Bikin Otak Relax, Inilah 7 Hal yang Asik Dilakukan Ketika Otak Memanas!

Daripada mikirin Hanif Fathoni dengan Melody JKT48 terus, mending kamu lakukan yang bikin otak relax berikut ini!

Kepala kamu lagi penuh dengan keruwetan pekerjaan atau banyaknya tugas dari sekolah? Sudah pasti rasanya ingin cepat-cepat weekend dan menjalani aktifitas yang bikin otak relax sehingga membuat pikiran lebih segar.

Dalam menjalani rutinitas yang tidak ada hentinya dan menguras banyak tenaga, hari libur atau waktu bersantai memang sangat dibutuhkan untuk menghibur diri dan membuat otak relax kembali.

Namun, bagaimana jadinya kalau saat hari libur tiba dan kamu punya banyak waktu senggang, keluarga dan teman-teman kamu juga punya acara sendiri sehingga tidak bisa ikut menemani kamu dalam menghabiskan waktu libur.

Tenang kamu gak bakal mati gaya kok meski sedang sendirian, bukan berarti kamu gak bisa melakukan apa-apa saat sendiri. Justru karena saat sendiri inilah kamu bisa lebih bebas melakukan banyak hal.

Nah, daripada otak kamu memanas sendirian, mending ikutin hal berikut ini supaya otak relax dan waktu libur bisa jauh lebih bermanfaat dari biasanya.

Bikin Otak Relax, Inilah 7 Hal yang Asik Dilakukan Ketika Otak Memanas! Sumber: pexels.com[/caption]

Beralasan tak punya waktu untuk olahraga? Mungkin itu hanyalah ucapan yang keluar dari sifat malas kamu saja. Karena saat ada waktu senggang di hari biasa pun kamu bisa melakukan kegiatan yang menyehatkan tubuh dan bikin otak relax.

Putarlah musik favorit kamu dan berlarilah sembari menelusuri jalanan yang belum pernah kamu lewati, atau lakukanlah senam dengan berbagai macam gerakan yang mudah dilakukan di rumah. Simpel dan sehat banget pastinya!

Bikin Otak Relax, Inilah 7 Hal yang Asik Dilakukan Ketika Otak Memanas! Sumber: pexels.com[/caption]

Apa saja tempat bersemedi kamu? Biasanya sih tempat tidur, meja komputer, dan kamar mandi. Jika otak kamu berasa jenuh dan surem, bisa jadi akibat tempat bersemedi kamu tidak bersih dan berantakan.

Sediakan sedikit waktu kamu untuk mengganti seprai kasur, membersihkan meja kerja atau komputer, dan sikat bersih kamar mandi. Dengan begitu selain otak relax, jiwa dan tubuh kamu lebih berasa segar dengan keadaan bersih.

Bikin Otak Relax, Inilah 7 Hal yang Asik Dilakukan Ketika Otak Memanas! Sumber: pexels.com[/caption]

Selama waktu libur, alangkah baiknya kamu pergi jalan-jalan keluar rumah, entah memutari kompleks, ke taman kota atau ke tempat yang banyak udara segar dan pemandangan sejuk.

Melihat perubahan yang terjadi di sekitar lingkungan kamu, keluarkan smartphone kamu dan cobalah sesekali mengambil foto dengan tema street photography. Siapa tahu kamu takjub sendiri dengan keterampilan fotografimu, sambil mendapatkan konten untuk post di media sosial.

Bikin Otak Relax, Inilah 7 Hal yang Asik Dilakukan Ketika Otak Memanas! Sumber: pexels.com[/caption]

Buat kamu yang doyan dengan dunia kuliner, sudah pasti mencari makanan yang enak adalah kegiatan yang asik dan menyenangkan. Sesekali manjakan perut kamu dengan cara beli makanan yang sudah lama kamu idamkan.

Lupakan tentang yang namanya diet atau harga yang tidak wajar, dan nikmati makanan yang membuat kamu penasaran sampai lidah kamu puas dengan rasanya.

Bikin Otak Relax, Inilah 7 Hal yang Asik Dilakukan Ketika Otak Memanas! Sumber: pexels.com[/caption]

Jangan salah, membaca bukun akan membuat otak relax dan pola pikir kamu tak lagi berantakan. Orang yang suka membaca tidak akan pernah kehabisan hiburan, tapi juga bisa membuat otak kamu makin berkembang.

Pilih saja satu buku yang kamu suka dan targetkan untuk menghabisinya dalam satu bulan. Hal tersebut bisa membuat kamu merasa lebih relax, apalagi ditemani dengan minuman favorit bersama suara rintik hujan.

Bikin Otak Relax, Inilah 7 Hal yang Asik Dilakukan Ketika Otak Memanas! Sumber: pexels.com[/caption]

Jika dirimu terlalu malas untuk olahraga dan membaca buku, apalagi mengeluarkan banyak tenaga saat hari libur. Menonton film adalah alternatif yang mungkin menjadi pilihan terbaik.

Selain otak relax juga kamu bisa terkesima dengan aksi-aksi film yang seru! Kamu bisa berlangganan atau sewa beberapa film dan duduk manis dengan cemilan di depan TV kamu selama liburan.

Bikin Otak Relax, Inilah 7 Hal yang Asik Dilakukan Ketika Otak Memanas! Sumber: duniaku.net[/caption]

Masih juga merasa bosan? Bermain game sudah menjadi pilihan terakhir untuk kamu yang malas membuang banyak tenaga dan ingin bersantai di atas kasur lebih lama. Bermain game MOBA seperti Arena of Valor yang sekarang sudah bisa menampilkan kualitas HD, bisa membuat kamu santai dan seru selama liburan.

Ditambah lagi sekarang ada hero baru Amily yang bisa kamu dapatkan gratis di AOV dengan mengikuti event-nya. Hero ini bisa sangat mudah merusak formasi dan menculik satu hero dari tim lawan. Biar gak ketinggalan, langsung segera download dan mainkan AOV sekarang juga!


Jadi, kegiatan yang bikin otak relax mana yang akan kamu lakukan untuk mengisi waktu libur kamu? Mungkin kamu sudah lebih bahagia kalau liburan tidak mengeluarkan banyak uang.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU