Deck Jebakan Yu Gi Oh! yang Efektif Kalahkan Pegasus di Yu Gi Oh! Duel Links
Bingung cara kalahin Pegasus level 40 di yu Gi Oh! Duel Links? Coba saja pakai Deck jebakan Yu Gi Oh! ini untuk hancur leburkan deck Toon Pegasus.
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bingung cara kalahin Pegasus level 40 di Yu Gi Oh! Duel Links? Coba saja pakai Deck jebakan Yu Gi Oh! ini untuk hancur leburkan deck Toon Pegasus.
[duniaku_baca_juga]
Maximillion Pegasus merupakan Duelist Legenda baru yang bisa kamu tantang saat ini. Ia memakai deck Toon World, seperti yang kita kenal di manga dan anime-nya. Pegasus sendiri merupakan musuh yang cukup kuat, dan kamu memerlukan beberapa deck kuat untuk melawannya. Salah satunya adalah deck jebakan Yu Gi Oh! yang tak berisi satu Monster sekalipun.
Bagaimana kita bisa menang, jika kita tidak memiliki kartu Monster ditangan? Jawabannya adalah dengan menggunakan kartu Spell dan Trap. Susunan deck jebakan Yu Gi Oh! ini berisi 20 kartu, dengan 20% dari isi kartu itu adalah kartu Spell dan sisanya adalah kartu Trap. Semua kartu ini bersifat ofensif dan defensif, sehingga sangat cocok untuk menghadapi dunia kartun milik Pegasus.
[page_break no="1" title="Restructer Revolution"]
Kartu Spell yang menjadi senjata andalanmu untuk mengrangi LP musuh di deck jebakan Yu Gi Oh! ini. Kartu Spell ini akan memberikan damage sebesar 200 LP dari setiap kartu yang dipegang lawan. (3 lembar, pack: Ultimate Raising)
[page_break no="2" title="Des Counterblow"]
Kartu jebakan yang mampu membuunuh Monster apapun yang menghasilkan Battle Damage ke pemain secara "Dirrect Attack." Merupakan kartu pertahanan yang sangat berguna di deck jebakan Yu Gi Oh! ini. (3 lembar, pack: Neo-Impact)
[page_break no="3" title="Attack and Recieve"]
Kartu jebakan ini akan memberikan serangan 700 LP kepada lawan yang memberikan serangan kepada LP milikmu. Kartu ini juga akan memberikan kerusakan 300 LP tambahan, jika ada kartu jebakan "Acttack and Revieve" lain yang ada di Graveyard. (3 lembar, pack: Age of Discovery)
[duniaku_adsense]
[page_break no="4" title="Hinotama"]
Kartu Spell memberikan serangan sebesar 500 LP kepada lawan. Berguna untuk mengurangi LP lawan secara instan. (2 lembar, victory battle: Joey Wheeler)
[page_break no="5" title="Spell Purification"]
Kartu ini mampu menghancurkan semua Continous Spell yang ada di board dengan mengorbankan 1 kartu ditangan. (3 lembar, victory battle: duelist acak)
[page_break no="6" title="Nutrient Z"]
Merupakan kartu jebakan yang bertipe pertahanan. Jika kamu terkena serangan dengan kerusakan 2000 LP atau lebih, kartu ini bisa kamu aktifkan dengan memberikan 4000 LP terlebih dahulu sebelum damage musuh masuk. (3 lembar, pack: Ultimate Raising)
[page_break no="7" title="Enchanted Javelin"]
Ketika menerima serangan Monster, serangan dari ATK Monster itu justru akan memulihkan LP pengguna Trap. (3 lembar, pack: Ultimate Raising)
Cara Penggunaan yang Optimal:
- Untuk menggunakan deck jebakan Yu Gi Oh! ini secara optimal adalah menggunakan Odion. Ia memiliki skill "Chain Reaction" yang akan memberikan damage 200 LP kepada musuh ketika Trap yang kita pasang aktif.
- Karena kamu hanya bisa memasang 3 kartu Trap, maka kamu harus mengerti situasi kapan harus menyerang dan kapan harus bertahan. Ketika terdesak, Enchanted Javelin atau Nutirent Z akan menjadi obat manjur.
- Spell Purification sangat berguna untuk menghancurkan Field Spell "Toon World" yang dimiliki Pegasus.
- Restructer Revolutiom sangat berguna diawal turn, karena Pegasus masih memiliki banyak kartu di tangan.
- Tujuanmu adalah bertahan sambil memberikan damage menggunakan jebakan "Attack and Recieve," kartu jebakan ofensif terbaik di deck ini.
Penggunaan yang tepat, memungkinkanmu untuk mendapatkan skor 3000 hingga 4500 poin. Sehingga kamu akan mendapatkan 3 hingga 4 peti saat memenangkan permainan. Dengan demikian, semakin banyak kesempatanmu untuk bisa mendapatkan kartu atau item lain dalam permainan.
Diedit oleh Fachrul R.U.N.