Totally Awesome Hulk Siap Hancurkan Arena MARVEL Future Fight!
Totally Awesome Hulk yang juga dikenal sebagai Amadeus Cho melengkapi jajaran superhero yang bisa kalian gunakan dalam game berbasis superhero Marvel terpopuler untuk Android dan iOS ini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
[read_more id="238139"]
Buat kalian yang bergelut di dunia superhero Netmarble Games,
Lima uniform terbaru yang disediakan untuk Hulk (World War Hulk), Angela, Drax, Rocket Raccoons, dan Loki (Lady Loki), tentunya memiliki keunikan yang akan menambah keseruan bermain. Sementara itu, enam karakter lain seperti Hulk, Red Hulk, Hulkbuster (Iron Man Mark 44), Star-Lord, Drax, dan Captain Marvel kebagian mendapat skill bintang 6. Hero lain seperti Hulk, Maestro Hulk, Red Hulk, Hulkbuster (Iron Man Mark 44), dan Drax juga menerima peningkatan balance pada update kali ini.
[read_more id="231546"]
“Pecinta Netmarble sudah mendambakan kedatangan karakter baru, uniform menawan, serta battle stage yang semakin menegangkan pada setiap update yang dihadirkan oleh MARVEL Future Fight,” ujar Seungwon Lee, President of Overseas, Netmarble Games. “Kami percaya versi terbaru dari MARVEL Future Fight ini akan terasa lengkap dengan hadirnya Totally Awesome Hulk, yang akan membuat para pemain terkagum-kagum.”
Gameplay update MARVEL Future Fight meliputi:
- Villain Siege: Update stage baru, yaitu Loki, Ultron, dan Yellow Jacket. Pemain juga bisa menerima award saat menggunakan hero yang disarankan untuk menyelesaikan stage.
- Co-Op Play: Update Team Effect dan Leader Skill, begitu juga dengan Automatic Matching untuk dipasangkan dengan karakter dan level yang setara.
Update terbaru MARVEL Future Fight juga menampilkan peningkatan UI sebagai berikut:
- Penambahan UI EXP Chip agar pemain dapat menggunakan semua chip sekaligus.
- Battle mechanic telah diperbarui agar para pemain dapat menyerang target secara otomatis hanya dengan menyentuh tombol Skill atau Attack.
Penulis komik ternama MARVEL, Peter David, ikut terlibat dalam pengembangan MARVEL Future Fight yang menyajikan 70 karakter, termasuk di antaranya Ant-Man, Iron Man, Thor, Spider-Man, Daredevil, serta para pahlawan dari Guardians of the Galaxy dan Secret Wars. Para pemain dapat membangun tim jagoannya sendiri untuk menghadapi para Super Villain seperti Doctor Octopus atau Ultron, sembari menikmati grafik yang menakjubkan dan kontrol yang inovatif. MARVEL Future Fight juga mempersembahkan fitur co-op sebagai penunjang serta hiburan yang penuh aksi.
MARVEL Future Fight diluncurkan di 149 negara dan telah menembus ranking 10 besar di 118 negara termasuk Korea, Taiwan, Amerika Serikat, Inggris, dan Indonesia, serta mencatat 30 juta download pada enam bulan pertamanya. MARVEL Future Fight berada di posisi atas pada tabel ranking App Store dan Google Play Store di seluruh dunia, menempati urutan keenam secara keseluruhan pada bulan Mei 2015 (berdasarkan data dari laporan AppAnnie). MARVEL Future Fight juga mendominasi ranking game di iPhone, dengan capaian ranking pertama untuk download harian di 40 negara, termasuk Amerika Serikat, Korea Selatan, dan Perancis. Game yang baru saja tercatat sebagai ‘Best games of the Year’ di Google Play, berdasarkan jumlah unduhan, penjualan, evaluasi user, dan kualitas yang unggul, MARVEL Future Fight telah mendapatkan pengakuan internasional untuk kehebatannya dalam menghibur para user.
- Unduh versi iOS MARVEL Future Fight melalui Apple App Store: itunes.apple.com/id/app/marvel-future-fight/id955705796
- Unduh versi Android MARVEL Future Fight melalui Google Play Store: play.google.com/store/apps/details?id=com.netmarble.mherosgb&hl=in