Akai Sang Ahli Kungfu Mobile Legends Kini Berubah Menjadi Pemancing Handal!

Sang ahli Kungfu Mobile Legends, Akai, kini dirombak ulang menjadi pemancing yang memiliki kemampuan bertarung lebih hebat dari sebelumnya!

Akai Sang Ahli Kungfu Mobile Legends Kini Berubah Menjadi Pemancing Handal!

Akai Sang Ahli Kungfu Mobile Legends Kini Berubah Menjadi Pemancing Handal!

Sang ahli kungfu Mobile Legends, Akai, kini dirombak ulang menjadi pemancing yang memiliki kemampuan bertarung lebih hebat dari sebelumnya!

[read_more id="328170"] Tampaknya si ahli kungfu Mobile Legends, Akai, mendapat sentuhan ulang oleh Moonton sang pengembang. Panda ahli kungfu Mobile Legends ini mendapatkan remake, yang dahulunya seorang pecinta bola besi menjadi pemancing yang ahli bertarung. Yap! Kini Akai akan berkostum seperti pemancing Tiongkok. Ia menggunakan topi jerami dan membawa bambu pancing dengan senar serta kail merah. Perubahan ini dimaksudkan untuk memperbaiki kemampuan Akai yang kini semakin jarang dipakai pemain karena kurang baik dibanding Tanker lainnya. Melihat perkembangan Akai, sebelumnya hero berbentuk Panda ini pernah menjadi Tanker terkuat. Namun seiring waktu, Moonton memberikan nerf dan mendatangkan banyak hero baru yang memiliki kemampuan beragam. Hal itulah yang membuat Akai menjadi lemah jika dibandingkan hero lainnya. Akai Sang Ahli Kungfu Mobile Legends Kini Berubah Menjadi Pemancing Handal! Kini Akai terlahir kembali menjadi ahli kungfu Mobile Legends yang sangat kuat. Dengan tongkat bambu yang ia miliki, ia mampu memberikan serangan kuat ala pendekat Wuxia. Ia mendapatkan perubahan kemampuan, meskipun dua di antara kemampuannya masih memiliki efek yang sama. Akankah perubahan ini membuat Akai menjadi hero yang diidamkan pemainnya seperti Minorous dan Grock? Oh ya, seperti hero lain di Mobile Legends, Moonton juga memberikan beberapa cerita tambahan mengenai Akai sang Panda yang pandai bela diri ini. Diceritakan bahwa di dunia Mobile Legends, panda merupakan salah satu mahkluk hidup yang memiliki akal pikiran seperti layaknya manusia. Mereka memiliki peradaban kehidupan sendiri, membentuk desa, dan memiliki mimpi seperti manusia. Para panda diceritakan berkumpul dan mendirikan sebuah desa di bagian timur nan jauh dari Land of Dawn. Mereka saling hidup damai dan bahagia, bahkan mereka sangat menikmati kehidupan yang sederhana itu. Hanya saja, ada seorang panda gemuk yang dipanggil "Akai" membuat sebuah resolusi tak umum yaitu menjadi seorang penguasa pertarungan (Battle Master). Itu adalah mimpi yang tak lazim! Orangtua Akai pernah mencoba untuk melarang mimpinya yang aneh itu. Teman-temannya pun sering mengejek dia, karena Akai memiliki badan gemuk dan sering melakukan hal ceroboh. Banyak panda lain di lingkungannya yang pesimis bahwa Akai tak mampu menjadi petarung handal seperti yang ia mimpikan. Namun meskipun banyak panda yang menentang, ia masih memiliki tekad yang sangat kuat untuk menjadi seorang ahli bela diri. Setiap hari, Akai selalu melatih dirinya sendiri dengan sangat giat dan keras! Ia tidak pernah sekali pun berkompromi terhadap kelemahannya sendiri, tujuan hidupnya adalah untuk lebih kuat dan lebih kuat lagi. Hingga suatu ketika seorang pertapa mistik tidak sengaja melintas di hadapannya. Pertapa itu langsung tertarik dan memberikan beberapa jurus kungfu. Melalui pelajaran yang diberikan pertapa misterius itu, kini Akai sudah menguasai sepenuhnya bela diri menggunakan tongkat bambu! Kini mimpinya beralih ke mimpi yang lebih besar lagi. Akai ingin berkompetisi dengan petarung kuat lain di arena yang sama di Land of Dawn! Mampu kah ia menjadi pendekar terkuat di medan pertempuran? Akai Sang Ahli Kungfu Mobile Legends Kini Berubah Menjadi Pemancing Handal! Akhirnya Akai melakukan perjalanannya, mengenakan pakaian ala pertapa, lengkap dengan topi jerami, tasbih raksasa, tongkat bambu yang juga ia pakai untuk memancing. Ia juga memiliki teman seeokor katak yang selalu menjadi teman Akai dalam bertarung.

Semakin penasaran bagaimana kemampuan sang ahli kungfu Mobile Legends ini bukan? Simak lengkapnya di halaman berikutnya yah!

Akai Sang Ahli Kungfu Mobile Legends Kini Berubah Menjadi Pemancing Handal! Setelah membahas perubahan Akai, kini saya akan membahas kemampuan baru yang diubah oleh Moonton melalui update Mobile Legends yang rilis minggu ini. Kini Akai akan menjadi hero tanker yang lebih kompetitif dibanding sebelumnya. Ia siap menjadi hero pamungkas yang akan menjadi kunci kemenangan tim. Nah kali ini saya akan membahas perubahan dari keempat skill yang dimiliki Akai. Tai Chi (skill Pasif): Setiap kali Akai menggunakan skill (Spell), ia akan mendapatkan Shield yang akan melindungi Health miliknya. Shield ini akan memblok 8 persen dari serangan musuh yang mengenai dirinya. Shield ini akan bertahan selama 2 detik, dan bisa meregenerasi Shield kembali setelah 2,5 detik setelah penggunaan skill pertama. Komentar: Skill pasif ini memperbaiki skill pasif "Brute Force" milik Akai yang lama. Skill Brute Force cenderung memaksa Akai menjadi seorang Fighter bukan sebagai Tanker sejati. Nah dengan adanya kemampuan Tai Chi ini, Akai akan siap menghadapi musuh-musuhnya! Hal ini dikarenakan akan ada Shield yang akan melindungi dirinya dari serangan musuh. Tentunya kini Akai akan semakin sulit untuk ditumbangkan. Thousand Pounder (skill pertama): Akai melompat ke target, menimpa semua musuh yang berada di sekitarnya menggunakan badannya yang besar. Serangan ini memberikan kerusakan fisik sebesar 300 poin, juga memberikan stun kepada hero yang terkena "Frog Mark." Komentar: Skill ini memang nampak sama dengan skill pertama hero kungfu Mobile Legends yang lalu. Namun efek skill tersebut berbeda dengan Akai sebelumnya. Kini Akai hanya akan memberikan kerusakan fisik sebesar 300 poin, tidak lagi meningkatkan serangan dasarnya kepada musuh. Hanya saja ia mampu memberikan stun kepada musuh yang memiliki "Frog Mark" selama 1 detik.

Blender (skill kedua): Akai melemparkan sebuah gelombang serangan berbentuk katak kepada musuh dari kejauhan. Gelombang katak ini akan meledak, memberikan kerusakan 350 poin serangan fisik. Setelah itu, musuh yang terkena serangan ini akan ditandai "Frog Mark" selama 5 detik. Jika Akai menyerang musuh yang tekena tanda ini menggunakan serangan dasar, kerusakannya akan bertambah besar terhitung 5% dari maksimal HP Akai. Komentar: Skill ini menjadi pondasi Akai yang baru, menjadi skill paling berpengaruh terhadap permainan Akai. Skill Blender akan menggantikan Guardian yang menurut saya jauh lebih baik. Skill ini dapat digunakan dari kejauhan, menjadi serangan pembuka dalam berburu hero musuh. Selain itu, Blender juga memungkinkan Akai untuk memberikan stun kepada musuh. Tentu saja skill ini sangat membantu tim dalam melakukan ganking. Hurricane Dance (skill kedua): Akai menggunakan tongkatnya lalu berputar layaknya angin tornado yang menghantam semua musuh-musuh yang berada di dekatnya. Ketika musuh terkena serangan ini, mereka akan menderita 180 poin kerusakan magic dan terpental ke belakang. Ketika menggunakan Hurricane Dance, Akai akan kebal terhadap slow. Bahkan ia akan menghilangkan semua debuff saat ia menggunakan kemampuan ini. Selain itu, kecepatan berjalannya bertambah 30 poin. Komentar: Sebenarnya skill ini mirip dengan skill sebelumnya yang bernama Meat Tank. Bedanya ada pada animasi dan durasi dari skill tersebut. Sebelumnya durasi skill Meat Tank adalah 4 detik, sedangkan Hurrican Dance 3,5 detik saja. [read_more id="330971"] Namun, ada satu hal yang ditambahkan Moonton untuk memperkuat Akai yaitu kecepatan berjalan. Kini ketika kamu memutar tongkat, kecepatan berjalan Akai akan bertambah, memungkinkan Akai untuk bisa mengunci pergerakan musuh secara optimal. Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU