Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

Meskipun Pokemon ini bakal lebih kuat dalam Pokemon Sun dan Pokemon Moon, tapi karena alasan berikut ini kalian pasti gak pengen menangkapnya... Kok bisa?

Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

[read_more id="272724"]

Masih ada waktu satu bulan sebelum Nintendo dan The Pokemon Company merilis Pokemon Sun dan Pokemon Moon, dan tiga hari menjelang mulai dibukanya akses demo playable yang akan dirilis 18 Oktober 2016 nanti, kemarin mereka kembali mengenalkan beberapa Pokemon baru, diantaranya Sivally, Hakamo-o, Kommo-o, Steenee, Tsareena, dan Ribombee yang merupakan Pokemon evolusi dari tipe sebelumnya, kemudian juga ada varian Alolan dari Grimer dan Muk, serta karakter baru, Olivia dan Ilima. Setelah enam Pokemon baru yang kami ulas sebelumnya, kini giliran dua Pokemon dau ulang baru lainnya yang masuk Generasi VII (karena mereka memang versi Alola dari Pokemon yang eksis sejak generasi pertama) dan dua karakter lainnya yang bakal kalian temui selama permainan.

Monster Baru Pokémon Sun and Pokémon Moon!

Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

  • Category: Sludge Pokemon
  • Type: Poison/Dark
  • Height: 2’04”
  • Weight: 92.6 lbs.
  • Ability: Poison Touch / Gluttony

Ketika populasi Alola meningkat, salah satu masalah serius baru yang muncul adalah sampah. Solusinya, Grimer, dimenaka mereka eksis di sini karena diboyong dari region di luar Alola. Seperti Grimer di habitat aslinya, makanan utamanya sampah, yang perlahan mengubah komposisi tubuhnya, dan juga wujudnya. Apa yang terlihat seperti gigi pada mulutnya, ternyata itu racun sisa-sisa sampah yang dimakannya, yang mengeras dan mengkristal. Belum ditemukan cara pasti bisa memecahkan kristal tersebut, apalagi menyentuhnya sangat berbahaya. Alolan Grimer makin berbahaya ketika mereka kehabisan sampah, karena juga memakan obyek lainnya. Ada ratusan Alolan Grimer di pusat pengolahan sampah Alola.

[read_more id="261695"]

Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

  • Category: Sludge Pokemon
  • Type: Poison/Dark
  • Height: 3’03”
  • Weight: 114.6 lbs.
  • Ability: Poison Touch / Gluttony

Alolan Muk memakan apa pun yang bisa dijangkaunya tanpa henti, dan jika dia merasa lapar, dia bakal marah. Rasa laparnya yang terus menerus disebabkan karena ketidakmampuannya menjaga tingkat tenaganya tanpa adanya asupan racun. Racun yang terkumpul dalam tubuh Alolan Muk tersebut dihasilkan akibat diet ketat sampah dan material produksi yang dimakannya, yang melahirkan perubahan kimia serta memproduksi racun jenis baru.

[read_more id="264192"]

Alolan Muk juga memiliki kristal beracun yang sama seperti Alolan Grimer, namun keberadaan kristalnya tidak terbatas di mulut saja, bahkan sampai ke permukaan tubuhnya. Karena itulah Alolan Muk menggunakan tubuhnya untuk menyerang, seperti bagaimana Pokémon lainnya menggunakan taring atau cakar mereka. Begitu mudahnya kristal tersebut lepas, membuatnya sangat berbahaya ketika terkena lawan!

Grimer dan Muk di Alola memproduksi dan menyimpan racun dalam tubuhnya, tidak seperti di region lainnya. Sehingga kalian tidak bisa mendeteksi aromanya / keberadaannya karena racun yang berada dalam tubuhnya.

Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

Awal Agustus 2016 lalu, Nintendo pertama kali mengumumkan beberapa kelompok karakter yang akan kalian temui selama memainkan Pokemon Sun dan Pokemon Moon, yaitu Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

Kahuna pulau Melemele, dimana karakter kalian baru saja pindah dan menetap. Dia juga kakek dari karakter rival karakter kalian, Hau. Kemampuannya sangat dikenal di Alola. Dia juga yang memberimu partner Pokemon pertama, dan berharap kalian bakal melakukan hal besar untuk Alola. Untuk informasi mengenai karakter kalian dan Hau, bisa Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap! Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

Olivia

Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

Kahuna dari pulau Akala, pulau kedua yang kalian kunjungi dalam game ini. Seperti Hala, kemampuannya juga sangat tinggi, bahkan Olivia berhasil mendapatkan posisi ini di usianya yang masih sangat muda. Namun dia selalu merendah menyebut dirinya hanya cewek normal.

[read_more id="266145"]

Akhir Februari 2016 lalu, Nintendo mengkonfirmasikan Pokémon Sun dan Pokémon Moon. Sesuai tradisi serial game Pokémon, keduanya sama, dengan pembeda pada beberapa jenis monster yang bisa kalian dapatkan di dalamnya. Game Freak masih bertindak selaku developer, dengan penerbitan diserahkan pada The Pokémon Company. Game yang hadir mewakili perayaan 20 tahun franchise Pokémon ini dikonfirmasikan melalui Nintendo Direct pertengahan Mei lalu, bakal dirilis 18 November 2016 (23 November di Eropa) mendatang di Amerika Utara untuk 3DS.

Monster Baru Pokemon Sun dan Pokemon Moon Ini Pasti Gak Pengen Kalian Tangkap!

Seperti yang pernah kami tuliskan sebelumnya, latar lokasi untuk Pokémon Sun dan Pokémon Moon berada di wilayah tropis Alola, yang mengingatkan kalian pada atmosfer pulau Hawaii. Di Alola, manusia dan Pokemon tinggal bersama dan mereka sangat dekat satu sama lain, dan dari segi budaya Alola juga berbeda dibandingkan region lainnya. Beberapa art yang sudah terungkap juga memperlihatkan jika lokasi seperti Pokémon Centers dan Poké Marts akan berubah di sini, mungkin, menyesuaikan dengan lokasi dimana game ini berada saat ini. Yang menarik adalah ditemukannya banyak kendaraan, seperti mesin api, truk pengangkut, dan ambulan, bahkan ada pokémon yang mengendarai kendaraan tersebut lho!

[read_more id="263298"]

Visit the Alola Region!

Wilayah Alola terpusat pada empat pulau yang terkenal sangat indah, dan juga ada sebuah pulau buatan yang berada di tengahnya. Kalian bakal menemukan banyak pokémon yang belum pernah ditemui sebelumnya di Alola. Karena lingkungannya yang berada di tengah iklim tropis, maka penduduknya pun sedikit berbeda dalam Pokémon Sun dan Pokémon Moon kini. Khususnya penduduk asli Alola, mereka digambarkan memiliki kulit yang lebih gelap dibandingkan karakter.

https://youtu.be/8oO_P4GX_RA

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU