Kasus VPN Mobile Legends untuk Dapat Skin Epic jadi Drama!
Wah ini jangan ditiru deh
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Banyak jalan menuju Roma rasanya juga berlaku di game Mobile Legends.
Seperti biasa game ini memberikan skin gratis dengan cara tertentu yang sayangnya sekarang dimanfaatkan oleh beberapa pihak.
1. Skin kolaborasi dengan King of Fighters
Awalnya adalah hadirnya kembali skin epic dari seri kolaborasi dengan KOF.
Cara mendpaatkannya adalah menggunakan tiket event yang didapatkan setelah melakukan beberapa aktivitas.
Nantinya tiket ini bisa digunakan dalam jumlah tertentu untuk gacha skin dan ada jaminan mendapatkan skin epic juga di jumlah tiket event tertentu.
Tapi untuk mendapatkan tiket event itu dibatasi perharinya, seharusnya demikian.
Baca Juga: Moonton Gandeng Para Gamers di Mobile Legends Operation Attention
2. Mengganti server dengan menggunakan VPN membuat pemain bisa mendapatkan tiket event lagi
Kolaborasi ini ada di berbagai server wilayah atau region tertentu di Mobile Legends, bukan hanya di server Indonesia saja.
Ternyata dengan mengubah server maka jumlah maksimal harian tiket event yang bisa didapatkan akan diulang kembali sehingga menggunakan VPN maka bisa mendapatkan banyak tiket event.
Secara otomatis punya banyak tiket event maka mendapatkan skin epic jadi lebih mudah dan disalahgunakan oleh banyak orang.
3. Muncul rumor hukuman bagi pengguna VPN
Setelah cara untuk mendapatkan tiket event menggunakan VPN itu tersebar, terjadilah drama.
Ada rumor yang mengatakan kalau menggunakan VPN untuk bermain Mobile Legends maka pemain tersebut akan kena banned sementara.
Di sisi lain pihak Moonton belum mengumumkan apapun terkait hal ini apakah benar akan ada banned sementara atau akan ada penyelesaian lain.
Nah bagaimana menurutmu? Tulis pendapatmu di kolom komentar, ya.
Baca Juga: 7 Hero Mobile Legends Baru yang Rilis di Tahun 2020 Sejauh ini!