuat musuh jatuh dan juga stun.
[duniaku_adsense]
Refine menjadi peninggi ukuran kekuatan karaktermu
Fitur Refine juga dihadirkan game ini untuk meningkatkan kemampuan dari gear (equipment) yang kamu miliki. Untuk melakukan Refine, kamu harus menyediakan Gold dan sejumlah barang yang dibutuhkan untuk upgrade. Kamu bisa melakukan Refine setinggi mungkin, sesuai dengan level karakter. Tentunya semakin tinggi level Refine, membutuhkan lebih banyak bahan untuk upgrade.
Setiap gear yang kamu pakai akan memiliki score, menjadi penentu kemampuan dari seseorang. Semakin tinggi score suatu pemain, semakin tinggi pula kemampuan dari karakter tersebut.
Pet dan Mount merupakan teman setia petualanganmu
Ketika mencapai level 10, kamu akan mendapatkan Pet pertamamu. Mereka adalah companion yang bisa kamu undang untuk ikut bertempur bersamamu. Totalnya kamu bisa mengundang hingga tiga Pet secara bersamaan. Mereka memiliki grade berbeda, menentukan kemampuan mereka dalam bertempur. Semakin tinggi grade mereka, semakin kuat pula kemampuan mereka. Kamu bisa mendapatkan Pet dengan melakukan gatcha.
Selain Pet, maka Mount juga merupakan teman setia yang bisa memberikanmu atribut tambahan dalam bertempur. Mereka juga dibagi menjadi banyak grade, memberikan HP, ATK, dan DEF tambahan jika kamu gunakan. Selain itu ketika menggunakan Mount, kecepatan berjalanmu pun akan meningkat drastis.
Download Guardian of Fantasy: Android (Gratis)