Cepat Jago! 4 Tips Samkok Z yang Perlu Kamu Ketahui!
Gunakan 4 tips ini supaya kamu semakin jago main Samkok Z!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebuah game SLG keren bernama Samkok Z yang diterbitkan oleh Efun Company baru-baru ini telah memasuki fase CBT dan sukses mencuri perhatian ribuan gamer Indonesia pada tanggal 11 Juni sampai 19 Juni lalu.
Tak hanya gamer biasa, game ini juga digemari oleh para Youtuber populer seperti Kevin alfiando sampai glennjulifer. Belum sempat cobain game ini? Yuk langsung aja ikuti pre-register dan pantau terus FB dan Instagram-nya dulu karena Efun Company telah mengkonfirmasi bahwa fase OB Samkok Z akan dimulai pada akhir bulan Juni ini lho!
Nah, sebagai persiapan pada kesempatan ini Duniaku.net akan bagi-bagi tips untuk memainkan Samkok Z supaya pada saat OB nanti kamu bisa langsung jago!
Well, sebenarnya ada banyak banget cara untuk meningkatkan kekuatan tempur Jenderal utama. Meningkatkan gedung, merekrut prajurit yang baik, dan melatihnya adalah salah satu caranya.
Sebagai bangunan terpenting di Samkok Z, peringkat Bangunan Istana harus selalu ditingkatkan ya! Karena jika kamu rajin dan teratur mengolah bangunan, maka itu juga akan meningkatkan efektivitas tempur Jenderal utama secara lebih efektif.
Selain itu merekrut Komandan Militer lebih banyak juga akan membantu Komandan dan Prajurit untuk naik tingkat lebih cepat dan kuat saat bertempur dengan orang lain.
Untuk menaikkan sebuah pangkat jenderal perekrutan hal utama yang perlu kamu perhatikan adalah karisma. Semakin tinggi nilai karisma perekrut, maka semakinm besar pula kamu bisa menemukan komandan militer tingkat paling tinggi.
Sebagai informasi Jenderal perang bisa kamu gunakan untuk pengiriman, pengiriman bantuan anti-militer, dan semua jenis pekerjaan bangunan di kota, seperti berburu harta karun, mempelajari ilmu pengetahuan, teknologi penelitian, penelitian strategi, pembangunan perkotaan, dan pelatihan prajurit untuk meningkatkan kemampuan tempur mereka sendiri.
Strategi tempur di Samkok Z dibagi menjadi tiga kategori, yakni Strategi Militer, Strategi Politik, dan Arsitektur Kota.
Prioritas adalah kunci utama dalam Ilmu dan Teknologi. Untuk menaikkan tingkat tempur pasukan yang kuat, pertama kamu harus memperhatikan keterampilan dalam membentuk Tim Prajurit sebagai Strategi Militer dan selanjutnya dalam membentuk Kota Pertahanan yang kuat agar tidak mudah dihancurkan oleh musuh.
Tips lainnya adalah tingkatkan harta yang dimiliki oleh Jendral untuk meningkatkan Kekuatan Tempur Jenderal. Kamu cukup mengirim para Jenderal dengan nilai pesona 70 ke Istana, Medan Perang, Tripitaka, dan Bengkel Peleburan di Paviliun Harta untuk menemukan harta dengan fungsi yang berbeda-beda.
Harta yang ditemukan di dalam hanya akan ditempatkan di kolom persediaan dan para Jenderal akan diberikan bonus atribut dan kemampuan yang akan sangat berguna untuk meningkatkan efektivitas tempur mereka.
Ingin mendiskusikan topik ini dengan temanmu? Jangan ragu untuk share dan tag ya!
Oh ya untuk yang gamer kamu bisa main game gratis, cobain board game unik, belanja komik dan mainan dengan harga murah, hingga berfoto bareng cosplay Star Wars di BEKRAF Game Prime 2018, 13-15 Juli 2018 di Balai Kartini, Jakarta secara GRATIS! Klik bit.ly/GamePrime18DN untuk menjadi bagian dari event industri game terbesar se-Indonesia.