ChemCaper, RPG Edukasi Kimia Pertama di Dunia, Unjuk Gigi Selama TGS 2015

Tidak ada lagi alasan malas belajar kimia karena rumus dan hitungan kesetaraan reaksi yang ribet, karena kini kalian bisa mengenal zat-zat kimiawi dengan lebih menyenangkan melalui game iPhone dan Android ini.

ChemCaper, RPG Edukasi Kimia Pertama di Dunia, Unjuk Gigi Selama TGS 2015

[read_more id="213516"]

Penggemar RPG Jepang pasti mengenal serial Atelier garapan developer Gust. Game yang selalu mengajukan karakter cewek imut cakep tersebut juga dikenal sebagai satu-satunya game RPG yang terfokus mengangkat mengenai alchemy, atau alkimia, serta kisah hidup para karakternya yang merupakan ahli alkimia (alkemis) dalam proses belajar. Contoh lainnya yang juga mengangkat mengenai alkimia adalah manga dan anime Fullmetal Alchemist. Namun saat memainkannya, terkadang kita berpikir jika alkimia itu sama dengan kimia, pelajaran sekolah yang penulis yakin lebih banyak diantara kalian justru alergi padanya dibandingkan menfavoritkannya.

ChemCaper, RPG Edukasi Kimia Pertama di Dunia, Unjuk Gigi Selama TGS 2015Pada kenyataannya, alkimia (yang mempercayai konsep jika semua benda di alam itu hidup dan memiliki spirit) itu berbeda dengan kimia (yang lebih terkonsentrasi pada zat-zat yang mati). Dan karena memang dalam alkimia tidak rumus-rumus ribet ala matematika serta menghitung mol atau kesetaraan reaksi, penulis pun lebih memaklumi jika lebih banyak media hiburan seperti game yang mengangkat alkimia dibandingkan kimia. Apalagi dengan ditambahkannya gadis cantik dsan imut sebagai karakternya seperti pada serial Atelier, siapa yang sanggup nolak? Jadi apakah hanya alkimia saja yang menarik diangkat menjadi game, sedangkan untuk kimia, mendengarnya selama di sekolah saja sudah bikin pusing? Mungkin atas dasar itulah, sebuah developer asal Malaysia, yaitu ACE EdVenture Studio, mengembangkan sebuah game edukasi berjudul ChemCaper (sebelumnya dikenal sebagai ChemQuest).

ChemCaper, RPG Edukasi Kimia Pertama di Dunia, Unjuk Gigi Selama TGS 2015

[read_more id="158565"]

Game pertama mereka ini merupakan Chemstry role-playing game, dan itu menjadi yang pertama di dunia (ya, sepertinya semua developer game pun juga ikutan alergi mengangkat kimia ke dalam game, khususnya RPG). ChemCaper sendiri sudah lama kami dengar. Muncul selama Game Developer Conference bulan Maret 2015, dan terakhir juga masuk dalam daftar Google I/O yang berlangsung Mei 2015 lalu. Dan kini developernya juga bakal membawa ChemCaper ke Tokyo Game Show 2015. Di sana ChemCaper bakal berbagi tempat bersama para wakil dari Indonesia di bawah payung Indonesia Game Pavilion. Lho, kok justru hadir bersama para developer game Indonesia? Ya, hal itu tidak lain karena ChemCaper, RPG Edukasi Kimia Pertama di Dunia, Unjuk Gigi Selama TGS 2015ChemCaper sendiri dimainkan seperti tipikal RPG. Kalian bertualang, bertarung melawan boss (menggunakan sistem turn-based Active Time Battle ala Final Fantasy), menaikkan level, dan mendapatkan skill yang akan membantu dalam memulihkan dunia Reac Ta. Karakter kalian bernama Roub, seorang Moon Being dari Reac Ta, yang mendapatkan firasat mengenai Xenon, dewa Moon Beings yang telah hilang. Dia dikirim dalam sebuah quest untuk melatih skill bertarungnya, sambil mengikuti jejak rumor figur bersinar yang muncul di Camp Ungku. Namun dalam perjalanannya dia mendengar bencana melanda Reac Ta.

ChemCaper, RPG Edukasi Kimia Pertama di Dunia, Unjuk Gigi Selama TGS 2015

Selama memainkan ChemCaper, kalian juga akan menemukan unsur pembelajaran kimia, yang dimasukkan ke dalam permainan berdasarkan pada kurikulum Kimia dari IGCSE, yang biasa digunakan di sekolah menengah di luar negeri. Setiap elemen dalam ChemCaper mencerminkan ikhtisar pembelajaran yang sudah diakui. Dan dengan diwujudkan dalam sebuah permainan RPG, maka diharapkan belajar kimia kini tidak lagi menyusahkan, namun justru menyenangkan.Duniaku bakal hadir selama TGS 2015, dan meliput langsung event tersebut dari Jepang. Tunggu saja laporan kami, termasuk impresi terbaru ChemCaper, yang rencananya bakal dirilis untuk App Store & Play Store akhir tahun nanti.

[gallery columns="2" link="file" size="large" ids="221844,221846,221842,221838,221837,221836,221835" orderby="rand"]

ChemCaper to be featured at Google I/O 2015

ChemCaper ACT I - Petticles in Peril (Official Trailer)

ChemCaper ACT I - Petticles in Peril (Prologue)

Berikut dua contoh musiknya, yang ditanggani oleh Norihiko Hibino, komposer musik serial Bayonetta, dan terakhir juga menangani remix untuk Persona 4: Dancing All Night.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU