Game Kamen Rider Mobile Bakal Dirilis Bulan Ini di Jepang
Kabar gembira! Game Kamen Rider Mobile baru akan segera dirilis bulan ini di Jepan untuk Android dan iOS gan! Cek screenshot dan detail gamenya disini.
Kabar gembira! Game Kamen Rider Mobile baru akan segera dirilis bulan ini di Jepan untuk Android dan iOS gan!
Pasti bagi kamu penggemar seri tokusatsu apalagi seri Kamen Rider pasti akan senang dengan kabar gembira yang satu ini. Namco Bandai Entertainment mengumumkan bahwa mereka akan segera merilis game Kamen Rider Mobile baru pada bulan Maret 2016 ini untuk Android dan juga iOS. Game Kamen Rider Mobile baru ini berjudul lengkap Masked Rider Battle Rush, merupakan sebuah game RPG kasual yang menampilkan semua Kamen Rider baik dari seri Showa maupun Heisei. Di game mobile kali ini, pemain dapat membentuk sebuah tim yang beranggotakan beberapa Kamen Rider yang mereka favoritkan. Meskipun merupakan sebuah game RPG, gameplay dari game Kamen Rider mobile baru ini basisnya adalah game defense atau Hero Arena, dimana pemain harus bertahan dari serangan pasukan Phantom yang berkelompok. Nah, para Kamen Rider yang kamu pilih dan sudah terorganisasi menjadi sebuah grup akan berusaha melawan pasukan Phantom tersebut secara otomatis. Nantinya setiap Rider akan memiliki kemampuan "Finishing Move," sebuah gerakan spesial yang mampu melukai lawannya dengan sangat kuat. Setiap gerakan Finishing Move ini akan menampilkan sebuah potongan animasi keren yang bakal membuat para penggemar seri Kamen Rider berdecak kagum. Kemampuan spesial inilah yang akan menjadi kunci kemenanganmu jika kamu berhasil memanfaatkan fitur ini dengan baik.
Untuk grafis game Kamen Rider mobile terbaru ini tergolong cukup baik untuk pasar game mobile. Para Kamen Rider dan musuh-musuhnya akan disulap menjadi sosok karakter Super Deform yang sangat imut, sehingga game ini sangat cocok untuk dimainkan siapa saja. Dari screenshot diatas bisa dipastikan setiap Kamen Rider yang bisa kamu dapatkan akan memiliki grade tersendiri (disimbolkan sebuah bintang) seperti game Hero Arena pada umumnya. Semakin tinggi grade Kamen Rider yang kamu dapatkan, semakin tinggi pula status kekuatan mereka.
Namco Bandai Entertainment sebagai pengembang Kamen Rider Battle Rush ini sudah membuka pre-registration untuk game mobile ini. Dan hebatnya sudah ada lebih dari 15.000 penggemar yang mendaftar. Karena banyaknya pendaftar, Namco Bandai akhirnya memberikan sebuah hadiah spesial yaitu karakter New Kamen Rider Ichigo yang bisa kamu dapatkan saat game ini dirilis nanti! Karakter ini juga menjadi promosi film Kamen Rider 1Go 2016 yang akan dirilis bulan ini di Jepang. Namun tak cukup sampai disini saja, pihak Namco Bandai memberikan tantangan lagi bagi para penggemar seri Kamen Rider! Jika target pendaftar mencapai 30.000, maka akan ada bonus in-game lain yang akan diberikan saat game ini dirilis. Namun sayangnya belum ada berita lebih lanjut tentang versi bahasa inggris dari game Kamen Rider mobile yang satu ini. Semoga saja Namco Bandai juga tertarik untuk membawanya ke luar Jepang.