5 Alasan Bermain Ludo King Lebih Menyenangkan Dibanding Mobile Legends atau AoV
Mungkin kamu pernah melihat ketika menunggu penumpang, abang ojek online memainkan game Ludo King. Emang sebagus apa sih game ini? Berikut alasan bermain Ludo King lebih menyenangkan dibanding Mobile Legends atau AoV
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bosan bermain game MOBA seperti Arena of Valor atau Mobile Legends? Bermain Ludo King adalah sebuah solusi yang tepat. Pasalnya banyak hal menyenangkan yang mungkin tidak Kamu dapatakan ketika bermain game MOBA.
Di tengah gempuran game-game MOBA seperti Mobile Legends dan Arena of Valor, Ludo King hadir sebagai game mobile pembeda. Meski terkesan sederhana, namun Ludo King secara perlahan mampu menarik minat orang-orang untuk memainkannya.
[duniaku_baca_juga]
Hingga artikel ini ditulis, tercatat game buatan Gametronix ini telah diunduh sebanyak lebih dari 50 juta kali di Playstore. Hal tersebut membuktikan jika Ludo King adalah salah satu game mobile populer pada tahun 2017.
Seperti dikutip dalam deskripsi gamenya, Ludo King adalah permainan yang dilakukan antara 2 hingga 4 pemain. Kamu memiliki opsi untuk memainkan game melawan komputer, melawan teman, atau bahkan melawan pemain dari seluruh dunia.
Tujuan dari game ini cukup sederhana, setiap pemain mendapatkan 4 token, token ini harus memutari papan sepenuhnya lalu berhasil tiba di garis akhir.
Tentu banyak keseruan yang bisa Kamu dapatkan dari bermain Ludo King. Nah berikut ini 5 alasan bermain Ludo King lebih menyenangkan dibanding Mobile Legends atau AoV.
[page_break no="1" title="Offline"]
Salah satu nilai positif dari Ludo King adalah untuk bermainnya Kamu tidak memerlukan koneksi internet. Sesuatu yang sangat jarang ditemukan di game-game zaman sekarang. Karena itu, bermain Ludo King bisa dilakukan di mana saja. Mau di kamar, di sekolah, di kantor, atau di hutan terpencil sekalipun.
Bandingkan dengan Mobile Legends atau Arena of Valor. Untuk memainkannya, Kamu perlu koneksi internet yang stabil. Kalau tidak, selamat dimaki-maki oleh timmu!
[page_break no="2" title="Ringan"]
Ingin memainkan game mobile populer tapi terkendala spesifikasi ponsel yang minim? Ludo King hadir sebagai solusi. Game besutan Gametronix ini cuma memiliki ukuran sebesar 29 Mb saja. Bandingkan dengan game MOBA seperti Arena of Valor yang punya ukuran 427 Mb atau Mobile Legends yang berukuran 97 Mb.
Meski ukurannya terbilang ringan, tapi kesenangan bermain Ludo King tidak kalah dengan bermain game-game besar lainnya.
[page_break no="3" title="Gak Bikin Berantem"]
sumber: siapatau.ml[/caption]
Ludo King adalah permainan individu. Untuk memenangkan permainanya, kamu hanya perlu menjalankan empat token yang Kamu miliki sampai ke garis akhir.
Beda saat Kamu bermain Mobile Legends atau Arena of Valor. Kamu dituntut untuk memiliki kerjasama tim. Pasalnya, itu adalah kunci untuk meraih kemenangan. Andai salah satu pemain tidak bisa diajak kerjasama, bukan tak mungkin akan ada konlfik dalam satu tim. Malah bisa berujung dengan cacian kata-kata kasar.
Nah daripada ujung-ujungnya berantem, lebih asyik main Ludo King kan?
[page_break no="4" title="Nostalgia"]
Sebelum diadaptasi menjadi sebuah game mobile, Ludo adalah sebuah permainan tradisional yang sudah ada sejak abad ke-6. Permainan papan ini pertama kali muncul di India bersamaan dengan permainan Snake and Ladder atau Ular Tangga.
Sejak saat itu, permanan Ludo semakin populer di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Bagi Kamu yang tumbuh besar di era 90-an, pastinya pernah minimal sekali memainkan permainan Ludo bersama teman atau keluargamu.
Jadi, bermain Ludo King seakan membawa Kamu nostalgia kembali ke zaman 90-an.
[page_break no="5" title="Bisa Dimainkan oleh Siapapun"]
Ludo King adalah permainan yang bisa dimainkan oleh siapapun. Karena sederhana dan tak memerlukan skill khusus, mulai dari anak kecil sampai kakek nenek bisa memainkannya. Jadi, ketika ingin bermain Ludo King, tidak perlu pilih-pilih lawan main.
Beda halnya dengan game MOBA. Setiap pemain dituntut punya skill dan ahli dalam membangun strategi menyerang dan bertahan.
Jadi, jika kamu ingin mencari game yang dimainkan untuk bersenang-senang, Ludo King adalah pilihannya.
[read_more id="336631"]
Nah, apakah Kamu tertarik bermain Ludo King?