Inilah Cara Mengalahkan Roger, Hero Terkuat Mobile Legends di Patch Terbaru

Penasaran bagaimana cara mengalahkan Roger, hero Mobile Legends terbaru yang bikin kamu selalu tewas mengenaskan di tangannya? ----- Konferensi komunitas Game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info >>> http://www.gameprime.asia

Inilah Cara Mengalahkan Roger, Hero Terkuat Mobile Legends di Patch Terbaru

Penasaran bagaimana cara mengalahkan Roger, hero Mobile Legends terbaru yang bikin kamu selalu tewas mengenaskan di tangannya? Simak lengkapnya di artikel ini ya!

Kemunculan Roger sebagai hero Marksman pertama yang mampu berubah wujud menjadi Fighter memang menjadi momok bagi pemain pemula. Tak hanya itu saja, bagi mereka yang pandai memaksimalkan kemampuan Roger, mereka mampu memburu musuh dengan mudah. Sebab Roger memang diciptakan untuk memburu hero. Ia merupakan hero yang memiliki peran sebagai carry. Nah, penasaran bagaimana cara mengalahkan Roger?

[read_more id="317885"]

Inilah Cara Mengalahkan Roger, Hero Terkuat Mobile Legends di Patch Terbaru

Mengenal Lebih Dekat Sosok Roger

Sebelum memulai menganalisa kelemahan Roger, yuk kita kenalan lebih dalam mengenai sosok Roger ini! Dengan mengenali Roger lebih dekat, kita tentu bisa mengetahui cara mengalahkan Roger. Ia merupakan hero Marksman yang didesain untuk bisa bertahan hidup dengan baik. Hal itu dikarenakan Roger memiliki banyak skill untuk memberikan slow kepada musuh ketika ia berwujud manusia dari kejauhan.

Namun ketika Roger menemukan buruannya, ia mampu maju di depan musuh dengan melompat dan berubah menjadi sosok werewolf. Dalam bentuk ini, ia didesain untuk bisa mendekati buruannya dengan cepat. Insting membunuhnya semakin tajam, sehingga ia mampu berlari dengan cepat sekaligus melompat dan memberikan banyak cakaran.

Ketika berubah menjadi werewolf, Roger memang tidak memiliki kemampuan disable. Namun serangannya menjadi lebih kuat, apalagi jika memburu musuh yang memiliki HP sekarat. Kemampuan Lycan Pounce merupakan jurus utamanya saat bertarung. Kemampuan ini memiliki waktu cooldown yang cukup lama, menariknya ketika Roger berhasil membunuh musuh (ataupun melakukan assist), ia akan mengurangi 80% dari durasi cooldown.

Oleh karena itu, Roger bisa dibilang merupakan hero yang lengkap. Ia merupakan Marksman idaman bagi seluruh pecinta hero carry. Namun apakah benar bahwa Roger tidak bisa dikalahkan? Tidak juga, setelah ini saya akan membahas beberapa kelemahannya.

Kelemahan Roger

Meskipun Moonton telah mendesain Roger selengkap apapun, tentu ia memiliki kelemahan. Yuk, kita pelajari terlebih dahulu kelemahan Roger, jadi kita bisa mendapatkan jawaban bagaimana cara mengalahkan Roger. Berikut ini merupakan kelemahan yang dimiliki Roger:

  • Meskipun memiliki bentuk manusia yang mampu menyerang dari jauh, ia termasuk Marksman terlemah. Ia hanya kuat dalam bentuk werewolf.
  • Dalam bentuk werewolf, ia hanya bergantung kepada serangan normal untuk memburu musuh.
  • Ia mengandalkan item lifesteal untuk bertahan hidup.
  • Meskipun seorang Fighter, sebenarnya ia memiliki pertahanan yang lemah.

Lanjut ke halaman 2 untuk Hero yang cocok mengalahkan Roger!

Inilah Cara Mengalahkan Roger, Hero Terkuat Mobile Legends di Patch Terbaru

Hero yang Cocok untuk Mengalahkan Roger

Dari penjelasan mengenai kelamahan Roger di atas, kita bisa mengetahui cara mengalahkan Roger, yaitu dengan menggunakan hero:

  • Natalia: Meskipun Roger kuat dalam pertarungan jarak dekat ketika ia menjadi sosok serigala, ia tak mampu menyentuh Natalia dengan kemampuan Smoke Bomb. Lagipula sebenarnya Roger memiliki pertahanan yang kecil. Ia akan terkalahkan dengan mudah.
  • Hayabusha: Hero ini juga kuat dalam pertarungan satu lawan satu. Jika disandingkan dengan Roger dalam bentuk serigala, Hayabusha masih unggul. Hal ini dikarenakan kemampuan Ougi: Shadow Kill yang membuat Hayabusha immune terhadap segala serangan. Sedang Roger tak mampu bertahan dari tebasan yang dilakukan Hayabusha, ia juga tak bisa melakukan lifesteal.
  • Fanny: Fanny merupakan assassin lincah yang mampu membunuh musuh dengan pertahanan lemah dengan mudah. Ia bahkan tak perlu bersusah payah untuk melakukan duel dari jarak dekat untuk bertarung. Menggunakan Steel Cable, Fanny mampu melukai Roger dengan mudah, tanpa bisa melakukan serangan balik.

Itulah tadi beberapa kelemahan Roger dan Hero yang cocok untuk mengalahkannya. Apakah kamu punya saran dan tips lain untuk mengalahkan Roger? Bagi tips dan saranmu di kolom komentar ya!

Diedit oleh Snow


Konferensi komunitas Game terbesar di Indonesia! Coba berbagai macam game dan dapatkan doorprize di GAME PRIME 2017, Balai Kartini, Jakarta, 29-30 Juli 2017. Info >>> http://www.gameprime.asia

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU