Vale dan Leomord, Dua Hero Baru Mobile Legends yang Siap Diperkenalkan oleh Moonton

Konon, salah satu hero ini punya hubungan dengan Valir loh.

Vale dan Leomord, Dua Hero Baru Mobile Legends yang Siap Diperkenalkan oleh Moonton

Pada bulan Juni ini, nampaknya Mooton bakal merilis hero Kaja ke dalam server original. Kaja bakal menyusul hero Chang'e yang terlebih dahulu dihadirkan di Mobile Legends.

Sebelumnya, sudah diprediksi beberapa hero baru yang nanti akan dirilis oleh Moonton seperti Selena dan Claude. Keduanya direncanakan muncul di advance server terlebih dahulu.

Jika melihat tren yang dilakukan Moonton saat merilis hero baru, kemungkinan Selena atau Claude baru akan muncul di server original pada bulan depan.

Nah setiap perilisan hero baru ke server orginal, Mooton selalu menyiapkan hero pengganti yang akan mengisi advanced server. Menurut info yang beredar, terdapat dua hero yang telah dipersiapkan oleh Moonton. Nah penasaran siapa?

Vale dan Leomord, Dua Hero Baru Mobile Legends yang Siap Diperkenalkan oleh Moonton

Hero pertama adalah Vale. Hero Vale merupakan hero bertipe mage yang akan melengkapi deretan hero-hero mage lain yang sudah hadir di Mobile Legends.

Pasalnya, Vale disebut-sebut sebagai mage dengan elemen angin. Jika Kamu lupa, di Mobile Legends sendiri sudah ada mage berlemen air/es yaitu Aurora, dan mage berelemen api yakni Valir. Jika mengikuti empat elemen yang ada di bumi, maka tinggal elemen tanah yang belum ada.

Nah apa saja sih skill dari hero Vale ini? Kamu bisa simak di halaman selanjutnya!

Kehadiran hero Vale di Mobile Legends bukanlah isu belaka. Pasalnya, beberapa waktu lalu Moonton baru saja melakukan survei mengenai desain Vale. Dan dari ketiga desain yang ditawarkan oleh Moonton, ternyata desain Vale sedikit mirip dengan desain Valir, hero mage pengendali api.

Nah apakah Vale dan Valir sebenarnya memiliki hubungan saudara? Sayangnya, hingga saat ini, Moonton belum menunjukkan detail latar belakang cerita dari Vale.

Lalu, bagaimana skill dari hero Vale ini?

Skill 1

Vale akan menyerang musuh menggunakan angin secara garis horizontal. Setelah meningkatkan ultimate, pemain bisa memilih apakah ingin meningkatkan area serangan yang dikeluarkan, atau meningkatkan Damage.

Skill 2

Vale akan mengirimkan sebuah angin tornado yang berada pada jalurnya. Pemain bisa memilih untuk meningkatkan stop on hit efek ataupun knock up effect setelah mendapatkan skill ultimate.

Skill 3

Vale akan mengelaurkan angin tornado dengan area yang cukup luas. Terdapat 2 tipe skill yang bisa kamu upgrade, yaitu increase damage atau control efek.

Increase damage akan menyebabkan damge yang terus bertambah selama penggunaan skill, sedangkan control efek akan membuat musuh yang dekat tornado menuju ke tengah pusaran, dan jika tornado sudah selesai maka akan terjadi ledakan.

Dengan adanya improvement skill dari Vale ini, para pemain bisa dengan bebas menentukan skill seperti apa yang cocok untuk dipakai melawan musuh tertentu.

Hero Vale sendiri sudah dihadirkan Moonton di advance server.

Nah di halaman selanjutnya, masih ada hero baru lagi yang akan dirilis oleh Moonton. Siapa dia? Seperti apa skill-nya?

Nah hero selanjutnya yang nanti akan dihadirkan oleh Moonton adalah Leomord. Ia memiliki gelar Hell Knight atau kesatria dari neraka. Padahal gelar Leomord sebelumnya merupakan Undead Knight atau kesatria yang bangkit dari kematian.

Leomord memiliki role sebagai seorang fighter dengan spesialis push dan burst. Uniknya, Leomord bakal memiliki dua mode yaitu mode normal dan rage mode.

Vale dan Leomord, Dua Hero Baru Mobile Legends yang Siap Diperkenalkan oleh Moonton

Pada mode normal, Leomord memiliki penampilan bak kesatria dengan pedang dan armor besar yang dilengkapi pelindung kepala. Desainnya ini mungkin kolaborasi antara Zilong dan Alucard ya.

Sedangkan pada rage mode, seluruh tubuh Leomord berubah jadi merah. Leomord tak dibekali oleh armor yang ia pakai seperti pada normal mode. Sedangkan, pedang Leomord yang terbuat dari kepala monster, masih ia pakai.

Sayangnya, untuk kemampuan Leomord sendiri masih dirahasikan karena Moonton baru saja merilis hero Claude.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU